Faktor sma11sos Sosiologi Puji

Sosiologi SMAMA Kelas XI 166 dalam sejarah tercatat bahwa suku bangsa Bali berasal dari suku bangsa Jawa, tetapi dalam perkembangan budayaanya diantara kedua suku bangsa tersebut memiliki perbedaan. Sumber: www. Gambar 6.2 Laut yang luas dapat menyebabkan terjadinya isolasi geogra ¿ sehingga terjadi perbedaan antara satu suku dengan suku lainnya. Isolasi laut mengakibatkan pemusatan daerah pembangunan. Sementara ini pembangunan di Indonesia cenderung berpusat di pulau Jawa, sedangkan pulau lain di luar pulau Jawa cenderung diabaikan. Coba Anda kemukakan langkah-langkah yang ditempuh pemerintah Indonesia dalam menyikapi hal ini S S osio Kuis osio Kuis b. Isolasi akibat gunung yang tinggi, sehingga menghambat hubungan antara satu daerah dengan daerah lain. Dalam satu pulau terdapat banyak suku bangsa karena adanya hambatan geograſ yang berupa pegunungan.Pada dasarnya ada budaya yang masih sama, tetapi dapat pula terjadi perbedaan yang menyolok antara suku bangsa satu dengan suku bangsa lain dalam satu pulau. Contohnya di pulau Jawa terdapat suku bangsa Sunda dan Jawa. Kedua suku tersebut mempunyai kebudayaan yang berbeda, walaupun tetap ada beberapa bagian budaya yang masih sama.

3. Faktor

Iklim Berdasarkan pembagian iklim matahari, iklim di Indonesia secara umum adalah berupa iklim tropis yang panas. Iklim yang ada di suatu daerah dapat berbeda dengan daerah lain, hal ini dinamakan dengan iklim setempat. Faktor iklim setempat dapat menyebabkan perbedaan tata cara hidup masyarakat. Hal ini memengaruhi pula pola perilaku masyarakatnya. a. Daerah yang mempunyai iklim yang panas dengan banyak sinar matahari dan curah hujannya akan menjadi daerah yang subur. Karena itu, masyarakat pada daerah seperti itu pola hidup dan mata pencahariannya adalah menjadi petani. Daerah-daerah pertanian pada umumnya terdapat di daerah dataran rendah. Banyak suku bangsa di Indonesia yang hidup di daerah dataran rendah dengan mata pencaharian utama sebagai petani. Oleh sebab itu, negara Indonesia dikenal sebagai negara agraris. Sedangkan pada daerah yang berupa dataran tinggi dengan karakteristik seperti itu akan berkembang masyarakat yang hidup dengan berkebun. Di unduh dari : Bukupaket.com 167 Bab 6 Analisis Keanekaragaman Kelompok Sosial dalam Masyarakat Multikultural Masyarakat yang memiliki pola hidup petani misalnya pada suku Sunda, Jawa, dan Melayu yang pada umumnya berada di wilayah Indonesia bagian barat dan beberapa di daerah bagian tengah. b. Daerah dengan iklim panas tetapi sedikit turun hujan menyebabkan daerah tersebut kurang subur. Daerah ini banyak ditumbuhi semak belukar dan rumput, sehingga menjadi daerah padang rumput yang luas. Masyarakat yang tinggal di daerah seperti ini kemudian berkembang dengan pola hidup sebagai peternak. Mata pencaharian sebagai peternak menjadi pilihan utama karena alam mendukung usaha tersebut. Kondisi masyarakat seperti ini misalnya terjadi pada suku bangsa-suku bangsa di wilayah Nusa Tenggara, seperti Flores, Ende, Timor, Sumbawa, dan sebagainya. c. Daerah yang beriklim panas di pinggir-pinggir pantai menyebabkan masyarakatnya menjadi nelayan yang mengembangkan budaya menangkap ikan. Pola hidup sebagai nelayan tentu berbeda dengan pola hidup masyarakat yang mengolah tanah. Pada umumnya masyarakat yang tinggal di pantai hidup dengan budaya nelayan. Coba Anda jelaskan karakteristik kehidupan masyarakat nelayan yang tinggal di pinggir pantai S S osio Kuis osio Kuis Sumber: www.islamhadhari.net Gambar 6.3 Laut adalah sumber penghidupan bagi nelayan. Pengru- sakan laut seperti pengeboman, tumpahan minyak bumi, pembuangan limbah dan sampah, dan lain-lainnya akan membunuh aneka hayati yang terdapat di dalamnya. Hal tersebut berarti juga merusak sumber penghasilan dan penghidupan nelayan.

4. Faktor Letak