KAJIAN EMPIRIS PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI MODEL MIND MAPPING BERBANTUAN MULTIMEDIA INTERAKTIF PADA SISWA KELAS V SD GUNUNGPATI 01 KOTA SEMARANG

penilaian. 8. Siswa dibimbing guru menyimpul kan materi pembelaja- ran. kelompok lain berpartisi- pasi. 8. Guru membim- bing siswa menyimpul kan materi pembelaja- ran.

2.2 KAJIAN EMPIRIS

Penelitian ini didasarkan pada hasil penelitian yang sudah dilakukan oleh Ozgul Keles, Ramadhan, Slameto, dan Imaduddin. Penelitian Ozgul Keles yang berjudul “Elementary Teachers Views on Mind Mapping” yang diterbitkan oleh International Journal of Education Macrothink Institute 2012, Vol. 4, No. 1 bertujuan untuk menginvestigasi guru sekolah dasar tentang mind mapping menggunakan metode interview dengan pertanyaan terbuka. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan mind mapping membantu guru meningkatkan pengajarannya, perencanaan, dan evaluasi pembelajaran serta membuat pembelajaran lebih menyenangkan. Selain itu, teknik mind mapping dapat memperluas materi yang saling berhubungan seperti materi pembelajaran yang berbeda. Selain mind mapping berperan untuk melihat keterkaitan dari setiap informasi, mind mapping juga dapat meningkatkan kemampuan berpikir dan menunjukkan kreativitasnya menggunakan warna dan bentuk yang berbeda, sehingga hasil yang didapatkan sangat positif. Penelitian Ramadhan 2012 yang berjudul “Peningkatan Kualitas Pembelajaran IPS Melalui Model Pembelajaran Mind Mapping dengan Multimedia Proyektor pada Siswa Kelas IIIB SDN Karanganyar 01 Semarang”. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keterampilan guru selalu mengalami peningkatan dari siklus I mendapatkan skor 26, siklus II mendapatkan skor 29, dan siklus III mendapatkan skor 32. Aktivitas siswa pada siklus I mendapatkan skor 12,4, siklus II mendapatkan skor 12,4, dan siklus III mendapatkan skor 16,6. Ketuntasan hasil belajar IPS pada siklus I mendapatkan ketuntasan belajar klasikal 66,67, siklus II 80,95, dan siklus III 85,71. Penelitian Imaduddin 2012 yang berjudul “Efektifitas Metode Mind Mapping untuk Meningkatkan Prestasi Belajar Fisika pada Siswa Kelas VIII” bertujuan untuk mengetahui efektifitas metode mind mapping dalam meningkatkan prestasi belajar fisika. Subjek penelitian ini adalah siswa dengan nilai di bawah 6,5 dengan metode eksperimen pretest-posttest control group design. Hasil analisis uji-t yaitu paired sample t-test pada kelompok eksperimen, diperoleh bahwa metode mind mapping berpengaruh positif yang sangat signifikan terhadap peningkatan prestasi belajar fisika t= -11,006; p= 0,000. Hasil analisis uji-t yaitu Independent sample t-test pada kelompok eksperimen dan kelompok kontrol, diperoleh bahwa ada perbedaan yang signifikan rata-rata mean hasil posttest kelompok eksperimen dengan kelompok kontrol t= 2,144; p= 0,020. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode mind mapping sangat efektif dalam meningkatkan prestasi belajar fisika. Slameto 2013 dalam penelitian yang berjudul Utilizing ICT to Improve Influential Cooperative Learning toward Student’s Achievement in Satya Wacana Christian University Salatiga 2012, permasalahan yang dibahas adalah apakah model elaboratif pada pengorganisasian isi pelajaran memberikan dampak pada prestasi siswa dan apakah penggunaan ICT dalam pembelajaran kooperatif dapat meningkatkan prestasi belajar siswa?. Berdasarkan permasalahan tersebut, hasil dari penelitian Slameto adalah penggunaan model elaboratif yang berisi kegiatan kooperatif dapat memberikan dampak pada prestasi siswa dan penggunaan ICT dalam pembelajaran kooperatif dapat meningkatkan prestasi belajar siswa 22,60. Hasil penelitian terdahulu dapat meningkatkan keterampilan guru, aktivitas siswa, dan hasil belajar siswa sehingga dapat memperkuat pemecahan masalah pembelajaran IPS siswa kelas V SD Gunungpati 01 melalui model mind mapping berbantuan multimedia interaktif.

2.3 KERANGKA BERPIKIR

Dokumen yang terkait

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN PKn MELALUI MODEL MIND MAPPING BERBANTUAN MEDIA POWER POINT PADA SISWA KELAS IV SDN TUGUREJO 01 KOTA SEMARANG

4 36 279

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI STRATEGI CONCEPT MAPPING BERBANTUAN AUDIO VISUAL PADA SISWA KELAS V SDN MANGKANGKULON 01 KOTA SEMARANG

1 10 344

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPA MELALUI MODEL COURSE REVIEW HORAY (CRH) BERBANTUAN MEDIA CD INTERAKTIF PADA SISWA KELAS IV SDN GUNUNGPATI 01 SEMARANG

1 15 264

PENERAPAN MODEL MIND MAPPING BERBANTUAN MEDIA VISUAL UNTUK MENINGKATKAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS SISWA KELAS IV SDN KANDRI 01 KOTA SEMARANG

3 15 216

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI MODEL QUANTUM TEACHING DENGAN MULTIMEDIA INTERAKTIF SISWA KELAS VB SD N SEKARAN 01 KOTA SEMARANG

0 32 316

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPA MELALUI MODEL SCRAMBLE BERBANTUAN MEDIA CD INTERAKTIF PADA SISWA KELAS V SDN PAKINTELAN 03 KOTA SEMARANG

1 10 264

PENERAPAN MODEL MIND MAPPING BERBANTUAN MEDIA AUDIO VISUAL UNTUK MENINGKATKAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS SISWA KELAS V SDN NGIJO 01 KOTA SEMARANG

1 13 224

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN PKn MELALUI STRATEGI CONCEPT MAPPING BERBANTUAN MULTIMEDIA PADA SISWA KELAS IV SDN GUNUNGPATI 02 KOTA SEMARANG

0 12 225

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI MODEL KOOPERATIF TIPE STAD BERBANTUAN AUDIOVISUAL SISWA KELAS V SDN PURWOYOSO 01 KOTA SEMARANG

1 17 287

Peningkatan Kualitas pembelajaran IPS Melalui Model Pembelajaran Role Playing Pada Siswa Kelas V SDN Gunungpati 02 Kota Semarang.

0 1 1