Latar Belakang Masalah PENDAHULUAN

BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Perpustakaan perguruan tinggi adalah salah satu sarana penunjang suatu perguruan tinggi yang menyelenggarakannya. Dalam hal ini perpustakaan sebagai penyedia informasi yang dibutuhkan pengguna civitas akademika dalam pelaksanaan tri dharma perguruan tinggi yang diemban perguruan tinggi tersebut. Untuk menunjang pelaksanaan tri dharma perguruan tinggi tersebut, perpustakaan berusaha menyediakan koleksi, layanan, dan fasilitas yang mampu memenuhi kebutuhan pengguna. Tersedianya jenis koleksi yang lengkap dan mutakhir, informasi yang senantiasa berkembang dengan cepat, serta perkembangan teknologi dibidang pengelolaan dan penelusuran informasi terbaru yang terdapat di perpustakaan, diharapkan dapat memotivasi pengguna untuk memanfaatkan perpustakaan. Perpustakaan Universitas Katolik St. Thomas Medan UNIKA St.Thomas adalah salah satu perpustakaan perguruan tinggi yang turut membantu lembaga induknya dalam melaksanakan tri dharma perguruan tinggi yang diemban oleh perguruan tinggi tersebut. Sesuai dengan kedudukannya sebagai sarana penunjang kegiatan akademik perguruan tinggi, pengelola perpustakaan Universitas Katolik St. Thomas Medan berusaha memberi pelayanan yang baik dengan menyediakan koleksi, layanan, dan fasilitas yang mampu memenuhi kebutuhan informasi pengguna dengan baik, karena dengan memberikan layanan yang baik diharapkan dapat mendorong minat pengguna khususnya mahasiswa untuk memanfaatkan perpustakaan untuk memenuhi kebutuhan informasi yang berhubungan dengan kegiatan yang diikutinya. Dari Laporan Tahunan Perpustakaan UNIKA St. Thomas Medan T.A. 20072008 dapat diketahui bahwa perpustakaan UNIKA St. Thomas Medan memiliki beberapa jenis layanan yang dapat dimanfaatkan oleh pengguna perpustakaan, antara lain: layanan sirkulasi, layanan referensi, layanan skripsi, laporan penelitian, layanan terbitan berseri majalah, jurnal, koran, layanan tandon. Untuk menunjang layanan tersebut perpustakaan UNIKA St. Thomas Medan memiliki koleksi 12.571 judul dan terdiri 31.371 eksemplar. Jumlah anggota perpustakaan yang terdaftar hingga T.A 20072008 sebanyak 7.659 orang. Sedangkan jumlah pengguna yang berkunjung ke perpustakaan Unika ST. Thomas Medan pada T.A 20072008 sebanyak 45.613 orang, Universitas Sumatera Utara atau rata-rata sebanyak 3.801 orang per bulan, atau rata-rata sebanyak 158 orang pengunjung per hari. Apabila diperbandingkan antara jumlah kunjungan dengan jumlah anggota perpustakaan sebanyak 7.659 orang, maka persentase kunjungan anggota ke perpustakaan hanya sebesar 2,1 . Jumlah kunjungan tersebut secara umum dapat dikatakan relatif rendah. Dari data kunjungan pengguna tersebut di atas timbul pertanyaan, faktor apakah yang memotivasi mahasiswa memanfaatkan fasilitas layanan yang tersedia di perpustakaan. Untuk menjawab pertanyaan tersebut penulis merasa tertarik untuk meneliti faktor-faktor apa sajakah yang memotivasi minat mahasiswa dalam memanfaatkan perpustakaan Unika ST. Thomas Medan, sehingga mahasiswa Unika ST. Thomas Medan memanfaatkan layanan yang tersedia di perpustakaan. Untuk mengetahui faktor apa sajakah yang mendorong minat mahasiswa memanfaatkan perpustakaan UNIKA St. Thomas Medan, maka penulis memilih judul penelitian yaitu, FAKTOR-FAKTOR YANG MEMOTIVASI MINAT MAHASISWA MEMANFAATKAN PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS KATOLIK UNIKA ST. THOMAS MEDAN. Pemilihan perpustakaan Universitas Katolik UNIKA St. Thomas Medan sebagai objek penelitian, karena perpustakaan ini merupakan perpustakaan perguruan tinggi yang memiliki berbagai fasilitas layanan serta koleksi untuk memenuhi kebutuhan sivitas akademika.

1.2 Rumusan Masalah

Dokumen yang terkait

Pelayanan Pengguna Perpustakaan Universitas Katolik St. Thomas Medan

0 26 54

Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Keputusan Mahasiswa Dalam Menempuh Pendidikan Di Fakultas Ekonomi Unika St. Thomas, Medan

0 25 100

ANALISIS FAKTOR FAKTOR YANG MEMPENGARUHI MAHASISWA UNIVERSITAS JEMBER UNTUK MEMANFAATKAN KOLEKSI PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS JEMBER

1 22 83

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMOTIVASI MINAT MAHASISWA DALAM BERWIRAUSAHA Analisis Faktor-Faktor Yang Memotivasi Minat Mahasiswa Dalam Berwirausaha (Studi Kasus Mahasiswa FEB Universitas Muhammadiyah Surakarta).

0 4 16

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMOTIVASI MINATMAHASISWA DALAM BERWIRAUSAHA Analisis Faktor-Faktor Yang Memotivasi Minat Mahasiswa Dalam Berwirausaha (Studi Kasus Mahasiswa FEB Universitas Muhammadiyah Surakarta).

0 3 13

PENDAHULUAN Analisis Faktor-Faktor Yang Memotivasi Minat Mahasiswa Dalam Berwirausaha (Studi Kasus Mahasiswa FEB Universitas Muhammadiyah Surakarta).

0 7 4

Faktor-Faktor yang Memotivasi Minat Mahasiswa dalam Berwirausaha setelah Mendapatkan Materi KWU

0 0 10

Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Minat Mahasiswa Memilih Jurusan Akuntansi Di Universitas Katolik Soegijapranata Semarang - Unika Repository

0 1 15

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMOTIVASI MAHASISWA TERLIBAT DALAM ORGANISASI KEMAHASISWAAN DI UNIVERSITAS KATOLIK SOEGIJAPRANATA - Unika Repository

0 0 15

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMOTIVASI MAHASISWA TERLIBAT DALAM ORGANISASI KEMAHASISWAAN DI UNIVERSITAS KATOLIK SOEGIJAPRANATA - Unika Repository

0 0 37