Sejarah Berdiri Dompet Dhuafa Republika

BAB III GAMBARAN UMUM DOMPET DHUAFA

Dompet Dhuafa Republika adalah lembaga nirlaba yang berkhidmat mengangkat harkat sosial kemanusiaan kaum dhuafa dengan dana zakat, infak, sedekah dan wakaf ZISWAF. Organisasi ini lahir dari empati kolektif komunitas jurnalis yang sering berinteraksi dengan masyarakat miskin, sekaligus kerap jumpa dengan kaum kaya. Digagaslah manajemen galang kebersamaan dengan siapapun yang berkepedulian kepada kaum dhuafa. Empat orang wartawan yaitu Parni Hadi, Haidar Bagir, S. Sinansari Ecip dan Eri Sudewo berpadu sebagai Dewan Pendiri lembaga independen DOMPET DHUAFA REPUBLIKA. 1

A. Sejarah Berdiri Dompet Dhuafa Republika

Dalam sebuah kegiatan di Gunung Kidul Yogyakarta, para wartawan menyaksikan aktivitas pemberdayaan kaum miskin yang didanai mahasiswa. Dengan menyisihkan uang saku, mahasiswa membantu masyarakat miskin. Aktivitas sosial yang telah dilakukan sambilan di lingkungan Republika kemudian terdorong untuk dikembangkan. Apalagi kala itu, masyarakat luas pun telah terlibat menyalurkan ZIS-nya zakat, infak dan sedekah melalui Dompet Dhuafa Republika disingkat DD Republika yang dipublikasikan pada kolom Dompet Dhuafa di Harian Umum Republika. 1 Profil Dompet Dhuafa Republika dari http:www.dompetdhuafa .or.id diakses hari kamis, tanggal 25 Maret 2010 43 44 Kebersamaan adalah kekuatan, sekelompok wartawan merasa terpanggil menyaksikan kemiskinan kian menumpuk disekeliling. Dimulai dari diskusi kemudian menjadi aksi. Cita-cita ringkas zakat ditarik dari penghasilan. tanpa perantara dana kemudian disalurkan langsung kepada dhuafa. Dana kemudian disalurkan kepada simiskin saat jumpa dalam tugas dengan manajemen waktu sisa. 2 Gunung Kidul lekat dengan legenda kemiskinan. Tanahnya tandus, kering dan gersang. Di musim kemarau, tetanahan gunung Kidul retak, pecah- pecah seperti bibir penduduknya yang hampir tak pernah mencicipi panganan bergizi. Inilah salah satu agenda keprihatinan Corp Dakwah Pedesaan CDP dan Harian Umum Republika, dalam silaturahmi di Yogyakarta, 23 Juni 1993. Mendukung gerakan CDP, terhimpunlah zakat karyawan Republika melalui Ikatan Silaturrahmi Republika ISR. Setelah melibatkan masyarakat , mulai 2 Juli 1993 ISR menyandang nama Dompet Dhuafa DD Republika. Maka atas pertimbangan profesional Dompet Dhuafa Republika diformalkan sebagai lembaga pada tanggal 2 Juli 1993. Momentum ini ditetapkan sebagai hari lahir Dompet Dhuafa Republika. Dari aspek legal formal, untuk memenuhi ketentuan hukum yang berlaku, Dompet Dhuafa Republika mendaftarkan diri ke Departemen Sosial RI sebagai organisasi yang berbentuk Yayasan. Pembentukan yayasan dilakukan di hadapan Notaris H 2 Dompet Dhuafa, Annual Report , Jakarta:2002 h, 4 45 Abu Yusuf SH tanggal 14 September 1994, diumumkan dalam Berita Negara RI No. 163A.YAY.HKM1996PN JAKSEL. 3 Sejak Harian Umum REPUBLIKA lahir awal 1993, wartawan media ini memotori segenap kerabat kerja untuk menyalurkan zakat sebesar 2,5 dari penghasilan. Dana tersebut dikumpulkan kemudian didayagunakan langsung kepada dhuafa yang berhak. Karena dilakukan pada waktu-waktu sisa, tentu saja dana yang terkumpul maupun pendayagunaannya tidak dapat maksimal. 4 Berdasarkan Undang-undang RI Nomor 38 Tahun 1999 tentang Pengelolaan zakat, Dompet Dhuafa merupakan institusi pengelola zakat yang dibentuk oleh masyarakat. Tanggal 8 Oktober 2001, Menteri Agama Republik Indonesia mengeluarkan Surat Keputusan Nomor 439 Tahun 2001 tentang Pengukuhan Dompet Dhuafa Republika sebagai Lembaga Amil Zakat LAZ tingkat nasional. Seiring waktu berjalan, Dompet Dhuafa menekuni kekhidmatannya. Sejak awal beroperasi Dompet Dhuafa Republika mendedikasikan dan mempertanggungjawabkan aktivitasnya kepada public. Pertanggungjawaban diantaranya dilakukan dengan publikasi perolehan dana dan artikel-artikel pendayagunaan dana melalui Harian Umum Republika. Laporan keuangan yang telah diaudit oleh akuntan public setiap tahun, dipublikasiakan pula melalui berbagai media massa ternama. 5 3 Profil Dompet Dhuafa dari http:www.dompetdhuafa .or.id diakses hari kamis, tanggal 25 Maret 2010 4 Forum Zakat, Organisai Pengelola Zakat, Jakarta, 2001, h. 1 5 Profil Dompet Dhuafa Republika, diakses pada tanggal 25 Maret 2010 dari Http: Dompet Dhuafa.or.id 46

B. Prinsip Dasar