Analisis IRF terhadap Guncangan Kebijakan Moneter oleh SBI

sebesar satu standar deviasi. Hasil IRF sangat sensitif terhadap pengurutan. Variabel yang memiliki nilai prediksi, diletakkan didepan berdampingan dengan variabel lainnya. Hasil IRF terhadap variabel ROE, ROA, dan NPF dapat dilihat pada Lampiran 17, Lampiran 18, dan Lampiran 19. Berikut adalah gambaran simulasi impulse response ketiga variabel tersebut terhadap guncangan kebijakan moneter, guncangan dari sisi permintaan, dan guncangan dari sisi penawaran.

5.7.1. Analisis IRF terhadap Guncangan Kebijakan Moneter oleh SBI

Sesuai dengan hipotesis yang telah dijelaskan sebelumnya, dengan adanya guncangan kebijakan makroekonomi melalui variabel SBI sebesar satu standar deviasi akan berpengaruh negatif terhadap ROE, ROA, dan NPF. Walaupun pada awal periode dampak guncangan ini meningkatkan ROE, namun pada periode 3 cenderung mengalami penurunan. Hasil berupa respon negatif ini sesuai dengan hasil penelitian Jonas Dovern et al. 2008. Peningkatan SBI mengakibatkan nilai laba bank syariah mengalami penurunan, karena nilai pengembalian pembiayaan dari masyarakat menurun. Respon guncangan ini mulai stabil untuk variabel ROE pada periode 40 sampai akhir ramalan yaitu berkisar antara 2.25 persen. Gambar 6. Respon ROE ROA NPF terhadap Guncangan Kebijakan Moneter oleh SBI Pengaruh guncangan SBI terhadap ROA tidak berbeda jauh dengan dampak terhadap ROE. Dengan adanya kenaikan SBI, mengakibatkan nilai pengembalian perbankan syariah meningkat dan menurunkan tingkat laba bank syariah. Respon guncangan ini akan akan segera stabil pada periode enam dan nilainya berkisar antara 0.1 persen sampai akhir estimasi. Guncangan SBI akan berpengaruh negatif juga terhadap NPF. Hal ini dapat dijelaskan dengan adanya peningkatan SBI menyebabkan nilai pengembalian pembiayaan syariah menjadi relatif lebih kecil sehingga masyarakat akan melakukan pengembalian pembiayaan tersebut, akibatnya nilai NPF akan turun. Respon dari guncangan ini akan mulai stabil pada periode tujuh dengan besaran nilai respon berkisar antara 0.25 persen dan bertahan pada nilai tersebut hingga akhir periode estimasi. Secara keseluruhan guncangan SBI paling besar berdampak pada variabel ROE. Untuk variabel NPF dan ROA cenderung stabil dan relatif kecil dari awal -3 -2.5 -2 -1.5 -1 -0.5 0.5 1 4 7 10 13 16 19 22 25 28 31 34 37 40 43 46 49 P e rs e n Periode Response of ROE ROA NPF to SBI ROE ROA NPF adanya guncangan SBI. Hal ini mampu membuktikan bahwa perbankan syariah tahan terhadap guncangan SBI.

5.7.2. Analisis IRF terhadap Guncangan dari Sisi Permintaan oleh IPI