Variabel Penelitian Pengumpulan Data

4.3.1. Variabel Penelitian

Variabel yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari variabel bebas dan variabel terikat. Masing-masing variabel dapat dilihat pada gambar berikut. Variabel terikat: Dimensi fasilitas kerja Variabel bebas: • Keluhan musculoskeletal yang dialami operator pada beberapa bagian tubuh . • Postur kerja aktual pada proses pembengkokkan • Dimensi Tubuh • Uraian proses pembengkokkan Variabel Intervening: Ukuran egrek standard Gambar 4.3. Variabel Penelitian 4.3.2. Metode dan Instrumen Penelitian Metode dan Instrumenalat yang digunakan pada penelitian adalah: 1. Wawancara Instrumennya adalah checklist pertanyaan kepada karyawan. 2. Standard Nordic Questionnaire Instrumennya adalah checklist keluhan yang dialami operator. 3. Pengamatan langsungobservasi Instrumennya adalah Kamera untuk melihat kondisi postur kerja operator pada proses pembengkokkan. 4. Pengukuran Langsung a. Dimensi Tubuh Instrumennya adalah Human Body Martin Universitas Sumatera Utara b. Dimensi Fasilitas Kerja Instrumennya adalah Meteran

4.3.3. Pengumpulan Data

Jenis data yang dikumpulkan dalam penelitian ini adalah terdiri dari data primer dan data sekunder. 1. Data Primer, antara lain: a. Data keluhan yang dialami operator Data ini diperoleh berdasarkan hasil observasi dan wawancara. Instrumen yang digunakan adalah checklist dengan mengisi Standard Nordic Quesioner dan Plibel. b. Data postur kerja tiap elemen gerakan pada proses pembengkokkan c. Rincian kegiatan proses pembengkokkan d. Dimensiukuran mesin rolling aktual e. Antropometri Operator yang terdiri dari : 1. Tinggi siku berdiri TSB 2. Jangkauan tangan JT 3. Lebar tangan LT 4. Pangkal ke tangan PPT 5. Lebar Jari 2345 6. Panjang jari 1 7. Panjang jari 3 Universitas Sumatera Utara 2. Data Sekunder Data sekunder yang diperoleh dari informasi atau laporan-laporan perusahaan yang ada, yang meliputi data dari perusahaan berupa uraian proses produksi yang terjadi di lantai produksi, jumlah karyawan, sejarah perusahaan. Selain itu penambahan data dimensi tubuh dari laboratorium E dan APK. Dalam penelitian ini, teknik pengambilan sampel adalah purposive sampling karena sampel yang diambil dalam penelitian adalah sampel yang ahli atau terampil dalam proses pembengkokkan. Seluruh operator pada proses pembengkokkan sebanyak 3 orang, maka kuesioner diisi oleh ketiga operator tersebut untuk menentukan keluhan yang dialami operator.

4.4. Metode Pengolahan Data dan Analisis