Kebutuhan Gizi Remaja Bestbook, 2010

eksklusif disusui ASI. Tidak dilakukannya breasfeeding dalam jangka lama bisa menyebabkan masalah pada status gizi individu Sutanto, 2011 d. Tidak seimbangnya konsumsi kalori, lemak, gula dan garam Prevalensi overweigth dan obesitas dapat diakibatkan oleh meningkatnya proporsi asupan makan yang dikonsumsi sehari-hari e. Pola Makan Menyimpang Anoreksia dan bulimia adalah dua kasus spesifik dari gangguan pola makan sesuai dengan Diagnostic and Statistical Manual of Mental Disorders Fourth Edition DSM-IV. Kasus lain yang sering terjadi di klinik dan komunitas adalah „Eating disorder no otherwise specified’. EDNOS adalah kasus gangguan pola makan yang tidak spesifik seperti anoreksia dan bulimia namun EDNOS termasuk sebagian dari kedua sindrom tersebut. Sindrom yang muncul adalah sedikitnya konsumsi makanan sehari-hari, tidak nafsu makan dan memuntahkan kembali makanan yang telah dikonsumsi Hoek , 2012

2.5 Kebutuhan Gizi Remaja Bestbook, 2010

a. Karbohidrat Pada remaja perempuan usia 13-18 tahun dibutuhkan energy sebesar 40-50 kalkg BBhari. Sumber energy seperti nasi, gandum, umbi-umbian dan sereal secara proporsional paling banyak dikonsumsi dalam sehari 3-8 porsi. Kebutuhan karbohidrat rata-rata sekitar 60-75. b. Protein Sumber protein terdapat dalam daging, jeroan, ikan, keju, kerang, dan udang hewani. Sedangkan protein nabati terdapat pada kacang-kacangan, tempe, dan tahu. Kebutuhan protein pada remaja usia 13-15 tahun sebanyak 57 ghari dan usia 16-18 tahun sebesar 55 ghati. Rata-rata porsi protein dikonsumsi sekitar 10-15. c. Lemak Lemak dapat diperoleh dari daging berlemak, jeroan dsb. Depkes RI menganjurkan konsumsi lemak dibatasi tidak melebihi 25 dari total energy. Asupan lemak yang terlalu rendah juga mengakibatkan energy yang dikonsumsi tidak mencakup karena 1 gram lemak menghasilkan 9 kalori. Pembatasan lemak hewani juga mengakibatkan asupan Fe dan Zn rendah. Menurut Sumanto 2009, lemak jenuh cenderung meningkatkan kolesterol darah terdiri dari gajih, kuning telur, keju dan mentega. Lemak tidak jenuh tidak mempengaruhi kenaikan kadar kolesterol, yang terdiri dari alpukat, minyak zaitun, minyak jagung dan minyak ikan. d. Vitamin dan Mineral Golongan Vitamin B, yaitu tiamin Vit B12, riboflavin Vit B2, maupun niasin. Asam folat dan Vitamin B12 diperlukan untuk metabolism asam nukleat. Vitamin D diperlukan dalam pertumbuhan kerangka tubuh. Vitamin A untuk memelihara sel dan jaringan tubuh. Kekurangan mineral Fe akan menimbulkan kekurangan darah yang dikenal dengan Anemia. Sumber zat besi adalah sayuran hijau, hati, telur, dan daging. Vitamin C dibutuhkan untuk penyerapan Fe yang baik. e. Sayuran dan buah Sayuran dan buah-buahan dikonsumsi individu sebanyak 2 hingga 5 porsi dalam sehari. Kedua sumber makanan ini adalah sumber zat pembangun setelah karbohidrat. Kebutuhan Gizi Remaja yaitu 1 Karbohidrat 2 Protein 3 Lemak 4 Vitamin dan Mineral 5 Sayuran dan Buah

2.6 Angka Kebutuhan Gizi Remaja