Koreksi Geometrik Mosaik Citra

perekaman 2011 format .TIFF. Proses import data citra ini mengubah format data mentah citra format .RRD dan format .TIFF menjadi format yang lebih mudah diolah oleh perangkat lunak pengolah citra format .IMG. Proses ini dilakukan menggunakan perangkat lunak ERDAS Imagine 9.1.

3.3.1.1 Koreksi Geometrik

Koreksi geometrik ditujukan untuk memperbaiki distorsi citra melalui penetapan bentuk hubungan antara sistem koordinat citra aktual dengan sistem koordinat geografis dengan menggunakan data kalibrasi sensor atau titik kontrol lapangan atau GCP Ground Control Point Richards 1986. Salah satu tujuan dilakukannya koreksi geometrik adalah untuk melakukan retifikasi pembetulan agar koordinat citra sesuai dengan koordinat geografi Purwadhi 2001. Dalam penelitian ini koreksi geometrik dilakukan dengan menyamakan koordinat citra LANDSAT ETM + tahun 2001 dan 2011 dengan citra LANDSAT ETM + tahun 2006 yang telah terkoreksi. Sebagai data acuan untuk pemilihan titik kontrol lapangan digunakan peta rupa bumi skala 1 : 25.000 tahun 2009. Secara singkat, tahapan dari koreksi geometrik ini yaitu dengan melakukan penentuan sistem koordinat, proyeksi dan datum sistem koordinat yang dipilih untuk koreksi ini adalah Universal Tranverse Mercator UTM dengan proyeksi yang digunakan adalah UTM 48 zona Selatan. Pemilihan proyeksi ini disesuaikan dengan pembagian area pada sistem UTM, dimana Jawa Barat termasuk wilayah DAS Citarum Hulu berada pada zona South UTM row 48, sedangkan datum yang digunakan adalah World Geografic System 84 WGS 84. Dengan adanya tahapan ini bertujuan untuk mendefinisikan informasi yang akan digunakan dalam proses koreksi selanjutnya.

3.3.1.2 Mosaik Citra

Mosaik citra merupakan proses menggabungkan beberapa citra secara bersamaan membentuk satu kesatuan satu lembar peta atau citra yang kohesif. Dalam penelitian ini mosaik citra dilakukan pada citra LANDSAT ETM + tahun 2001 dan 2011. Tujuan dari kegiatan mosaik adalah menghasilkan citra gabungan yang mempunyai kualitas kekontrasan yang baik sehingga citra hasil output tampak menjadi citra yang kohesif kontrasnya konsisten, teroganisir, solid dan koordinatnya ter-interkoneksi Jaya 2010. Data asli citra LANDSAT ETM + daerah DAS Citarum Hulu terdiri dari 2 scene citra. Data tersebut kemudian di mozaik menjadi satu scene untuk memudahkan proses pengolahan dan analisis citra.

3.3.1.3 Koreksi Radiometrik