Desain Penelitian Pengaruh merek dan gaya hidup terhadap keputusan pembelian Tupperware : studi kasus pada konsumen produk Tupperware di Pedukuhan Mutihan, Desa Wates, Kecamatan Wates, Kulon Progo.

Tabel III.2 Definisi Operasional Variabel Definisi Indikator Skala Pengukuran Merek Merek merupakan istilah, nama, tanda, dan simbol untuk mengidentifikasi atau membedakan produk yang satu dengan produk yang lain. a. Kemampuan untuk mempengaruhi konsumen b. Kemampuan mempertahankan pelanggan c. Kemampuan konsumen dalam mengingat merek Tupperware Likert Gaya Hidup Gaya hidup merupakan pola kehidupan seseorang yang diekspresikan dalam aktivitas, minat keinginan memiliki barang, dan pendapatan bagaimana membelanjakan uangnya. a. Dapat meningkatkan gengsi b. Minat dan keinginan seseorang memiliki produk Tupperware c. Nilai kebanggaan saat memiliki produk Tupperware d. Produk Tupperware dianggap lebih unggul dari produk lainnya. Likert Keputusan Pembelian Keputusan pembelian adalah tahap dalam proses pengambilan keputusan pembelian dimana konsumen benar-benar membeli produk Tupperware. a. Kebutuhan terhadap produk Tupperware b. Pencarian informasi terhadap produk Tupperware c. Evaluasi terhadap produk Tupperware d. Keputusan memilih produk Tupperware e. Merekomendasikan kepada pihak lain untuk memilih produk Tupperware Likert

F. Populasi dan Sampel 1. Populasi

Populasi merupakan gabungan dari seluruh elemen yang memiliki serangkaian karakteristik serupa, yang mencakup semesta untuk kepentingan masalah riset pemasaran. Yang menjadi populasi dalam penelitian ini adalah konsumen produk Tupperware yang berada di Pedukuhan Mutihan Wates, Kulon Progo, Yogyakarta.

2. Sampel

Sampel merupakan sub elemen populasi yang terpilih untuk berpartisipasi dalam studi. Sampel penelitian adalah sebagian dari populasi yang diambil sebagai sumber data dan dapat mewakili seluruh populasi yang diambil. Sampel dalam penelitian ini adalah sebagian konsumen yang telah membeli produk Tupperware yang berada di Pedukuhan Mutihan, Wates. Besarnya sampel yang akan diambil adalah 100 responden. Jumlah ini didasarkan pada rumus infinite Umar,2003:150 Untuk menghitung besarnya sampel dapat dapat menggunakan rumus infinite : = za . p. q d = 1,96 . 0,5. 0.5 0,1 = 96,04 100 di mana : n : jumlah sampel p : estimator proporsi populasi q : 1-p = proporsi yang diinginkan mempunyai karekteristik tertentu Z a : nilai uji dengan standar signifikansi 5 Z a 2=1,96 d : penyimpangan yang ditolerir p.q : jika p da q tidak diketahui maka dapat diganti dengan 0.25 Maka sampel dalam penelitian ini adalah 96,04 responden atau dapat dibulatkan menjadi 100 responden. Sampel dalam penelitian ini adalah sebagian konsumen produk Tupperware yang pernah membeli produk Tupperware. Sampel yang diambil dalam penelitian ini sebanyak 100 responden.

G. Teknik Pengambilan Sampel

Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive sampling atau judgement sampling yaitu cara pengambilan sampel berdasarkan pada pertimbangan-pertinbangan tertentu Sanusi,2011:95. Teknik penganbilan sampel ini tidak semua individu populasi diberi peluang untuk menjadi anggota sampel. Misalnya, penelitian tentang merek Tupperware maka sampel dalam penelitian ini sumber datanya adalah orang-orang yang menggunakan produk Tupperware.