Kerangka Berpikir KAJIAN TEORI

D. Pertanyaan Penelitian

1. Apakah guru mengalami hambatan ditinjau dari aspek konstruktivisme dan menemukan dalam melaksanakan pembelajaran akuntansi dengan pendekatan kontekstual pada SMK Negeri Bisnis dan Manajemen di Kabupaten Sleman Tahun Ajaran 20142015? 2. Apakah guru mengalami hambatan ditinjau dari aspek bertanya dalam melaksanakan pembelajaran akuntansi dengan pendekatan kontekstual pada SMK Negeri Bisnis dan Manajemen di Kabupaten Sleman Tahun Ajaran 20142015? 3. Apakah guru mengalami hambatan ditinjau dari aspek kerjasama dalam melaksanakan pembelajaran akuntansi dengan pendekatan kontekstual pada SMK Negeri Bisnis dan Manajemen di Kabupaten Sleman Tahun Ajaran 20142015? 4. Apakah guru mengalami hambatan ditinjau dari aspek permodelan dalam melaksanakan pembelajaran akuntansi dengan pendekatan kontekstual pada SMK Negeri Bisnis dan Manajemen di Kabupaten Sleman Tahun Ajaran 20142015? 5. Apakah guru mengalami hambatan ditinjau dari aspek refleksi dalam melaksanakan pembelajaran akuntansi dengan pendekatan kontekstual pada SMK Negeri Bisnis dan Manajemen di Kabupaten Sleman Tahun Ajaran 20142015? 6. Apakah guru mengalami hambatan dinjau dari aspek penilaian autentik dalam melaksanakan pembelajaran akuntansi dengan pendekatan kontekstual pada SMK Negeri Bisnis dan Manajemen di Kabupaten Sleman Tahun Ajaran 20142015? 54

BAB III METODE PENELITIAN

A. Tempat dan Waktu Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan di SMK Negeri Bisnis dan Manajemen Kabupaten Sleman. Waktu penelitian pada bulan Januari 2015 sampai dengan Maret 2015. Tabel 2. Daftar Nama dan Jumlah Guru di SMK Negeri Bisnis dan Manajemen NO NAMA SEKOLAH Jumlah guru ALAMAT 1 SMK N 1 Godean 8 orang Kowanan, Sidoagung, Godean, Sleman 2 SMK N 1 Depok 9 orang Maguwoharjo, Depok, Sleman 3 SMK N 1 Tempel 8 orang Jl. Magelang km 17 Sleman Jumlah 25 orang Sumber: Data Observasi

B. Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif, karena hanya menjelaskan keadaan sesungguhnya objek yang diteliti. Menurut Suharsimi Arikunto 2013: 234 penelitian deskriptif merupakan penelitian yang dimaksudkan untuk mengumpulkan informasi mengenai status gejala yang ada, yaitu keadaan gejala menurut apa adanya pada saat penelitian dilakukan. Dalam penelitian ini dilakukan pendekatan kuantitatif. Data kuantitatif diperoleh melalui hasil angket di samping itu penelitian ini juga didukung data kualitatif yang diperoleh melalui wawancara.

C. Subjek Penelitian

Menurut Suharsimi Arikunto, 2013: 152 subyek penelitian adalah benda, orang, tempat atau data yang terkait dengan variabel penelitian yang dipermasalahkan. Subjek penelitian ini adalah guru akuntansi berjumlah 25 orang di 3 Sekolah Menengah Kejuruan Bisnis dan Manajemen. Menurut Suharsimi Arikunto, 2013: 91 disebabkan karena adanya kendala tenaga, waktu, dan dana peneliti terpaksa membatasi subjek penelitian disesuaikan dengan kemampuan yang ada pada diri peneliti.

D. Definisi Operasional Variabel Penelitian

Menurut Suharsimi Arikunto, 2010: 161 Variabel adalah objek penelitian, atau apa yang menjadi titik perhatian suatu penelitian. Variabel dalam penelitian ini adalah faktor-faktor yang menghambat guru dalam melaksanakan pembelajaran akuntansi dengan pendekatan kontekstual. Faktor-faktor yang menghambat guru dalam melaksanakan pembelajaran akuntansi dengan pendekatan kontekstual adalah halangan yang dialami guru ketika melakukan pembelajaran akuntansi dengan menerapkan konsep belajar yang membantu guru mengaitkan antara teori pembelajaran dengan situasi dunia nyata siswa dan mendorong siswa membuat hubungan antara pengetahuan yang dimilikinya dengan penerapannya dalam kehidupan mereka sehari-hari. Pengetahuan dan keterampilan siswa mengkonstruksikan sendiri pengetahuan dan keterampilan baru ketika siswa belajar. Dalam hal ini