Sub bagian Tata Usaha Seksi Produksi Benih Mempunyai Tugas : Seksi Pengembangan Teknologi Mempunyai Tugas :

49

4.5. Struktur Organisasi

Berdasarkan Keputusan Gubernur Kepala Daerah Khusus Ibukota Jakarta Nomor : 113 Tahun 2002 Pasal 5 Susunan Organisasi Balai Benih Induk Pertanian dan Kehutanan Propinsi DKI Jakarta, terdiri dari:

4.5.1. Kepala Balai Benih Induk mempunyai tugas : a.

Memimpin pelaksanaan tugas dan fungsi sebagaimana dimaksud dalam pasal 4 yaitu: melaksanakan usaha-usaha untuk mendapatkan benih atau bibit unggul tanaman pangan, hortikultura dan kehutanan yang akan disebarluaskan kepada masyarakat dengan menerapkan peningkatan teknologi.

b. Memimpin dan mengkoordinasikan seluruh kegiatan Sub bagian, seksi dan

Sub kelompok Jabatan fungsional.

4.5.2. Sub bagian Tata Usaha

Sub bagian Tata Usaha dipimpin oleh seorang Kepala Sub bagian yang dalam pelaksanaan tugasnya bertanggung jawab kepada Kepala Balai. Tugas pokoknya adalah sebagai berikut: a. Menghimpun, meneliti, mengelola dan menyusun program dan rencana kegiatan operasional. b. Mengelola surat-menyurat, pengetikan, pegadaan serta pendistribusian. c. Melaksanakan urusan perlengkapan dan ke rumah tanggaan. d. Melakukan urusan kepegawaian. e. Melaksanakan urusan keamanan, ketertiban dan kebersihan kantor. f. Mengkoordinasikan penyajian data informasi kegiatan balai. g. Mengkoordinasikan evaluasi dan penyusunan laporan kegiatan operasional. 50

4.5.3. Seksi Produksi Benih Mempunyai Tugas :

Seksi produksi benih dipimpin oleh seorang Kepala Seksi yang dalam melaksanakan tugasnya bertanggung jawab kepada Kepala Balai. Tugas pokoknya adalah sebagai berikut a. Melaksanakan produksi benihbibit unggul dan bermutu tanaman pangan, hortikultura da kehutanan. b. Melaksanakan penyediaan dan pemeliharaan pohon induk. c. Melaksanakan pengelolaan, dan pemeliharaan bibit tanaman pangan, hortilkultura dan kehutanan. d. Mengoperasikan sarana dan prasarana kebun-kebun bibit untuk memproduksi benihbibit. e. Melakukan stock opname dan menyusun laporan persediaan benihbibit di kebun-kebun bibit. f. Melaksanakan bimbingan teknis pengelolaan dan produksi bibit kepada kebun- kebun bibit. g. Melaksanakan pelayanan data dan informasi, studi lapangan yang berkaitan dengan produksi benihbibit. h. Melaksanakan pelayanan benihbibit kepada masyarakat. i. Melakukan koordinasi dengan instalasi terkait dalam upaya pengembangan produksi benihbibit unggul dan bermutu tanaman pangan, hortikultura dan kehutanan. j. Melaksanakan evaluasi dan penyusunan laporan kegiatan operasional. 51

4.5.4. Seksi Pengembangan Teknologi Mempunyai Tugas :

Seksi pengembangan teknologi dipimpin oleh seorang Kepala Seksi yang dalam melaksanakan tugasnya bertanggung jawab kepada Kepala Balai, tugas pokoknya meliputi: a. Melakukan pengujian, adaptasi dan penerapan peningkatan teknologi perbenihan. b. Melakukan pengujian terhadap mutu benih dan perlakuan-perlakuan pasca produksi terhadap benihbibit tanaman. c. Menyelenggarakan operasional sarana dan prasarana laboratorium benih. d. Melakukan pelayanan data dan informasi di bidang pengembangan teknologi perbenihan. e. Melakukan hubungan kerjasama dan jasa teknologi perbenihan dengan instansi pemerintahswasta dan masyarakat. f. Melaksanakan monitoring, evaluasi dan penyusunan laporan kegiatan.

4.5.5. Sub Kelompok Jabatan Fungsional Mempunyai Tugas :