Pengertian Laporan Keuangan Laporan Keuangan

23

B. Laporan Keuangan

1. Pengertian Laporan Keuangan

Laporan keuangan adalah laporan tertulis yang memberikan informasi kuantitatif tentang posisi keuangan dan perubahan-perubahannya serta hasil yang dicapai selama periode tertentu. 10 Menurut Mayer dalam bukunya “Financial Statement Analysis” menyatakan bahwa yang dimaksud dengan laporan keuangan adalah: 11 Dua daftar yang disusun oleh akuntan pada akhir periode untuk suatu perusahaan, kedua daftar ini adalah daftar neraca dan daftar posisi keuangan dan daftar pendapatan atau daftar laba rugi. Pada waktu akhir-akhir sudah menjadi kebiasaan bagi perseroan-perseroan untuk menambahkan daftar ketiga daftar surflus atau daftar laba yang tak dibagikan laba yang ditahan. Sedangkan dalam Prinsip-prinsip Ikatan Akuntansi Indonesia IAI laporan keuangan adalah neraca dan perhitungan rugi laba serta segala keterangan-keterangan yang dimuat dalam lampiran-lampirannya antara lain laporan sumber dan penggunaan dana-dananya. Untuk perusahaan besar yang banyak pemegang sahamnya, maka disamping laporan keuangan financial termasuk diatas sebaiknya ditambahkan keterangan-keterangan tentang: 12 - Kondisi dan faktor-faktor ekonomi yang mempengaruhi - Usaha-usaha yang lalu, sekarang maupun yang akan datang - Luasnya produksi 10 Sofyan S. Harahap, Akuntansi Islam Jakarta: PT. Bumi Aksara, 2004, h. 18 11 Munawir, Analisa Laporan Keuangan Yogyakarta: Liberty, 2004 h. 5 12 Ibid, h. 6 24 - Kebijaksanaan-kebijaksanaan perusahaan - Penelitian pembangunan - Marketing dan advertising - Kebijakan mengenai deviden dan sebagainya. Dalam pengertian yang sederhana, laporan keuangan adalah laporan yang menunjukan kondisi keuangan perusahaan pada saat ini atau dalam suatu periode tertentu. Maksud laporan keuangan yang menunjukan kondisi perusahaan saat ini adalah merupakan kondisi terkini. Kondisi perusahaan terkini adalah keadaan keuangan perusahaan pada tanggal tertentu untuk neraca dan periode tertentu untuk laporan laba rugi. 13 Laporan keuangan merupakan produk atau hasil akhir dari suatu proses akuntansi. laporan keuangan inilah yang menjadi bahan informasi bagi para pemakainya sebagai salah satu bahan dalam proses pengambilan keputusan atau sebagai laporan pertanggung jawaban manajemen atau pengelolaan perusahaan. 14

2. Karakteristik Laporan Keuangan