Kompensasi Kesejahteraan Karyawan Personal General Affair Manajer Personalia Umum

Hal tersebut yang diterapkan oleh PT. Nassau Sport Indonesia dalam penentuan waktu kerja yaitu sesuai dengan Undang-undang No. 1 tahun 1951 pasal 10 ayat 1 yaitu 7 tujuh jam sehari dan 40 jam seminggu dan PT. Nassau Sport Indonesia membagi jam kerja menjadi tiga golongan yaitu shift 1 , shift 2 dan shift 3. Untuk karyawan staff atau pihak manajemen disamakan dengan karyawan pada shift 1 dan untuk hari sabtu dan minggu perusahaan libur. Adapun rincian jam kerja dapat dilihat pada Tabel 11 dibawah ini. Tabel 11. Jam Kerja karyawan PT. Nassau Sport Indonesia Golongan Waktu Kerja Pukul Lama Istirahat Jam 1. Shift 1 07.00 sd 16.00 1 2. Shift 2 15.00 sd 24.00 1 3. Shift 3 23.00 sd 07.00 1 Sumber : PT. Nassau Sport Indonesia, 2006. Dalam kondisi tertentu PT. Nassau Sport Indonesia memberlakukan kerja lembur bagi para karyawannya. Tetapi pada prinsipnya perusahaan tidak menghendaki adanya kerja lembur, kecuali : 1. Adanya pekerjaan yang menumpuk, jika tidak segera diselesaikan akan menimbulkan kerugian yang besar bagi perusahaan, karyawan dan masyarakat atau negara. 2. Dalam keadaan darurat atau mendesak, terutama untuk pekerjaan yang berasal dari pesanan luar negeri.

4.2.7. Kompensasi

Setiap karyawan yang telah melaksanakan pekerjaannya maka perusahaan wajib membayarkan upah atau kompensasi atas usaha yang telah dilakukan. Kompensasi merupakan imbalan jasa yang diberikan secara teratur dan dalam jumlah tertentu oleh perusahaan kepada karyawan atas kontribusi yang telah diberikan untuk mencapai tujuan perusahaan. Begitu juga PT. Nassau Sport Indonesia berusaha memenuhi kewajibannya dengan membayarkan upah kepada para karyawannya. Sistem pengupahan yang dilakukan oleh perusahaan ini menggunakan dan mengacu pada Peraturan Pemerintah tentang Ketenagakerjaan yaitu Upah Mimimum Regional UMR untuk daerah Bogor. Pemberian upah yang dilakukan PT. Nassau Sport Indonesia dilakukan sebanyak satu kali dalam satu bulan, baik untuk karyawan pabrik maupun untuk karyawan pihak manajemen atau staff. Untuk karyawan pabrik, besarnya upah yang diberikan disesuaikan dengan posisi dari karyawan tersebut dan untuk karyawan pihak manajemen atau staff dimana upah diberikan sesuai dengan jabatan atau posisi karyawan dalam perusahaan. Semua upah yang akan dibayarkan perusahaan kepada karyawan tidak diberikan secara langsung tetapi menggunakan fasilitas dari perbankan yaitu ATM Bank Permata.

4.2.8. Kesejahteraan Karyawan

Kesejahteraan karyawan yang diberikan oleh perusahaan berupa tunjangan-tunjangan yang dapat memotivasi karyawan untuk bekerja lebih baik, memiliki loyalitas yang tinggi terhadap perusahaan dan karyawan memiliki jiwa dan semangat yang tinggi dalam bekerja. Adapun tunjangan yang diberikan oleh PT. Nassau Sport Indonesia kepada para karyawannya adalah sebagai berikut : 1. Tunjangan Hari Raya THR THR diberikan kepada karyawan yang telah mempunyai masa kerja 1 satu tahun dengan jumlah sebulan upah atau gaji, namun demikian jumlah tambahan THR dapat diberikan kepada para karyawan yang telah mempunyai masa kerja sebagai berikut : a. 3 sd 5 tahun mendapat tambahan 4 empat hari upah pokok. b. 6 sd 10 tahun mendapatkan tambahan 6 enam hari upah pokok. c. 10 tahun ke atas mendapatkan tambahan 12 dua belas hari upah pokok. Bagi karyawan yang masa kerjanya kurang dari 1 satu tahun, hal ini akan dipertimbangkan dengan prorata upah pokok bulan masa kerja. 2. Tunjangan Debu Tunjangan debu hanya akan diberikan kepada karyawan yang ada pada departemen mixing. Hal ini disebabkan karyawan pada departemen mixing memiliki resiko yang tinggi untuk menghirup debu. Tunjangan debu ini berupa pemberian susu murni yang diberikan sebanyak dua kali dalam satu minggu. 3. Tunjangan Insentif Tunjangan insentif diberikan perusahaan akan prestasi karyawan yang terus-menerus masuk kerja dalam waktu satu bulan. 4. Tunjangan Nikah Tunjangan nikah akan diberikan kepada karyawan hanya sekali dalam seumur hidup. 5. Tunjangan Melahirkan Tunjangan melahirkan akan diberikan perusahaan kepada karyawan hanya sampai anak ke 2 dua. 6. Tunjangan Duka Tunjangan duka akan diberikan jika karyawan tersebut meninggal dunia.

4.2.9. Fasilitas-fasilitas Perusahaan