Faktor Budaya Faktor-faktor yang mempengaruhi perilaku konsumen

Pemberian merek pada suatu produk bukan hanya sebuah simbol, karena merek memiliki enam tingkat pengertian Rangkuti,2002:3,yaitu: a. Atribut Setiap merek memiliki atribut. Atribut ini perlu dikelola dan diciptakan agar pelanggan dapat mengetahui dengan pasti atribut- atribut apa saja yang dikandung dalam suatu merek. b. Manfaat Selain atribut, merek juga memiliki rangkaian manfaat. Konsumen tidak membeli atribut pada produk, namun mereka membeli manfaat fungsional maupun manfaat emosional. c. Nilai Merek yang memiliki nilai tinggi akan dihargai oleh konsumen sebagai merek yang berkelas, sehingga dapat mencerminkan siapa pengguna merek tersebut. d. Budaya Merek dapat juga dipakai untuk melambangkan budaya tertentu. Misalnya Panasonic mewakili budaya Jepang yang terorganisir dengan baik, memiliki cara kerja yang efisien dan selalu menghasilkan produk yang berkualitas tinggi. e. Kepribadian Merek memiliki kepribadian bagi para penggunanya. Jadi diharapkan dengan menggunakan merek kepribadian si pengguna akan tercermin bersamaan dengan merek yang ia gunakan. f. Pemakai Merek menunjukkan jenis konsumen pemakai merek tersebut. Itulah sebab para pemasar selalu menggunakan analogi orang-orang terkenal untuk menggunakan mereknya.

6. Gaya Hidup

Gaya hidup adalah bagaimana orang menghabiskan waktu mereka aktivitas, apa yang mereka anggap penting dari lingkungan ketertarikan dan apa yang mereka pikirkan tentang diri mereka sendiri dan juga disekitarnya pendapat Setiadi,2003:148. Terdapat dua macam tipikal konsumen terhadap produk gaya hidup. Yang pertama adalah konsumen yang mementingkan gengsi ketimbang harga dan yang kedua adalah konsumen yang mementingkan merek daripada kualitas produk barang. Menurut Kotler 2004:192 gaya hidup ialah pola kehidupan seseorang di dunia yang diekspresikan dalam kegiatan, minat, dan opini. Gaya hidup menggambarkan keseluruhan diri seseorang yang berinteraksi dengan lingkungannya. Untuk memahami hal ini maka dapat diukur dimensi-dimensi utama konsumen yaitu dimensi AIO. Dimensi yang pertama ialah Activities yang meliputi pekerjaan, hobi, belanja, olah raga, dan kegiatan sosial. Dimensi yang kedua ialah Interests yang meliputi makanan, mode, keluarga, dan rekreasi. Dimensi yang ketiga ialah Opinions tentang diri mereka sendiri, masalah-masalah sosial, bisnis, dan produk.