Analisa Pemecahan Masalah Hasil Pembuatan Struktur Sistem Aliran Data

BAB VI ANALISA PEMECAHAN MASALAH

6.1. Analisa Pemecahan Masalah Hasil Pembuatan Struktur Sistem Aliran Data

Hasil pembuatan struktur sistem aliran data dan informasi menunjukkan bahwa sistem memiliki dua jenis bagian pokok yang berinteraksi dan saling mendukung dalam proses pelaksanaannya. Kedua jenis bagian sistem tersebut adalah internal sistem dan eksternal sistem. Internal sistem aliran data dan informasi merupakan setiap elemen-elemen yang berinteraksi untuk membentuk jaringan struktural aliran data dan informasi dimana kinerja dan keberadaannya menjadi tanggung jawab pengguna sistem. Internal sistem pada umumnya merupakan lingkungan operasional yang dapat diubah, diperbaiki atau diganti oleh perusahaan kapanpun dibutuhkan perusahaan, dan berdasarkan pertimbangan, perencanaan serta perhitungan yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan dalam mencapai tujuannya. Eksternal sistem aliran data dan informasi merupakan serangkaian interaksi elemen-elemen yang menjadi sekumpulan beberapa sistem lain yang mempengaruhi operasional jaringan aliran data dan informasi, baik itu secara langsung ataupun tidak langsung. Namun aktivitas dan kinerjanya tidak dapat ditentukan oleh perusahaan, hanya saja perusahaan cuma mampu memberikan efek dari operasional sistem yang dijalankannya. Ini sering disebut pengaruh tidak langsung terhadap lingkungan perusahaan. Januar Muchtar : Penentuan Jalur Efektif Pola Data Flow Diagram DFD Dengan Metode Structural Equation Modeling Di PT.Anugrah Kurnia Pusaka, 2009 USURepository © 2008 Pengelompokan kedua jenis sistem ini akan memudahkan perusahaan dalam mengidentifikasi kebutuhan sistem aliran data, pengaturan dan kontrol manajemen sistem informasi perusahaan. Agar kedua sistem ini dapat memberikan manfaat dan peningkatan dalam pengembangan aliran data dan informasi perusahaan, setiap elemen dari subsistem harus diketahui peranan dan fungsinya dalam sistem aliran data yang dibangun. Tabel 6.1 berikut akan menggambarkan fungsi setiap elemen dalam subsistem aliran data dan informasi perusahaan jasa transportasi. Tabel 6.1. Internal Sistem dan Eksternal Sistem Aliran Data dan Informasi Perusahaan Jasa Angkutan Darat PT. Anugrah Kurnia Pusaka INTERNAL SISTEM Bagian Elemen Fungsi Data Informasi Internal Sebagai kebutuhan pokok sistem menjalankan operasionalnya yang berasal dari ketentuan perusahaan. Input Sistem Data Informasi Eksternal Sebagai kebutuhan pokok sistem dalam menjalankan operasionalnya yang berada diluar ketentuan perusahaan. Manajemen Informasi Sebagai pihak pengatur, pengelola dan penyaji segala informasi dan data yang dibutuhkan oleh perusahaan Struktur Informasi Sebagai tatanan sebuah jaringan aliran informasi dan data dalam perusahaan Perangkat Informasi Sebagai sarana dan prasarana yang dimanfaatkan dalam proses aliran data dan informasi Proses Sistem Komunikasi Sebagai media yang memperlancar hubungan dan interaksi dalam aliran informasi dan data Sumber : Pengolahan Data Januar Muchtar : Penentuan Jalur Efektif Pola Data Flow Diagram DFD Dengan Metode Structural Equation Modeling Di PT.Anugrah Kurnia Pusaka, 2009 USURepository © 2008 Tabel 6.1. Internal Sistem dan Eksternal Sistem ............................. Lanjutan INTERNAL SISTEM Bagian Elemen Fungsi Data Perusahaan Sebagai file data yang menjadi database dan arsip-arsip perusahaan Output Sistem Informasi Perusahaan Sebagai pemberitahuan dan penunjukkan kepada umum dan pihak dalam perusahaan tentang apa-apa yang sepatutnya diberitahukan oleh perusahaan kepada konsumen dan masyarakat Data dan Informasi Hasil Operasional Sebagai bahan acuan pertimbangan susunan aliran data dan informasi untuk peningkatan atau perbaikan Kontrol Sistem Data Informasi Sistem Luar Sebagai acuan perbandingan pada jaringan aliran data dan informasi yang sedang digunakan untuk perbaikan sistem aliran data dan informasi selanjutnya EKSTERNAL SISTEM Sistem Subsistem Fungsi Internet Sebagai sistem penunjang dari pihak luar dalam penyampaian informasi perusahaan dalam hal promosi dan pemasaran Telepon Sebagai perangkat jaringan telekomunikasi yang berguna untuk mempelancar komunikasi antar loket-loket penjualan tiket TV, Radio dan Koran Sebagai media pemasangan iklan dari perusahaan, baik promosi atau penetapan harga baru Sistem Pendukung Komputer Sebagai perangkat yang digunakan sistem dan acuan adopsi teknologi aliran data dan informasi Populasi Sebagai acuan pertimbangan pengembangan sistem aliran data dan informasi dalam pelayanan jasa transportasi untuk konsumen Masyarakat dan Konsumen Migrasi Sebagai kondisi yang menjadi pertimbangan bagi perusahaan dalam melayani tingkat perpindahan penduduk, baik itu migrasi tetap ataupun nontetap Sumber : Pengolahan Data Januar Muchtar : Penentuan Jalur Efektif Pola Data Flow Diagram DFD Dengan Metode Structural Equation Modeling Di PT.Anugrah Kurnia Pusaka, 2009 USURepository © 2008 Tabel 6.1. Internal Sistem dan Eksternal Sistem ............................. Lanjutan EKSTERNAL SISTEM Sistem Subsistem Fungsi Tingkat Ekonomi Sebagai pertimbangan dalam penentuan harga dan biaya pelayanan operasional pada konsumen Sosial Budaya Sebagai acuan dalam menetapkan aturan-aturan perusahaan dalam penyampaian dan penyajian informasi dan data bagi masyarakat Lokasi Sebagai pertimbangan dalam memilih tempat dan pembanguan sarana dan prasarana aliran data dan informasi perusahaan Cuaca dan Iklim Sebagai kondisi dalam memperhitungkan lamanya dan bisa tidaknya proses aliran data dan informasi dijalankan Lingkungan Kemudahan Akses Sebagai media yang mudah dijangkau dan dikunjungi oleh konsumen dan pengguna jasa laiannya yang disediakan perusahaan Undang-undang Sebagai pedoman perusahaan dalam menjalankan aliran data dan informasi Kebijakan Pasar Sebagai acuan perusahaan dalam menentapkan harga dan mengikuti persaingan yang kompetitif Pemerintah Jalan Raya Sebagai sarana yang menjadi akses kebutuhan perusahaan yang selalu digunakan perusahaan dalam memilih rute yang nyaman dan sesuai dengan keinginan konsumen Sumber: Pengolahan Data Januar Muchtar : Penentuan Jalur Efektif Pola Data Flow Diagram DFD Dengan Metode Structural Equation Modeling Di PT.Anugrah Kurnia Pusaka, 2009 USURepository © 2008

6.2. Analisa Pemecahan Masalah Hasil Pemetaan Data Flow Diagram DFD