Manfaat perawatan masa menopause

menemukan teori yang terkait dengan ini. Menurut Women’s Health Information 2011 kafein didalam kopi menyempitkan pembuluh darah dan meningkatkan tingkat ketegangan, yang membuat nyeri semakin parah. Untuk mengatasi keluhan menopause hot flushes ibu suku Minang melakukan tindakan merendam kaki didalam air, menghidupkan kipas dan menggunakan baju yang tipis. Tindakan ini sudah benar dan merupakan bagian dari manajemen hot flushes. Manajemen hot flushes yang lainnya yaitu dengan pengaturan makanan seperti menghindari minuman panas, beralkohol,kafein, makanan pedas, karena dapat memicu hot flushes Kasdu, 2010. Tindakan yang dilakukan ibu suku Minang untuk menghilangkan keluhan postmenopause adalah dengan mencari pengobatan medis. Tindakan tersebut dilakukan partisipan karena penyakit yang diderita sudah parah dan mulai mengganggu. Hal ini ditegaskan oleh Caniago 2009 dimana suku Minang akan menggunakan fasilitas kesehatan untuk mengobati anggota keluarga yang telah sakit parah disamping menggunakan pengobatan tradisional.

f. Manfaat perawatan masa menopause

Dari hasil penelitian terhadap ibu suku Minang ditemukan manfaat dari perawatan dan tindakan mengatasi keluhan menopause yang dilakukan. Semua partisipan dalam penelitian ini mengungkapkan banyaknya manfaat dari perawatan dan tindakan mengatasi keluhan yang dilakukan. Manfaat tersebut adalah dapat meningkatkan kesehatan dan mengatasi semua keluhan yang datang. Dalam penelitian ini partisipan pertama yang melakukan pijat tradisional mengungkapkan adanya perasaan rileks dan semua kelelahan hilang setelah Universitas Sumatera Utara melakukan pijat tradisional. Pijat tradisional atau massage merupakan pengobatan alamiah dengan cara menekan atau mengurut permukaan tubuh untuk mengatasi berbagai macam gangguan fungsi pada tubuh manusia. Prinsip dasar mekanisme penyembuhan terapi pijat adalah untuk membantu proses metabolisme tubuh, melancarkan sistem peredaran darah dan sistem saraf, yang kemudian juga berdampak positif dalam meningkatkan kinerja sistem kekebalan tubuh Immune System. Menurut American Massage Therapy Association, pijat tidak hanya berguna untuk melancarkan aliran darah, tapi juga bisa menghasilkan hormon endorfin yang bisa membuat perasaan menjadi lebih tenang dan rileks Oliviera et al, 2011. Berbagai penelitian tentang pijat tradisional telah dilakukan salah satu penelitian yang dilakukan oleh Saetung et al 2013 terhadap 48 wanita postmenopause adanya hubungan antara pijat tradisional dalam meningkatkan biokimia pembentuk formasi tulang. Dalam penelitian tersebut terjadi peningkatan P1NP sebagai biochemikal pembentuk formasi tulang sebesar 3.3 pada 22 partisipan setelah dilakukan massage. Dan tidak ada perubahan P1NP pada 26 partisipan lainnya yang hanya beristirahat tanpa ada perlakuan. Manfaat dari tindakan mengatasi gejala yang dilakukan oleh ibu suku Minang adalah gejala yang dirasakan menjadi hilang dan berkurang. Partisipan mengungkapkan melakukan tindakan menjaga makanan yaitu dengan menghindari makanan yang asin dan meminum jus alpokat untuk menurunkan tekanan darah. Hal ini sudah benar karena makanan yang asin meningkatkan jumlah natrium dalam aliran darah dan mengganggu keseimbangan, mengurangi kemampuan ginjal untuk membuang air. Hasilnya adalah tekanan darah yang Universitas Sumatera Utara lebih tinggi karena cairan ekstra dan tekanan ekstra pada pembuluh darah yang menuju ke ginjal Weinberger, 2007. Sedangkan alpokat yang sering diminum tinggi lemak; Namun, mereka mengandung lemak tak jenuh tunggal yang sehat untuk jantung serta memberikan perlindungan anti-inflamasi dan antioksidan. Daging alpokat adalah sumber yang baik dari asam alfa-linoleat asam lemak. Alpokat kaya akan vitamin B6, asam pantotenat, asam folat, dan vitamin E. Mereka juga menyediakan mineral magnesium dan potassium penting untuk menurunkan tekanan darah, Tembaga dan besiNelson, 2010. Potassium yang tinggi pada alpokat meningkatkan eksresi natrium dan menekan sekresi renin menyebabkan dilatasi arteriol dan mengurangi vasokontriktor endogen. Alpokat juga mengandung flavonoid berpengaruh terhadap system renin angiotensin sehingga dapat menurunkan tekanan darah. Tindakan yang dilakukan ibu suku Minang ini bagus sekali dan dipertegas oleh hasil penelitian oleh Balpon 2010 terhadap wanita dewasa dengan metode prospektif eksperimental sungguhan ditemukan adanya penurunan tekanan darah sesudah minum jus alpokat, tekanan darah lebih rendah dari pada sebelum minum jus alpokat dengan tingkat signifikansi sangat tinggi p0,001.

g. Respon terhadap masa menopause