Validitas Data Analisis Data Indikator Keberhasilan Prosedur Penelitian

commit to user xl 27 2. Dokumentasi Teknik pengumpulan data yang bersumber dari dokumen dan arsip. Dokumen berupa daftar nilai, daftar hadir siswa, kurikulum KTSP dan arsip- arsip lain yang dimiliki guru kelas IV. 3. Tes Pemberian tes dimaksudkan untuk mengukur seberapa jauh hasil yang diperoleh siswa setelah diadakan tindakan. Tes diberikan pada awal kegiatan penelitian untuk mengidentifikasi kelemahan siswa dalam penjumlahan dan pengurangan bilangan bulat dan setiap akhir siklus untuk mengetahui peningkatan kemampuan menghitung penjumlahan dan pengurangan bilangan bulat pada siswa. Tes disusun dan dilakukan untuk mengetahui tingkat perkembangan kemampuan berhitung bilangan bulat pada siswa sesuai dengan siklus yang ada.

E. Validitas Data

Untuk menjamin dan mengembangkan validitas data yang akan dikumpulkan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan validitas isi, yaitu validitas yang diperhitungkan melalui pengujian terhadap isi alat ukur dengan analisi rasional. Penggunaan pendekatan ini menggunakan kiteria berupa tabel spesifikasi yang berisi domain dari berupa tes. Domain ini berasal dari kurikulum karena pengukuran dilakukan pada hasil prestasi belajar siswa.

F. Analisis Data

Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis statistis diskriptif yaitu membuat rata-rata nilai, nilai maksimal, nilai minimal, menghitung prosentase, membuat grafik kemudian mendiskripsikan data-data penelitian tersebut, menarik kesimpulan dan untuk mengambil tindakan. commit to user xli 28

G. Indikator Keberhasilan

Indikator kinerja merupakna rumusan kinerja yang akan dijadikan acuan dalam menentukan keberhasilan atau keefektifan penelitian. Yang menjadi indikator keberhasilan dalam penelitian ini adalah apabila 80 dari jumlah siswa dalam mengerjakan soal tes mendapat nilai 60.

H. Prosedur Penelitian

Prosedur penelitian tindakan kelas ini terdiri dari siklus-siklus. Tiap-tiap siklus dilaksanakan sesuai perubahan yang dicapai. Untuk mengetahui permasalahan yang merupakan rendahnya kemampuan berhitung bilangan bulat pada siswa kelas IV SD Negeri 1 Karangduren, Kecamatan Kebonarum, Kabupaten Klaten dilakukan observasi terhadap kegiatan pembelajaran yang dilakukan oleh guru. Prosedur penelitian tindakan kelas ini dapat dijelaskan dalam tahap-tahap sebagai berikut : Siklus Pertama Siklus I 1. Tahap Perencanaan Tindakan, meliputi langah-langkah sebagai berikut : a. Membuat rencana pelaksanaan pembelajaran mata pelajaran Matematika dengan KD : Pengerjaan hitung bilangan bulat dengan menggunakan media garis bilangan. b. Menyiapkan media pembelajaran yang dibutuhkan. c. Menyiapkan soal tes yang dilaksanakan setelah pembelajaran. d. Menyiapkan lembar penilaian. e. Membuat lembar observasi 2. Tahap Pelaksanaan Tindakan Peneliti melaksanakan proses pembelajaran sesuai dengan rencana pelaksanaan pembelajaran mata pelajaran Matematika dengan KD pengerjaan hitung bilangan bulat. 3. Tahap Observasi Kegiatan observasi dilakukan bersamaan dengan pelaksanaan tindakan yaitu pada proses pembelajaran Matematika dengan KD : pengerjaan hitung commit to user xlii 29 bilangan bulat dengan media garis bilangan. Kegiatan yang dilakukan peneliti adalah : a. Memonitor siswa selama proses pembelajaran. b. Menilai hasil tes siswa setelah pelaksanaan pembelajaran. 4. Tahap Refleksi Guru mengadakan refleksi setelah diketahui adanya kelemahan- kelemahan dalam proses pembelajaran yang dilakukan oleh guru dapat digunakan untuk menetukan tindakan kelas pada siklus berikutnya. Siklus Kedua Siklus II 1. Tahap Perencanaan Tindakan, meliputi langkah-langkah sebagai berikut : a. Membuat Rencana Pelaksanaan Pembelajaran RPP mata pelajaran Matematika dengan KD : pengerjaan hitung bilangan bulat dengan menggunakan media garis bilangan. b. Menyiapkan media pembelajaran yang dibutuhkan. c. Menyiapkan soal tes setelah dilaksanakan pembelajaran d. Menyiapkan lembar penilaian e. Membuat lembar observasi. 2. Tahap Pelaksanaan Tindakan Peneliti melaksanakan proses pembelajaran sesuai RPP yang telah dibuat dalam mata pelajaran Matematika dengan KD : pengerjaan hitung bilangan bulat. 3. Tahap Observasi Kegiatan observasi dilakukan bersamaan dengan pelaksanaan tindakan yaitu pada proses pembelajaran Matematika pada KD : pengerjaan hitung bilangan bulat dengan media garis bilangan. Kegiatan yang dilakukan peneliti adalah : a. Memiliki monitor siswa selama proses pembelajaran. b. Peneliti menilai hasil yang dicapai siswa setelah pelaksanaan pembelajaran. commit to user xliii 30 4. Tahap Refleksi Guru dan kepala sekolah bersama-sama membahas hasil pembelajaran. Siswa dikatakan berhasil jika kemampuan berhitung bilangan bulat siswa kelas IV benar-benar meningkat sesuai KKM yang ditentukan yaitu bila 80 dari jumlah siswa mendapat nilai 60 dan rata-rata kelas mencapai 60,0. commit to user xliv

