Kerangka Pikir KAJIAN PUSTAKA

25

C. Kerangka Pikir

Media pembelajaran facebook diyakini dapat berpengaruh positif terhadap hasil belajar siswa dan hasil belajarnya dapat lebih baik daripada menggunakan media modul. Dengan facebook yang digunakan sebagai media pembelajaran, siswa dapat mengakses materi di mana saja dan kapan saja menggunakan handphone tanpa harus membawa buku maupun modul kemanapun siswa pergi sehingga lebih praktis. Selain itu dalam proses pembelajaran menggunakan media pembelajaran facebook, guru dapat menyampaikan materi walaupun tidak sedang bertatap muka dengan siswa. Interaksi tanya-jawab antara guru dan siswa pun bisa dilakukan ketika di luar jam pelajaran bahkan ketika di luar sekolah sekalipun. Siswa dapat menanyakan materi pelajaran yang tidak paham ketika di luar sekolah dan guru dapat menjelaskannya melalui media jejaring sosial facebook. Dengan demikian akan sangat membantu siswa ketika sedang kesulitan belajar saat di luar sekolah. Berdasarkan asumsi tersebut diperkirakan terdapat perbedaan hasil belajar mata pelajaran TIK siswa kelas XI SMA Muhammadiyah 1 Muntilan yang menggunakan jejaring sosial facebook sebagai media pembelajaran dan yang menggunakan modul. Setelah pembelajaran dengan media pembelajaran facebook selesai dilakukan dan hasil belajarnya sudah diketahui, maka selanjutnya ialah menganalisis tanggapan siswa kelas eksperimen di SMA Muhammadiyah 1 Muntilan yang menggunakan jejaring sosial facebook sebagai media pembelajaran. Sebelum penelitian ini dilakukan, siswa belum pernah menggunakan jejaring sosial facebook sebagai media pembelajaran. Siswa hanya tahu penggunaan facebook 26 sebagai aspek sosial saja. Selain itu guru di SMA Muhammadiyah 1 Muntilan juga belum pernah mengenalkan penggunaan jejaring sosial facebook sebagai media pembelajaran. Berdasarkan asumsi tersebut diperkirakan tanggapan siswa kelas eksperimen di SMA Muhammadiyah 1 Muntilan terhadap penggunaan jejaring sosial facebook sebagai media pembelajaran diperkirakan masih dalam kategori rendah.

D. Hipotesis

Dokumen yang terkait

PEMANFAATAN JEJARING SOSIAL MELALUI GRUP DALAM FACEBOOK SEBAGAI SARANA PENGELOLAAN PEMBELAJARAN PADA MATA PELAJARAN TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI KELAS X SMA

0 7 144

FACEBOOK SEBAGAI MEDIA PROMOSI Facebook Sebagai Media Promosi (Studi Deskriptif Kualitatif Jejaring Sosial Facebook Sebagai Media Promosi pada Buck Photography).

0 1 17

FACEBOOK SEBAGAI MEDIA PROMOSI Facebook Sebagai Media Promosi (Studi Deskriptif Kualitatif Jejaring Sosial Facebook Sebagai Media Promosi pada Buck Photography).

1 3 16

STUDI KOMPARASI ANTARA PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN MACROMEDIA FLASH DAN POWER POINTSERTA PENGARUHNYA TERHADAP HASIL BELAJAR SOSIOLOGI SISWA KELAS XI IPS SMA NEGERI 3 SURAKARTA TAHUN PELAJARAN 2015/2016.

0 0 18

MEDIA PEMBELAJARAN MODUL PERAKITAN MATA PELAJARAN TIK UNTUK SISWA KELAS X DI SMA N 1 BANTUL.

0 0 192

PEMANFAATAN SITUS JEJARING SOSIAL FACEBOOK SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PADA MATA PELAJARAN TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI (TIK) BAGI SISWA KELAS XI SMA N 1 DEPOK SLEMAN YOGYAKARTA.

1 2 170

EFEKTIVITAS PENGGUNAAN METODE PEMBELAJARAN SCL BERBASIS SITUS JEJARING SOSIAL GESCHOOL DALAM PEMBELAJARAN TIK UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS XI DI SMA NEGERI 1 DEPOK.

3 26 175

EFEKTIVITAS E-LEARNING SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN MATA PELAJARAN TIK KELAS XI DI SMA NEGERI 1 DEPOK.

0 0 111

PENGARUH PENGGUNAAN CD TUTORIAL TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN TIK KELAS XI SMA N 1 KAMANG MAGEK

0 0 14

STUDI KOMPARASI HASIL BELAJAR PENGGUNAAN MEDIA POWERPOINT MATA PELAJARAN EKONOMI KELAS X IIS

0 0 10