Riview Studi Terdahulu PENDAHULUAN

lembaga keuangan bersifat independen perlu adanya koordinasi dengan otoritas moneter dalam melakukan pengawasan. OJK yang member kewenangan terjadap lembaga yang akan dibentuk yaitu OJK dalam hal pengawasan pasar modal syariah yang belum sempat disinggung pada artikel tersebut.

F. Metodelogi Penelitian

Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Jenis Penelitian Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan field research yakni dengan melakukan wawancara langsung ke lembaga terkait yaitu Bapepam-Lk. Data dari hasil wawancara tersebut dijabarkan dalam bentuk uraian, secara kualitatif dan alamiah mengenai pandangan Bapepam- Lk terhadap RUU OJK terkait pengawasan pasar modal syariah disertakan dengan kutipan langsung wawancara. 2. Metode Pengumpulan Data Metode pengumpulan data yang digunakan penulis adalah melakukan wawancara kepada Bapepam-Lk terkait masalah yang diangkat dan juga library research, yaitu mencari bahan materi baik teori maupun praktis melalui literatur berupa bahan-bahan pustaka buku, majalah, artikel, dan lainya. 3. Jenis dan Sumber data Jenis data dalam penelitian ini adalah data kualitatif. Sumber data nya berasal dari data primer dan sekunder. Data primer merupakan data yang didapat dari sumber pertama baik dari individu maupun perseorangan seperti hasil wawancara maupun kuesioner. 1 Data primer dalam penelitian ini berasal dari hasil wawancara kepada Bapepam-Lk terkait RUU OJK dalam bidang pengawasan Pasar Modal Syariah. Adapun sumber data sekundernya adalah RUU OJK yang di ajukan pemerintah melalui kementrian keuangan kepada DPR yang diserahkan kepada DPR pada bulan Juni 2010. 4. Metode pengolahan data Pengolahan data menggunakan metode deskriptif, yaitu melihat fenomena yang terjadi terkait pembentukan OJK dengan segala kewenangannya yang tertulis dalam RUU OJK yang mengundang pro dan kontra, dan pengolahan data yang dilakukan dengan cara menganalisis serta menjelaskan secara jelas data-data yang didapat secara apa adanya yang bertujuan untuk menjawab persoalan yang diangkat dalam penelitian. 1 Umar Husein, Metode Penelitian Untuk Skripsi Dan Tesis Bisnis, Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada, 2004, Cet. Keenam, h. 42 5. Teknik Penulisan Adapun teknik penulisan proposal skripsi ini mengacu pada buku “Pedoman Penulisan Skripsi Fakultas syariah dan Hukum Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta tahun 2007”.

G. Sistematika Penulisan

Untuk pembahasan yang lebih terarah dan mempermudah penulisan pemahaman isi, maka penulis menuangkan kedalam lima bab dengan sistematika penulisan sebagai berikut:

Bab I Pendahuluan yang berisikan latar belakang masalah,

pembatasan dan perumusan masalah, tujuan dan manfaat penelitian, riview studi terdahulu, metode penelitian serta sistematika penulisan.

Bab II Berisikan tentang latar belakang pemikiran pembentukan

OJK, sejarah pembentukan OJK, pemikiran yang berhubungan dengan RUU OJK, dan isi RUU OJK yang terkait dengan pengawasan Pasar Modal Syariah.

Bab III Pada bab ini membahas gambaran umum tentang Bapepam-

Lk dan OJK, meliputi sejarah berdirinya, fungsi dan tujuan, landasan hukum Bapepam-Lk, peraturan Bapepam-Lk dan DSN-MUI terkait Pasar Modal Syariah.

Bab IV Berisikan pembahasan tentang tanggapan Bapepam-Lk terkait

pembentukan OJK dan RUU OJK, pendapat Bapepam-Lk tentang