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Hasil Penelitian

1. Hasil Penelitian Siklus I

Pembelajaran siklus I dilaksanakan selama 3 kali pertemuan 6 x 35 menit dalam bulan Februari 2011. Adapun tahapan-tahapan yang dilaksanakan pada siklus I adalah sebagai berikut :

a. Perencanaan

Berdasarkan hasil pengamatan terhadap proses pembelajaran dan prestasi belajar sebelum tindakan, dapat diperoleh informasi sebagai data awal. Hasil pencatatan menunjukkan bahwa dari 26 siswa kelas IV SD Negeri 1 Karangduren terdapat 20 siswa atau kurang lebih 77 yang nilai prestasi belajarnya masih belum mencapai batas ketuntasan minimal.Setelah dilakukan pemeriksaan dan analisa pada lembar pekerjaan siswa, ternyata sebagian besar siswa masih belum dapat memahami tentang konsep operasi penjumlahan bilangan bulat. Atas dasar hal tersebut, guru kelas melakukan koordinasi dengan kepala sekolah dan guru kelas lain tentang alternative yang dapat dilakukan untuk mengatasi masalah tersebut di atas. Berdasarkan hasil koordinasi dengan kepala sekolah dan guru-guru lain, guru kelas memilih penggunaan media garis bilangan untuk meningkatkan pemahaman konsep operasi penjumlahan bilangan bulat di kelas IV SD Negeri 1 Karangduren. Dengan berpedoman pada standar kompetensi mata pelajaran Matematika, guru kelas melakukan langkah-langkah pembelajaran dengan menggunakan media garis bilangan. Adapun langkah-langkah yang dilakukan dalam persiapan pembelajaran adalah sebagai berikut : 1 Memilihmenentukan kompetensi dasar, hasil belajar dan indicator yang hendak dicapai. 2 Mempersiapkan media garis bilangan yang akan digunakan. 31

Dokumen yang terkait

PENGGUNAAN MEDIA GARIS BILANGAN GUNA MENINGKATKAN KETRAMPILAN BERHITUNG PADA BILANGAN BULAT UNTUK SISWA KELAS IV SDN KARANGANYAR 3 KECAMATAN SAMBUNGMACAN KABUPATEN SRAGEN TAHUN PELAJARAN 2009 2010

0 3 96

PENINGKATAN KEMAMPUAN MENGHITUNG BILANGAN BULAT POSITIF DAN NEGATIF DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA GARIS BILANGAN PADA SISWA KELAS IV SDN KLEDUNGKRADENAN BANYUURIP PURWOREJO TAHUN 2010

0 4 68

UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR OPERASI HITUNG PENJUMLAHAN BILANGAN BULAT DENGAN GARIS BILANGAN PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI 2 SIDOWAYAH KECAMATAN POLANHARJO KLATEN TAHUN PELAJARAN 2010 2011

0 5 87

PENGGUNAAN MEDIA MANIK MANIK UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENGHITUNG PENGURANGAN BILANGAN BULAT PADA SISWA KELAS IV SDN NGLEBAK 03 TAWANGMANGU TAHUN PELAJARAN 2010 2011

0 2 100

PENGGUNAAN MEDIA MANIK-MANIK UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENGHITUNG PENGURANGAN BILANGAN “Penggunaan Media Manik-Manik untuk Meningkatkan Kemampuan Menghitung Pengurangan Bilangan Bulat pada Siswa Kelas IV SD Islam Al Irsyad Tawangmangu Tahun Pelajaran

0 1 15

PENGGUNAAN MEDIA MANIK-MANIK UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENGHITUNG PENGURANGAN BILANGAN “Penggunaan Media Manik-Manik untuk Meningkatkan Kemampuan Menghitung Pengurangan Bilangan Bulat pada Siswa Kelas IV SD Islam Al Irsyad Tawangmangu Tahun Pelajaran

0 2 14

PENGGUNAAN MEDIA BALOK GARIS BILANGAN UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN KOGNITIF SISWA DALAM KONSEP BILANGAN BULAT.

1 10 37

PENGGUNAAN MEDIA GARIS BILANGAN UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA TENTANG PENJUMLAHAN DAN PENGURANGAN BILANGAN BULAT.

0 5 33

PENGGUNAAN MEDIA GARIS BILANGAN UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA TENTANG PENJUMLAHAN DAN PENGURANGAN BILANGAN BULAT.

0 3 31

MEDIA GARIS BILANGAN UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN SISWA MENGHITUNG OPERASI BILANGAN BULAT Muhammad Sholahuddin Arif

0 0 8