Lingkungan Ekonomi Lingkungan Fisik Lingkungan Teknologi Lingkungan sosialbudaya Manfaat Ternak Kelinci

f. Masyarakat Umum

Sebuah perusahaan juga harus memperhatikan sejumlah besar lapisan masyarakat yang tentu saja besar atau kecil menaruh perhatian terhadap kegiatan- kegiatan perusahaan, apakah mereka menerima atau menolak metode-metode dari perusahaan dalam menjalankan usahanya, karena kegiatan perusahaan pasti mempengaruhi minat kelompok lain, kelompok-kelompok inilah yang menjadi masyarakat umum. Masyarakat umum dapat memperlancar atau sebaliknya dapat sebagai penghambat kemampuan perusahaan untuk mencapai sasarannya.

2. Lingkungan Makro

Lingkungan makro terdiri dari kekuatan-kekuatan yang bersifat kemasyarakatan yang lebih besar dan mempengaruhi semua pelaku dalam lingkungan mikro dalam perusahaan, yaitu:

a. Lingkungan DemografisKependudukan

Lingkungan demografiskependudukan menunjukkan keadaan dan permasalahan mengenai penduduk, seperti distribusi penduduk secara geografis, tingkat kepadatannya, kecenderungan perpindahan dari satu tempat ke tempat lain, distribusi usia, kelahiran, perkawinan, ras, suku bangsa dan struktur keagamaan. Ternyata hal diatas dapat mempengaruhi strategi pemasaran suatu perusahaan dalam memasarkan produknya karena publiklah yang membentuk suatu pasar.

b. Lingkungan Ekonomi

Lingkungan ekonomi menunjukkan sistem ekonomi yang diterapkan, kebijakan-kebijakan pemerintah yang berkenaan dengan ekonomi, penurunan dalam pertumbuhan pendapatan nyata, tekanan inflasi yang berkelanjutan, perubahan pada pola belanja konsumen, dan sebagainya yang berkenaan dengan perkonomian.

c. Lingkungan Fisik

Lingkungan fisik menunjukkan kelangkaan bahan mentah tertentu yang dibutuhkan oleh perusahaan, peningkatan biaya energi, peningkatan angka pencemaran, dan peningkatan angka campur tangan pemerintah dalam pengelolaan dan penggunaan sumber-sumber daya alam

d. Lingkungan Teknologi

Lingkungan teknologi rnenunjukkan peningkatan kecepatan pertumbuhan teknologi, kesempatan pembaharuan yang tak terbatas, biaya penelitian dan pengembangan, yang tinggi, perhatian yang lebih besar tertuju kepada penyempurnaan bagian kecil produk daripada penemuan yang besar, dan semakin banyaknya peraturan yang berkenaan dengan perubahan teknologi.

e. Lingkungan sosialbudaya

Lingkungan ini menunjukkan keadaan suatu kelompok masyarakat mengenai aturan kehidupan, norma-norma dan nilai-nilai yang berlaku dalam masyarakat, pandangan masyarakat dan lain sebagainya yang merumuskan hubungan antar sesama dengan masyarakat lainnya serta lingkungan sekitarnya. Anonimous, 2011.

2.4. Manfaat Ternak Kelinci

Manfaat dari beternak kelinci diantaranya : - Sebagai sumber pangan. Menurut Satrio 2000, di Jawa Barat terutama didataran tinggi seperti Lembang, daging kelinci diolah dalam bentuk sate kelinci. Selain itu kelinci dapat diolah menjadi sosis, nugget, bakso, dendeng, abon, dan lain-lain. - Sebagai penghasil kulit-bulu. Menurut Sumadia dan Rossuartini 2003, kelinci Rexdan kelinci Satin menghasilkan kulit-bulu yang berkualitas baik, indah, menarik, dan mempunyai nilai ekonomi yang tinggi. Kulit kelinci banyak dimanfaatkan untuk pembuatan kerajinan interior mobil, boneka, mainan anakanak, selendang, tas wanita, aksesoris rambut, sepatu bayi, topi, mantel, dan sarung tangan. - Sebagai ternak kesayangan. Jenis kelinci hias eksotis mempunyai bentuk dan ukuran tubuh kecil, lucu, serta warna bulu indah, tebal, dan lembut. Ras kelinci hias seperti Angora, Lyon, Mini Rex, Lops, Fuzzy, Dutch, dan lain- lain. - Sebagai hewan percobaan. Ternak kelinci banyak digunakan oleh perguruan tinggi, farmasi, dan lembaga-lembaga penelitian. Ras kelinci yang biasa digunakan adalah New Zealand White. - Sebagai pupuk. Kelinci menghasilkan pupuk bermutu tinggi untuk produk sayuran dan tanaman hias terutama yang ditanam dalam pot. Menurut Abidin 2003, ternak kelinci memiliki karakteristik yang menguntungkan antara lain : rasa dagingnya lezat dan bergizi tinggi; kelinci dapat hidup dengan kondisi pakan seadanya, misalnya limbah sayuran dari pasar atau limbah pertanian; tidak memerlukan lahan yang luas dan pembuatan kandang yang mahal; cepat berkembang biak; saat dewasa umur 4-6 bulan dapat melahirkan sampai 10 kali dalam satu tahun dengan jumlah perkelahiran 4-12 ekor; tidak ada agama apapun yang melarang umatnya untuk mengkonsumsi daging kelinci; selama kandang dalam keadaan bersih dan kondisi pakan tercukupi, kelinci tidak mudah terserang penyakit; kulit-bulu kelinci dapat dimanfaatkan sebagai bahan baku aneka kerajinan; kotoran dan urin kelinci merupakan pupuk kandang yang tinggi unsur hara; pertumbuhan kelinci tidak kalah dari pertumbuhan ayam broiler. Menurut Sarwono 2002, kelinci memiliki potensi besar sebagai ternak penghasil daging. Secara teoritis, sepasang induk kelinci dapat menghasilkan 80 kg daging dalam satu tahun. Menurut Sumadia dan Rossuartini 2003, kelinci adalah salah satu ternak penghasil daging yang potensial, karena kandungan lemak dan kolesterol yang relatif rendah dibandingkan dengan daging yang berasal dari ternak lain. Menurut Imam 2006, kadar kolesterol kelinci sekitar 164 mg100 gr daging, sedangkan ayam, sapi, domba, dan babi berkisar 220—250 mg100 gr daging dan kandungan proteinnya mencapai 21 persen sementara ternak lain hanya 17-20 persen. Dengan demikian kelinci mempunyai peluang untuk dikembangbiakkan sebagai ternak penghasil daging sekaligus menambah penghasilan bagi masyarakat, khususnya masyarakat pedesaan.

2.5. Kendala Pengembangan Peternakan Kelinci