Ketenaga Kerjaan Manajemen Perusahaan

57

3. Ketenaga Kerjaan

Jumlah tenaga kerja yang bekerja di PT. Rumpun Sari Kemuning secara keseluruhan sebanyak 724 karyawan baik karyawan kebun maupun pabrik dengan pembagian sebagai berikut : a. Karyawan staf sebanyak 4 orang b. Karyawan bukan staf sebanyak 3 orang c. Karyawan bulanan sebanyak 57 orang d. Karyawan harian tetap PHT sebanyak 63 orang e. Karyawan harian lepas PHL sebanyak 597 orang f. Karyawan 1 mandor memegang 35 orang dalam setiap afdeling. Terdapat beberapa jabatan dan berikut jumlah karyawan yang tercatat di PT. Rumpun Sari Kemuning tahun 2010. Adapun Jumlah dan jabatan dapat dilihat pada Tabel 3. Tabel 3. Jumlah Karyawan PT. Rumpun Sari Kemuning Jabatan Staf Non Staf PBL PHT PHL Jml Bagian tanaman 2 - 30 - 597 623 Pabrik 1 1 12 56 6 76 Teknik - 1 2 5 - 8 Umum 1 1 13 2 - 17 Jumlah 4 3 57 63 597 724 Sumber : Data Karyawan PT. Rumpun Sari Kemuning I 2010 Keterangan : · PBL : Pegawai Bulanan Lokal · PHT : Pegawai Harian Tetap · PHL : Pegawai Harian Lepas Adapun jam kerja yang dilakukan bagi karyawan di PT. Rumpun Sari Kemuning adalah : a Pekerja Kantor Jam kerja kantor yang diberlakukan di PT. Rumpun Sari Kemuning adalah sebagai berikut : 26 58 1 Senin s.d Kamis : jam 07.00-14.00 WIB 2 Jumat : jam 07.00-11.00 WIB 3 Sabtu : jam 07.00-13.30 WIB b Pekerja Pabrik Jam kerja yang diberlakukan bagi karyawan pabrik proses di PT. Rumpun Sari Kemuning di bagi menjadi 3 shif waktu yaitu : Shift 1 : jam kerja mulai jam 08.00-14.00 WIB Shift 2 : jam kerja mulai jam 14.00-21.00 WIB Shift 3 : jam kerja mulai jam 21.00-08.00 WIB c Pekerja Kebun Jam kerja pemetik kebun mulai pukul 05.30-13.00 WIB Sedangkan untuk penggajian atau pembayaran keryawan dibedakan menjadi dua bagian yaitu : 1 Karyawan staff dan non staff, penggajiannya merupakan wewenang dari direksi pusat dan digaji setiap bulan sekali. 2 Sedangkan karyawan harian tetap dan harian lepas penggajiannya merupakan wewenang bagian administratur dan digaji setiap dua kali dalam satu bulannya yaitu pada tanggal 15 dan 28. Sistem penggajian atau pengupahan yang dilakukan PT. Rumpun Sari Kemuning didasarkan atas hasil kerja yang disesuaikan dengan sifat pekerjaanya. Apabila ada kelebihan jam kerja bagi karyawan harian maka akan dihitung sebagai kerja lembur yang besarnya disesuaikan dengan keputusan Menteri Tenaga Kerja RI No. Kep. 06MEN1997. Sedangkan untuk karyawan pemetik borongan atau upah yang diberikan adalah apabila pucuk yang dihasilkan mempunyai analisa pucuk muda sebesar 55, maka setiap 1 Kg pucuk tersebut dihargai Rp. 340,00 dan apabila analisa pucuk kurang dari 55 maka setiap 1 Kg pucuk tersebut dihargai sebesar Rp. 270,00. Cara analisis pucuk dapat dilihat pada lampiran. 59

4. Fasilitas dan Kesejahteraan Karyawan