Hasil Penelitian .1 Deskripsi Objek Penelitian

BAB 1V HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Hasil Penelitian 4.1.1 Deskripsi Objek Penelitian Dinas Pertanian, Peternakan dan Perikanan Kabupaten Labuhanbatu Selatan dibentuk berdasarkan Peraturan Bupati Kabupaten Labuhanbatu Selatan Nomor: 02 Tahun 2010, tentang Pembentukan Organisasi dan Tata Kerja Dinas-Dinas Daerah Kabupaten Labuhanbatu Selatan. Secara organisatoris, Dinas Pertanian, Peternakan dan Perikanan Kabupaten Labuhanbatu Selatan merupakan unsur pelaksana Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu Selatan dalam bidang pertanian, peternakan dan perikanan. Kepala Dinas Pertanian, Peternakan dan Perikanan berada di bawah dan bertanggung jawab kepada Bupati Labuhanbatu Selatan melalui Sekretaris Daerah Kabupaten.

4.1.1.1 Visi dan Misi

Pernyataan visi ini menggambarkan keadaan masa depan yang ingin dicapai oleh Dinas Pertanian, Peternakan dan Perikanan Kabupaten Labuhanbatu Selatan. Setelah melalui tahapan penyusunan rencana strategis, maka Dinas Pertanian, Peternakan dan Perikanan Kabupaten Labuhanbatu selatan menerapkan visi yaitu ”TERWUJUDNYA PERTANIAN, PETERNAKAN DAN PERIKANAN YANG BERDAYA SAING”. Universitas Sumatera Utara Dengan terwujudnya visi tersebut mengandung arti bahwa Dinas Pertanian, Peternakan dan Perikanan Kabupaten Labuhanbatu Selatan menginginkan terciptanya Pertanian, Peternakan dan Perikanan yang berdaya saing. Pernyataan Misi merupakan pedoman tentang sasaran yang ingin dicapai dan dilaksanakan oleh seluruh organisasi masyarakat dan Dinas Pertanian, Peternakan dan Perikanan guna mewujudkan visi yang telah ditetapkan. Misi juga memberikan arahan tentang Fungsi dan Tugas Pokok Dinas Pertanian, Peternakan dan Perikanan dirumuskan sebagai berikut : 1. Meningkatkan saranaprasarana dan Sumberdaya Manusia SDM aparatur. 2. Mendorong peningkatan produksi pertanian tanaman pangan. 3. Mendorong peningkatan produksi peternakan. 4. Mendorong peningkatan produksi perikanan. 5. Mendorong akses pemasaran hasil.

4.1.1.2. Tugas Pokok dan Fungsi

Berdasarkan Peraturan Bupati Labuhanbatu Selatan Nomor 02 Tahun 2010 tentang Pembentukan Organisasi dan Tata Kerja Dinas-Dinas Daerah Kabupaten Labuhanbatu Selatan disebutkan bahwa Dinas Pertanian, Peternakan dan Perikanan merupakan perangkat daerah yang menjadi unsur Pembantu Kepala Daerah dalam penyelenggaraan Pemerintahan Daerah. Dalam Peraturan Bupati dimaksud ditetapkan berdasarkan tugas dan fungsi Dinas Pertanian, Peternakan dan Perikanan yang terdiri dari : Universitas Sumatera Utara 1. Dinas Pertanian, Peternakan dan Perikanan mempunyai tugas melaksankan urusan Pemerintahan Daerah bidang pertanian, peternakan dan perikanan berdasarkan azas otonomi dan tugas pembantuan. 2. Dinas Pertanian, Peternakan dan Perikanan dipimpin oleh seorang kepala Dinas yang berada di bawah dan bertanggungjawab kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah. Untuk melaksanakan tugas pokok di atas Dinas Pertanian, Peternakan dan Perikanan menyelenggarakan fungsi sebagai berikut : 1. Perumusan kebijakan teknis di bidang Pertanian, Peternakan dan Perikanan. 2. Penyelenggaraan urusan pemerintahan dan pelayanan umum di bidang Pertanian, Peternakan dan Perikanan. 3. Pembinaan terhadap unit pelaksana teknis di dinas di bidang Pertanian, Peternakan dan Perikanan. 4. Pengelolaan urusan Kesekretariatan Dinas Pertanian, Peternakan dan Perikanan. 5. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh Bupati sesuai dengan tugas dan fungsinya.

