Respon Pendengar Pada Siaran Topik Pertanian

Susunan agenda pokok bahasan informasi pertanian pada Program Bogor Update dapat dirumuskan: 1 lingkungan pertanian, 2 hama dan penyakit, 3 pangan dan gizi, 4 budidaya, 5 sosial dan ekonomi pertanian, 6 komunikasi dan informasi pertanian, 6 komunikasi dan informasi pertanian, 7 bisnis pertanian, 8 komoditas pertanian, 9 sarana dan prasarana pertanian, 10 kehutanan, dan yang terakhir 11 produk pertanian.

5.3.2 Respon Pendengar Pada Siaran Topik Pertanian

Respon pendengar Bogor Update mengenai informasi pertanian disampaikan dalam bentuk pesan singkat atau SMS dan telepon. Jumlah dan panjang kata pada pesan singkat serta jumlah dan lama durasi pada telepon dapat dilihat pada tabel berkut: Tabel 7. Jumlah dan Panjang Respon SMS dan Telepon Berdasarkan Pokok Bahasan pada Siaran Bogor Update Maret 2011 No Pokok Bahasan Respon SMS Respon Telepon Jumlah buah Panjang kata Jumlah Panjang detik 1 Budidaya 2 Hama dan Penyakit 6 258 3 Lingkungan Pertanian 7 224 4 1092 4 Sosial dan Ekonomi Pertanian 5 Komoditas Pertanian 6 Produk Pertanian 3 108 7 Pangan dan Gizi 1 719 8 Bisnis Pertanian 9 Sarana dan Prasarana Pertanian 1 120 10 Komunikasi dan Informasi Pertanian 11 Kehutanan Tabel 7 menunjukkan bahwa hanya lima dari sebelas pokok bahasan yang direspon oleh pendengar. Pokok bahasan lingkungan pertanian adalah yang paling banyak mendapat respon dari pendengar, dan diprioritaskan untuk disiarkan oleh pihak radio dengan jumlah pesan singkat sebanyak tujuh dan penelpon sebanyak empat. Hal ini memang berkenaan dengan kondisi saat ini yang sedang memperhatikan isu lingkungan. Berita pertanian dengan topik lingkungan pertanian memiliki daya tarik tersendiri, melihat semakin rusaknya lahan pertanian akibat penggunaan bahan kimia dan semakin menipisnya lahan akibat konversi lahan akhir-akhir ini. Pokok bahasan lain yang mendapatkan respon pendengar adalah hama penyakit yaitu berupa pesan singkat sebanyak enam. Pokok bahasan produk pertanian mendapatkan respon berupa pesan singkat sebanyak tiga buah. Pokok bahasan pangan dan gizi serta sarana dan prasarana pertanian mendapatkan espon pendengar yang sama yaitu penelpon sebanyak satu orang.

BAB VI KESESUAIAN AGENDA RADIO MEGASWARA

DENGAN AGENDA PENDENGAR 6.1 Agenda Pendengar Agenda pendengar adalah tingkat perbedaan penonjolan suatu berita menurut opini pendengar dan pengetahuan mereka. Setiap responden dalam penelitian ini memiliki penilaian yang berbeda-beda pada masing-masing topik yang dilihatnya. Sembilan topik yang ada diurutkan oleh pendengar dari peringkat satu hingga sembilan sesuai dengan pandangannya masing-masing. Sebanyak 48 responden menentukan prioritasnya dan selanjutnya dilakukan penghitungan rataan dari masing-masing topik untuk bisa menentukan topik mana yang paling banyak diprioritaskan oleh pendengar.

6.1.1 Agenda Pendengar Bogor Update tentang Topik Siaran Berita

Susunan agenda pendengar Bogor Update dari rataan peingkat atau ranking seluruh pendengar selanjutnya akan disusun dari nilai rataan terkecil hingga nilai rataan terbesar. Hal ini dikarenakan nilai rataan terkecil menandakan bahwa rata-rata responden menempatkan topik tersebut pada prioritas awal. Semakin besar nilai rataannya, menandakan topik tersebut berada pada prioritas akhir. Tabel 8. Rataan Prioritas dan Peringkat Topik Informasi Pendengar Bogor Update Maret 2011 No. Topik Rataan Prioritas Peringkat 1. Sosial dan Budaya 2,25 1

2. Ekonomi

2,37 2 3. Politik 3,19 3 4. Pendidikan 4,19 4 5. Kesehatan 4,60 5 6. Hukum dan Kriminal 6,31 6 7. Pertanian 6,35 7 8. Olahraga 7,75 8 9. Seni dan Hiburan 7,97 9 Tabel 8 menunjukkan bahwa responden yang merupakan pendengar Bogor Update di bulan Maret 2011 lebih memprioritaskan berita dengan topik sosial