Membantu dalam membeli peralatan untuk praktik.

Gaya Belajar. Tahukah kamu apa itu gaya belajar? Gaya belajar merupakan kecenderungan setiap orang dalam menggunakan strategi tertentu dalam belajarnya agar proses belajar dapat optimal . Setiap orang tidak hanya menggunakan gaya belajar 1 jenis saja, terdapat kombinasi dari beberapa gaya belajar , meskipun hanya salah satu yang ering digunakan secara sadar maupun tidak sadar. Sebagai seorang harus memahami jenis gaya belajar yang sering digunakan. Dengan demikian, ia telah memiliki kemampuan mengenal diri yang lebih baik dan mengetahui kebutuhannya . Lalu setelah kita mengetahui kecenderungan gaya belajar kita, apa yang harus kita lakukan?? Nah ,pasti kalian juga berfikir demikian kan? Berikut ini akan dijelaskan ya... MENGENAL KECENDERUNGAN GAYA BELAJAR

1. VISUAL V Kecenderungan

Visual Learners ini menitik beratkan pada ketajaman pengelihatan. Biasanya suka dengan informasi yang berbentuk diagram, lingkran gambar . Orang dengan kecenderungan gaya belajar visual akan mudah menerima materi apa bila terdapat gambaran yang nyata dalama belajarnya. Beberapa karakteristik Visual Learner adalah: a. Biasanya tidak dapat mengingat informasi yang diberikan secara lisan. b. Lebih menyukai peragaan daripada penjelasan lisan. c. Mempelajari materi dengan membaca catatan dan membuat ringkasan. d. Cenderung melihat sikap, gerakan, dan bibir guru yang sedang mengajar e. Dapat duduk tenang ditengah situasi yang rebut dan ramai tanpa terganggu 2. AUDITORI Auditory Learners Auditory Learners mengandalkan pada pendengaran untuk bisa memahami dan mengingatnya. Karakteristik model belajar seperti ini benar-benar menempatkan pendengaran sebagai alat utama menyerap informasi atau pengetahuan. Beberapa karakteristik lain dari AuditoryLearners adalah: a. Pendengar baik, mudah menguasai materi iklan lagu di televise radio. b. Kurang cakap dalm mengerjakan tugas mengarang menulis. c. Senang berdiskusi dan berkomunikasi dengan orang lain. d. Kurang dapat mengingat dengan baik apa yang baru saja dibacanya . e. Kurang suka tugas membaca dan pada umumnya bukanlah pembaca yang baik f. Mudah terganggu konsentrasi karena suara dan juga susah berkonsentrasi bila tidak ada suara sama sekali 3. KINESTETIK Kinesthetic Learners Gaya belajar Kinestetik Kinesthetic Learners mengharuskan individu yang bersangkutan menyentuh sesuatu yang memberikan informasi tertentu agar ia bisa mengingatnya, mengarah pada pengalaman dan latihan. Beberapa karakteristiknya adalah : a. Sulit berdiam diri atau duduk manis, selalu ingin bergerak. b. Menggunakan jari sebagai petunjuk ketika membaca. c. Menyukai permainan yang menyibukkan.