Latar Belakang Masalah PENDAHULUAN

B. Rumusan Masalah

Sesuai dengan latar belakang masalah di atas, rumusan masalah yang diajukan dalam penelitian ini adalah: Apakah investasi pengadaan alat hemodialisis di Rumah Sakit Panti Waluyo Surakarta layak dilaksanakan?

C. Batasan Masalah

Dalam melakukan penelitian studi kelayakan investasi, terlebih dahulu harus menentukan aspek-aspek apa saja yang akan diteliti, aspek-aspek tersebut antara lain aspek hukum, pasar dan pemasaran, keuangan, teknisoperasi, manajemenorganisasi, ekonomi sosial, dan aspek dampak lingkungan. Penelitian ini memfokuskan pada aspek keuangan untuk analisis kelayakan investasi pengadaan alat hemodialisis di Rumah Sakit Panti Waluyo Surakarta. Aspek finansial dipilih karena aspek tersebut cocok untuk studi kelayakan investasi di rumah sakit.

D. Tujuan Penelitian

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kelayakan investasi pengadaan alat hemodialisis di Rumah Sakit Panti Waluyo Surakarta secara finansial. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

E. Manfaat Penelitian

1. Bagi Rumah Sakit Panti Waluyo Surakarta Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan masukan mengenai kelayakan investasi pengadaan alat hemodialisis. Rumah sakit juga dapat menggunakan hasil analisis penelitian ini sebagai bahan pertimbangan khususnya mengambil keputusan investasi pengadaan alat hemodialisis. 2. Bagi Peneliti Peneliti dapat menggunakan teori yang diperoleh dalam praktek sesungguhnya, bagaimana melakukan analisis kelayakan investasi pengadaan alat hemodialisis di rumah sakit. 3. Bagi Universitas Melalui penelitian ini, peneliti dapat memberikan sumbangan pengetahuan yang berkenaan dengan analisis kelayakan investasi alat hemodialisis.

F. Sistematika Penulisan

BAB 1 PENDAHULUAN Bab ini menguraikan mengenai latar belakang masalah, batasan masalah, rumusan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian, dan sistematika penulisan. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI BAB II TINJAUAN PUSTAKA Bab ini menguraikan teori yang digunakan sebagai landasan untuk mengolah data. Teori yang berkaitan dengan analisis kelayakan investasi pengadaan alat hemodialisis, terdiri dari: pengertian investasi, pengertian kelayakan investasi dan studi kelayakan investasi, penyelenggaraan pelayanan hemodialisis di rumah sakit, cara penilaian kelayakan investasi, dan kriteria penilaian investasi. BAB III METODE PENELITIAN Bab ini berisi uraian mengenai jenis penelitian, tempat dan waktu penelitian, sumber data dan teknik pengumpulan data, serta teknik analisa data. BAB IV GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN Bab ini menguraikan tentang sejarah singkat Rumah Sakit Panti Waluyo Surakarta, identitas Rumah Sakit Panti Waluyo Surakarta, dan unit hemodialisis di Rumah Sakit Panti Waluyo Surakarta. BAB V ANALISIS DATA Bab ini membahas hasil penelitian mengenai kelayakan investasi pengadaan alat hemodialisis dengan menggunakan teknik analisis data. BAB VI PENUTUP Bab ini berisi ringkasan hasil analisis data dan saran yang bisa digunakan atau bermanfaat bagi peneliti selanjutnya.