Respon terhadap masa menopause

lebih tinggi karena cairan ekstra dan tekanan ekstra pada pembuluh darah yang menuju ke ginjal Weinberger, 2007. Sedangkan alpokat yang sering diminum tinggi lemak; Namun, mereka mengandung lemak tak jenuh tunggal yang sehat untuk jantung serta memberikan perlindungan anti-inflamasi dan antioksidan. Daging alpokat adalah sumber yang baik dari asam alfa-linoleat asam lemak. Alpokat kaya akan vitamin B6, asam pantotenat, asam folat, dan vitamin E. Mereka juga menyediakan mineral magnesium dan potassium penting untuk menurunkan tekanan darah, Tembaga dan besiNelson, 2010. Potassium yang tinggi pada alpokat meningkatkan eksresi natrium dan menekan sekresi renin menyebabkan dilatasi arteriol dan mengurangi vasokontriktor endogen. Alpokat juga mengandung flavonoid berpengaruh terhadap system renin angiotensin sehingga dapat menurunkan tekanan darah. Tindakan yang dilakukan ibu suku Minang ini bagus sekali dan dipertegas oleh hasil penelitian oleh Balpon 2010 terhadap wanita dewasa dengan metode prospektif eksperimental sungguhan ditemukan adanya penurunan tekanan darah sesudah minum jus alpokat, tekanan darah lebih rendah dari pada sebelum minum jus alpokat dengan tingkat signifikansi sangat tinggi p0,001.

g. Respon terhadap masa menopause

Mengingat bahwa setiap individu adalah unik, maka dapat diduga bahwa penyesuaian diri dan besarnya reaksi terhadap masa menopause khas bagi setiap wanita. Respon atau reaksi pada prosesnya didahului oleh sikap seseorang, karena sikap merupakan kecenderungan atau kesediaan seseorang untuk bertingkah laku jika ia menghadapi suatu rangsangan tertentu. Dalam menanggapi suatu respon Universitas Sumatera Utara seseorang akan muncul respon positif yakni menyenangi, mendekati dan mengharapkan suatu objek, dan respon negatif yakni apabila informasi yang didengarkan atau perubahan suatu objek tidak mempengaruhi tindakan atau menjadi menghindar dan membenci objek tertentu Walgito, 2000. Dari hasil penelitian terhadap ibu suku Minang ditemukan sebagian besar partisipan mengungkapkan perasaan senang karena dengan adanya menopause bisa beribadah dengan lancar serta tidak perlu takut lagi untuk mendapatkan keturunan. Perasaan senang partisipan ini mencerminkan sikap positif pada ibu suku Minang. Sikap positif ketika menopause sering dikaitkan dengan gejala ketika menopause. Ketika seorang wanita bersikap positif pada masa menopause maka gejala yang dilaporkan akan minimal Bloch, 2002. Sikap positif ibu suku Minang tersebut mencerminkan respon yang positif dari ibu suku Minang. Respon positif wanita menopause ini berkaitan dengan keyakinan yang mereka anut. Mayoritas suku minang adalah pemeluk agama islam, dan ajaran agama tersebut mempunyai pengaruh besar dalam kehidupan sehari-hari masyarakat minang. Salah satunya pembentukan sikap wanita dalam masa menopause, yang merupakan takdir bagi semua wanita. Agama islam mengajarkan untuk sabar dan ikhlas dalam menerima takdir, selalu berfikir positif, dan dapat mengambil hikmahnya. Kebanyakan wanita beragama islam merasa lebih tenang pada masa menopause, karena lebih leluasa saat beribadah, sehingga kegiatan ibadah lebih meningkat di usia tua Koentjaraningrat, 2002; Abdullah, 2004. Universitas Sumatera Utara Menurut estimasi peneliti berdasarkan karakteristik, ibu suku Minang mempunyai tingkat pendidikan yang rendah. Tingkat pendidikan dapat mempengaruhi penerimaan terhadap menopause. Wanita yang memiliki pendidikan formal yang rendah cenderung lebih menerima menopause dibandingkan dengan wanita yang memiliki pekerjaan profesional, dan menggunakan kontrasepsi oral Olaoroyun Lawoyin, 2008 dalam Sudarmiati, 2009.

h. Dampak masa menopause