4.1.1.3 Struktur Organisasi Dinas Pertanian, Peternakan dan Perikanan Kabupaten Labuhanbatu Selatan

Susunan organisasi Dinas Pertanian, Peternakan dan Perikanan Kabupaten Labuhanbatu Selatan sesuai dengan Peraturan Bupati Labuhanbatu Selatan Nomor : 02 Universitas Sumatera Utara Tahun 2010, tentang Pembentukan Organisasi dan Tata Kerja Dinas – Dinas Daerah Kabupaten Labuhanbatu Selatan adalah sebagai berikut : 1. Kepala Dinas Pertanian, Peternakan dan Perikanan 2. Sekretaris, Membawahi : a. Sub Bagian Umum b. Sub Bagian Program c. Sub Bagian Keuangan. 3. Bidang Pengembangan Produksi Pertanian, membawahi : a. Seksi Produksi Padi dan Palawija b. Seksi Produksi Hortikultura c. Seksi Perlindungan Tanaman dan Konservasi 4. Bidang Sarana Pengembangan dan Prasarana dan Pemasaran Hasil Pertanian,mem bawahi : a. Seksi Pengelolaan Lahan dan Air b. Seksi Alat Mesin dan Pengolahan Hasil Pertanian c. Seksi Bina Usaha dan Pemasaran Hasil Pertanian 5. Bidang Pengembangan Peternakan dan Kesehatan Hewan, Membawahi : a. Seksi Pembibitan, Produksi Peternakan dan Konservasi b. Seksi Kesehatan Hewan, Kesehatan Masyarakat Veteriner dan Pasca Panen c. Seksi Sarana Produksi, Bina Usaha dan Pemasaran Hasil Peternakan Universitas Sumatera Utara 6. Bidang Pengembagan Perikanan a. Seksi Pengembangan Produksi Perikanan dan Konservasi b. Seksi Pengembangan Teknologi c. Seksi Sarana Pembinaan Usaha dan Pemasaran Hasil Perikanan 7. Unit Pelaksana Teknis UPT 8. Kelompok Jabatan Fungsional Universitas Sumatera Utara STRUKTUR ORGANISASI DAN TATA KERJA DINAS PERTANIAN, PETERNAKAN DAN PERIKANAN KABUPATEN LABUHANBATU SELATAN Sumber: Dinas Pertanian, Peternakan dan Perikanan Kabupaten Labuhanbatu Selatan 2011 Gambar 4.1 Struktur Organisasi Dinas Pertanian, Peternakan, dan Perikanan Kabupaten Labuhanbatu Selatan KEPALA DINAS SEKRETARIS Sub Bagian Sub Bagian Program Sub Bagian Umum KABID. PENGEMBANGAN PRODUKSI PERTANIAN KABID. PENGEMBANGAN SARANA PRASARANA DAN PEMASARAN HASIL PERTANIAN KABID. PENGEMBANGAN PERIKANAN KABID. PENGEMBANGAN PETERNAKAN DAN KESEHATAN HEWAN KASIE. PRODUKSI PADI DAN PALAWIJA KASIE. PEMBIBITAN, PRODUKSI PETERNAKAN DAN KONSERVASI KASIE. PENGEMBANGAN PRODUKSI PERIKANAN DAN KONSERVASI KASIE. PENGELOLAAN LAHAN DAN AIR KASIE. KESEHATAN HEWAN, KESEHATAN MASYARAKAT VETERINER DAN PASCA PANEN UPTD KASIE. PEMBINAAN USAHA DAN PEMASARAN HASIL PERIKANAN KASIE. PENGEMBANGAN TEKNOLOGI KASIE. BINA USAHA DAN PEMASARAN HASIL PERTANIAN KASIE. ALAT MESIN DAN PENGELOLAAN HASIL PERTANIAN KASIE. PRODUKSI HORTIKULTURA KASIE. PERLINDUNGAN TANAMAN DAN KONSERVASI KASIE. SARANA PRODUKSI, BINA USAHA DAN PEMASARAN HASIL PETERNAKAN Kelompok Jabatan Fungsional Universitas Sumatera Utara Pelaksanaan tugas dan fungsi dalam tata kerja sesuai denga Peraturan Bupati Labuhanbatu Selatan Nomor : 02 Tahun 2010 adalah: 1. Kepala Dinas a. Tugas Pokok Melaksanakan urusan pemerintahan daerah di bidang pertanian, peternakan dan perikanan berdasarkan asas ekonomi dan tugas pembantuan. b. Fungsi 1. Perumusan kebijakan teknis di bidang pertanian, peternakan dan perikanan; 2. Penyelenggaraan urusan pemerintahan dan pelayanan umum di bidang pertanian, peternakan dan perikanan; 3. Pembinan dan pelaksanaan tugas di bidang pertanian, peternakan dan perikanan; 4. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh Bupati.

2. Sekretaris

a. Tugas Pokok Melaksanakan sebagian tugas dinas dalam memberikan pelayanan administrasi urusan umum, kepegawaian, keuangan serta mengkoordinasikan program kegiatan pelayanan teknis dan administrasi kepada seluruh satuan organisasi di lingkungan dinas. b. Fungsi 1. Mengkoordinasikan perumusan rencana dan program kerja dilingkungan dinas; 2. Pengkoordinasian penyusunan rencana kerja dan anggaran serta pelaporan di lingkungan dinas; 3. Menyelenggarakan tugas-tugas pelayanan administratiftata usaha dan rumah tangga dinas; Universitas Sumatera Utara