Metode Penelitian TeknikPengumpulan Data

mengemukakan pendapatnya mengenai topik ini dalam sebuah karangan argumentasi yang menggunakan kalimat efektif. b. Melaksanakan Kegiatan Kegiatan dilaksanakan pada hari Senin, 12 Mei 2014 pada pukul 10.50-12.10 berlangsung selama 2 jam mata pelajaran Bahasa Indoesia dengan alokasi waktu 80 menit. Awal mulanya guru menjelaskan mengenai kalimat efektif, ciri-ciri beserta contohnya. Siswa mampu menyimpulkan apa yang dipelajari hari itu denganmengisi jurnal siswa. Berikut ini adalah kegiatan yang dilakukan dalam kegiatan pertama: 1. Guru membuka pelajaran dengan mengucapkan salam. 2. Guru dan siswa berdoa bersama. 3. Guru membuka schemata siswa mengenai kalimat efektif. 4. Guru memancing siswa dengan pertanyaan-pertanyaan mengenai kalimat efektif. 5. Guru menjelaskan mengenai kalimat efektif. 6. Guru menerangkanciri-ciri kalimat efektif. 7. Guru menyimpulkan pelajaran hari itu dengan melakukan refleksi. 8. Siswa menyimpulkan semua materi dalam jurnal siswa. 9. Guru menutup pelajaran. Kegiatan kedua dilaksanakan pada Senin, 19 Mei 2014 pada pukul 10.50-12.10.berlangsung selama 2 jam mata pelajaran Bahasa Indonesia dengan alokasi waktu 70 menit. Kali ini guru menjelaskan tentang karangan argumentasi pengertian dan ciri-ciri karangan argumentasi. Kemudian siswa menyimpulkan apa yang dipelajarinya dengan mengisi jurnal siswa. Berikut ini adalah kegiatan yang dilakukan dalam kegiatan kedua: 1. Guru membuka pelajaran dengan mengucapkan salam. 2. Guru dan siswa berdoa bersama. 3. Guru melakukan apersepsi sebelum mengajarkan materi selanjutnya mengenai pelajaran kemarin. 4. Guru menjelaskan mengenai karangan argumentasi. 5. Guru menerangkan ciri-ciri karangan argumentasi. 6. Guru member contoh karangan argumetasi. 7. Guru menyimpulkan pelajaran hari itu dengan melakukan refleksi. 8. Siswa menyimpulkan semua materi dalam jurnal siswa. 9. Guru menutup pelajaran. Kegiatan ketiga dilaksanakan pada Selasa 20 Mei 2014 pada pukul 08.20-09.40 berlangsung selama 2 jam mata pelajaran Bahasa Indonesia dengan alokasi waktu 80 menit.Siswa diperintahkan untuk membuat sebuah karangan argumentasi dengan judul “Pemilihan Anggota Legislatif dari Kalangan Selebritas”.Siswa dituntut untuk menggunakan kalimat efektif yang sesuai.Siswa dapat mengemukakan pendapatnya sesuai dengan fenomena yang terjadi di sekitar.Informasi yang telah dimiliki oleh siswa mengenai fenomena ini dapat dituangkan dalam bentuk karangan argumentasi. Berikut ini adalah kegiatan yang dilakukan dalam kegiatan kedua: 1. Guru membuka pelajaran dengan mengucapkan salam. 2. Guru dan siswa berdoa bersama. 3. Guru melakukan apersepsi siswa mengenai pelajaran sebelumnya.