Kerangka Pemikiran Lokasi dan Waktu Penelitian

III. METODOLOGI PENELITIAN

3.1. Kerangka Pemikiran

Perusahaan dalam mengatasi permasalahan yang ada dan untuk memenuhi kebutuhan akan sistem informasi penggajian yang dapat memberikan berbagai fitur seperti yang disebutkan di bagian pendahuluan, maka perlu dirancang dan dikembangkan suatu sistem yang baru. Penelitian ini dilakukan melalui beberapa tahap seperti pada Gambar 5. Uji coba sistem dan penerapan pada perusahaan Mengidentifikasi prosedur, formulir dan laporan-laporan penggajian pada perusahaan Menganalisis permasalahan dan kebutuhan pada perusahaan Mendesain dan merancang sistem informasi penggajian Membangun sistem informasi penggajian menggunakan payroll system. PT. Cipta Power Services CPS Gambar 5. Kerangka Pemikiran Penyusunan Sistem Payroll system Berdasarkan identifikasi dan analisis kebutuhan maka dibuatlah suatu rancangan sistem perhitungan penggajian karyawan menggunakan payroll system pada PT. CPS, Jakarta. Struktur sistem ini akan diperlukan untuk mempermudah mengidentifikasi keperluan sistem yang akan dibuat nantinya. Untuk lebih jelas, alur perancangan sistem penggajian karyawan pada PT. CPS dapat dilihat pada Gambar 6. Pegawai Jabatan Project Area dan Absensi Payroll System Laporan Gaji Klien dan Perusahaan PT.CPS Perusahaan Recruitment Keterangan: : Lingkup penelitian : Arus aliran data : Data : Penyimpanan data Gambar 6. Alur Perancangan Sistem Penggajian PT. CPS Perusahaan akan melakukan recruitment pegawai yang akan ditempatkan pada project klien PT. CPS. Pegawai akan memiliki absensi atau hari kerja efektif, area kerja dan jabatan sesuai dengan posisi pada project tersebut. Keseluruhan informasi tersebut akan diolah ke dalam payroll system yang akan memberikan informasi laporan gaji kepada karyawan. Lingkup perancangan sistem penggajian pada PT. CPS ini hanya pada lingkup kotak yang bergaris putus-putus seperti pada Gambar 6.

3.2. Lokasi dan Waktu Penelitian

Penelitian tentang Penyusunan Sistem Perhitungan Penggajian Karyawan Menggunakan Payroll System Pada PT. CPS dilakukan di Komplek Grogol Permai, jalan Prof. Dr. Latumenten No 27 Jakarta, yang merupakan kantor pusat dari PT. CPS. Penentuan lokasi penelitian dilakukan secara sengaja purposive di kantor pusat perusahaan karena seluruh sistem penggajian karyawan dilakukan dari kantor pusat PT. CPS. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan November 2008 sampai dengan bulan Maret 2009.

3.3. Jenis dan Sumber Data