Sistematika Penulisan Dalam Penyuluhan Agama Islam Dengan Pendekatan Berbasis kelompok terhadap residen dalam pemulihan ketergantungan narkoba di Balai Besar Rehabilitasi BNN Lido Bogor Jawa Barat

21 atau memberikan kejelasan kepada orang lain agar ia memahami dan mengerti hal-hal yang sedang dialaminya. 2 Pengertian penyuluhan dalam arti umum adalah ilmu sosial yang mempelajari sistem dan proses perubahan pada individu serta masyarakat agar dapat terwujud perubahan yang lebih baik sesuai dengan yang diharapkan. Penyuluhan dapat dipandang sebagai suatu bentuk pendidikan untuk orang dewasa. 3 Pengertian penyuluhan secara terminologi istilah menurut H. Koestur Partowisastro mengungkapkan bahwa Penyuluhan ada dalam dua pengertian, yaitu pengertian dalam arti luas dan pengertian dalam arti sempit. Dalam arti luas; adalah segala ikhtiar pengaruh psikologi terhadap sesama manusia, dan dalam arti sempit merupakan suatu hubungan yang sengaja diadakan dengan manusia lain, dengan maksud agar dengan semua cara psikologis, kita dapat mempengaruhi beberapa fase kepribadiannya sedemikian rupa sehingga dapat diperoleh sesuatu efek tertentu. 4 Penyuluhan dalam arti umum adalah ilmu yang mempelajari sistem dan proses perubahan pada individu serta masyarakat agar dapat terwujud perubahan yang lebih baik sesuai dengan yang diharapkan. Penyuluhan dapat diartikan sebuah pendidikan nonformal diluar sistem sekolah yang biasa, Menurut Carter V 1995, adalah merupakan proses perkembangan 2 Drs. M. Lutfi, MA., Dasar-Dasar Bimbingan dan Penyuluhan Konseling Islam. Jakarta: Lembaga Penelitian UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, 2008 h. 8 3 Ir. Lucie Setiana, M.P. Teknik Penyuluhan dan Pemberdayaan Masyarakat. Bogor: Penerbit Ghalia Indonesia, 2005 h. 1. 4 M. Lutfi, MA.. Dasar-Dasar Bimbingan dan Penyuluhan Konseling Islam. Jakarta: Lembaga Penelitian UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, 2008 h.10. 19 22 pribadi, proses sosial, proses sosial, proses pengembangan keterampilan sesuai profesi serta kegiatan bersama dalam memahami ilmu pengetahuan yang tersusun dan dikembangkan dari masa ke masa oleh setiap generasi bangsa. 5 Penulis lebih sependapat dengan Carter V. Penyuluhan dikatakan berhasil ketika ada perkembangan. Hal serupa dikatan oleh Rusmin Tumanggor bahwa penyuluhan dikatakan berhasil ketika menghasilkan kesehatan fisik, kesehatan jiwa, kesehatan spiritual dan kesehatan sosial. Definisi lain dari penyuluhan merupakan bantuan yang diberikan kepada orang lain dalam memecahkan problema-problema kehidupan yang dihadapinya, sesuai dengan situasi dan keadaan klien. Supaya ia memiliki pengertian dan kemampuan dalam menghadapi dan memecahkan masalahnya, berdasarkan penentuan dirinya sendiri. 6 Dari paparan di atas penulis menyimpulkan bahwa kegiatan penyuluhan merupakan bentuk komunikasi yang dilakukan oleh seseorang untuk melayani, memberikan pemecahan masalah pada tersuluh. Tujuan penyuluhan adalah memberi penerangan untuk perubahan perilaku agar kehidupannya lebih baik. Penyuluhan juga bisa disebut sebagai bantuan atas problema-problema yang perlu dibantu akibat dari ketidakberdayaan dan tingkat pengetahuan tersuluh. 5 Ibid , h. 1. 6 M. Lutfi, MA.. Dasar-Dasar Bimbingan dan Penyuluhan Konseling Islam 23

2. Fungsi dan Tujuan Penyuluhan

Fungsi penyuluhan adalah memberikan pelayanan pada individu maupun kelompok, merasakan kegunaan dari setiap program yang kita buat untuk mereka. Penyuluhan dikatan berfungsi dengan baik jika penyuluhan yang kita lakukan dirasakan bermanfaat bagi orang lain, sebaliknya jika penyuluhan yang kita lakukan tidak bermanfaat bisa dikatakan proses penyuluhan tidak mendatangkan kegunaan atau manfaat. 7 Penyuluhan diterapkan melalui pengembangan fungsi-fungsi Al- Qur’an dan hadits yang dijadikan sumber utama terutama untuk penyuluhan Islam. Al- Qur’an membahas berbagai pemecahan problematika kehidupan sehari-hari untuk mencapai kebahagiaan hidup. 8 Tujuan Penyuluhan dalam konteks penyuluhan agama tentu berbeda dengan tujuan penyuluhan pertanian, untuk itu dalam tujuan penyuluhan dilihat dari sisi penyuluhan agama memiliki tujuan 9 : a. Membantu memecahkan masalah atau problematika ummat yang timbul dari interaksi personal dan kelompok keluarga dengan pendekatan Islam. b. Membantu dan mengatasi memecahkan masalah psikologi keluarga dan komunitas muslim, karena adanya masalah internal yang terjadi dalam keluarga. 7 Ibid., h. 103. 8 M. Lutfi, MA. Dasar-Dasar Bimbingan dan Penyuluhan Konseling Islam. h 98-99 9 Ibid.,