Profil Perusahaan Visi dan Misi UPT Balai Benih Induk Sejarah Organisasi Dinas Pertanian DKI Jakarta

BAB IV GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

4.1. Profil Perusahaan

UPT Balai Benih Induk Kelautan dan Pertanian merupakan instansi Unit Pelaksana Teknis UPT Dinas Kehutanan dan Pertanian Provinsi DKI Jakarta yang memiliki areal lahan seluas 1.064.795 m2. Berdiri sejak tanggal 20 Agustus 2002 yang diresmikan oleh Gubernur Provinsi DKI Jakarta. Sebelumnya bernama Balai Benih Induk Tanaman Pangan Hortikultura yang berdiri sejak tanggal 14 Februari 1977. Berdasarkan Keputusan Gubernur Provinsi DKI Jakarta Nomor: 113 Tahun 2002 Tentang Pembentukan Organisasi dan Tata Kerja UPT di lingkup Dinas Pertanian dan Kehutanan Provinsi DKI Jakarta. Balai Benih Induk Pertanian dan Kehutanan Provinsi DKI Jakarta mempunyai tugas melaksanakan usaha-usaha untuk mendapatkan bibitbenih unggul tanaman pangan, hortikultura dan kehutanan yang akan disebarluaskan kepada masyarakat dengan menerapkan peningkatan teknologi.

4.2. Visi dan Misi UPT Balai Benih Induk

Visi UPT Balai Benih Induk adalah Unggul dan terdepan sebagai penyedia benihbibit unggul dan bermutu serta kawasan wisata agro terkemuka di Indonesia UPT Balai Benih Induk mempunyai misi sebagai berikut : 1. Menyusun program dan rencana kegiatan operasional 2. Produksi benihbibit unggul dan bermutu 45 3. Penerapan dan peningkatan teknologi pertanian dan kehutanan di Kebun-kebun 4. Pengujian adaptasi teknologi budidaya, pengelolaan benih dan perlakuan pasca panen produksi benihbibit 5. Pengadaan pohon induk sebagai bahan baku maupun untuk koleksi 6. Penyediaan sarana studi, latihan dan penyuluhan bagi masyarakat 7. Penyediaan sarana informasi dan pelayanan benihbibit kepada masyarakat 8. Pelaksanaan kegiatan ketatausahaan

4.3. Sejarah Organisasi Dinas Pertanian DKI Jakarta

Dinas pertanian DKI Jakarta berada di bawah tanggung jawab gubernur DKI Jakarta. Didirikan atas dasar Surat Keputusan Gubernur DKI Jakarta nomor 1b.1211968 tanggal 8 Januari 1968. Kemudian disempurnakan dengan Surat Keputusan Gubernur KDH DKI Jakarta nomor B.VII5456AI1974 tanggal 16 November 1974 dan Perda DKI Jakarta nomor 5 tahun 1981, yang bertujuan meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat bidang pertanian di wilayah DKI Jakarta. 46 Berdasarkan Perda DKI Jakarta nomor 5 tahun 1981, maka kedudukan, tugas dan fungsi Dinas Pertanian sebagai berikut: 1. Dinas Pertanian adalah unsur pelaksana Pemerintah Daerah di bidang pertanian. 2. Dinas Pertanian dipimpin oleh seorang kepala dinas yang berada di bawah tanggung jawab Gubernur DKI Jakarta. 3. Dinas Pertanian dalam melaksanakan tugasnya dibantu oleh Dinas Koordinatif Administratif Sekretaris Wilayah. 4. Tugas popok Dinas Pertanian adalah memberi bimbingan, penyuluhan dan pembinaan dalam rangka usaha pertanian produktif.

4.4. Sejarah Kebun Bibit Ragunan Jakarta