Ciri-ciri Busana Muslim Busana Muslim

berbusana termasuk dari kebudayaan atau kebiasaan suatu bangsa menurut iklim negerinya, dan di pengaruhi ruang dan waktu. 10 Perempuan yang di wajibkan bagi Islam untuk menutup aurat, adalah perempuan yang sudah tiba masa haidnya, seorang wanita tidak di benarkan menampakan anggota badannya terkecuali telapak tangannya, berkaitan dengan ini Imam Ali Ash-Shabuni dalam kitab tafsir Ayatil-ahkam berkata, “firman Allah SWT”, hendaknya mereka menutupi kain kerudung ke dadanya”, yaitu hendaknya kerudung terhampar sampai dada, supaya leher dan dada tidak nampak. 11 Tetapi lebih bagus bila diajarkan dari kecil, karena akan menjadi nilai positif bagi anak untuk mengerti arti dari menutup aurat. Dalam Islam menutup aurat adalah bagian dari naluri malu yang ada pada diri setiap manusia, dan juga untuk membedakan antara wanita muslim dan non muslim. Islam memberikan beberapa kreteria busana muslimah yang sesuai dengan syariat Islam: - Busana muslimah yang tidak menggambarkan lekuk-lekuk tubuh dan terbuat dari bahan yang tebal, - Busana yang tidak mencolok, dan tidak menarik perhatian, - Busana yang tidak menyerupai pakaian laki-laki, - Busana yang tidak menyerupai pakaian orang-orang non muslim atau kafir. 12

2. Ciri-ciri Busana Muslim

10 Hamka, Membahas Tentang Soal-soal Islam, Jakarta: Dharma Caraka, 1985, h. 160- 161 11 Arina Qonita, Jibab dan Hijab, Jakarta: Bina Mitra Press, 2001, h. 6- 7 12 Syaikh Abu Malik, Panduan Beribadah Khusus Wanita, Jakarta: Almahira, 2007, h. 309- 310 Indonesia sebagai negara yang sebagian besar berpenduduk muslim atau menganut agama Islam, yang menjunjung tinggi nilai estetika dalam pergaulan sehari-hari. Dalam Islam di ajarkan begitu banyak hal, dari yang terkecil sampai ke permasalahan yang besar. Berbusana yang baik tentu saja masuk ke dalam sistem ajaran Islam, karena Islam sebagai agama dakwah merupakan suatu sistem yang lengkap sesuai dengan fitrah insani, Agama Islam menuntut seluruh aspek kehidupan manusia dan memberikan pedoman untuk budaya yang setinggi- tingginya agar manusia berbahagia di dunia dan akhirat. 13 Sebagai agama universal, Islam merupakan agama yang di bawa oleh Nabi Muhammad SAW, merupakan suatu sistim yang benar. Yang dengan senantiasa menuntut umatnya mulai dari persoalan ringan sampai yang berat, karena Islam sebagai acuan hidup dan pedoman bagi manusia di dunia dan di akhirat. Perkembangan dunia mode yang menyusun dari suatu pandangan yakni busana muslim, telah mendapat tempat pada kalangan masyarakat. Desain-desain yang inovatif, dan tidak ketinggalan zaman serta lebih pariatif, tidak di nafikan lagi telah memiliki daya tarik tersendiri bagi yang memakainya. Busana muslim saat ini, telah merambah busana kaum adam di mana sempat terkonsentrasi hanya pada busana muslimah. Bagaimana orang dapat merasakan melalui busana, darinya mampu melahirkan rasa percaya diri yang tinggi umtuk memperteguh identitas dirinya, dimana ia akan mencari busana yang melambangkan status barunya. 14 Dalam Al-Quran dan As-Sunnah tidak memberikan batasan tentang bahan yang harus digunakan, dan bentuk yang harus digunakan dalam menutup aurat. 13 Syahrul Amin, Menuju Persaingan Pokok Islam, Yogyakarta: Salahuddin Press, 1983, h. 29 14 Jalaludin Rakhmat, Islam Alternatif, Bandung: Mizan, 1997, cet.ke-8, h. 140 Karena bentuk pakaian adalah termasuk kebudayaan atau kebiasaan dari suatu bangsa yang di dalamnya di pengaruhi ruang dan waktu tetapi, dalam syariat Islam hanya memberikan krteria busana muslimah, yang di dalamnya termasuk busana yang tidak menggambarkan lekuk tubuh dan terbuat dari bahan yang tebal, tidak mencolok atau menarik perhatian, tidak menyerupai pakaian laki-laki, dan tidak seperti yang di pakai wanita non muslim atau kafir. 15

3. Busana Dalam Kajian Sosiologi