Tujuan Penelitian Tujuan dan manfaat Penelitian

14 dilaksakan pada bulan Januari 2014 sampai dengan April 2014. Penelitian ini dilakukan tiga kali dalam seminggu. c. Subjek dan Objek Penelitian Subjek dalam penelitian ini adalah residen selaku penerima penyuluhan agama Islam dari pembimbing agama. Penulis berupaya melakukan penelitian ini dengan menggunakan sudut pandang orang- orang yang menjadi sumber data primer penelitian ini, dengan melakukan interaksi dengan subjek penelitian yang terjadi secara alamiah dan tidak memaksa, sehingga tindakan dan cara pandang subjek berubah. Objek dalam penelitian ini adalah dampak penyuluhan agama Islam dengan pendekatan berbasis kelompok yang dilakukan terhadap residen selama proses rehabilitasi.

3. Teknik Pengumpulan Data

a. Wawancara Wawancara adalah sebuah dialog yang dilakukan pewawancara interviewer untuk memperoleh terwawancara interviewee 27 , penulis mengadakan wawancara dengan penyuluh agama yang merangkap sebagai pembimbing residen dengan menggunakan daftar pertanyaan yang telah disiapkan sebelumnya oleh peneliti. Adapun pengertian lain mengenai wawancara yakni percakapan dengan maksud tertentu dengan cara kontak langsung atau tatap muka untuk 27 Siharsimi Arikunto. Prosedur Penelitian: Suatu Pendekatan Praktek, Jakarta: PT. Rineka Cipta, 1996, h.126. 15 usaha mengumpulkan informasi, percakapan ini dilakukan oleh dua pihak, yaitu pewawancara dan terwawancara, dengan maksud antara lain, mengkontruksi mengenai orang, kejadianm organisasi, perasaan, dan motivasi, adapun wawancara dibedakan menjadi dua, yaitu wawancara terstruktur dan wawancara tidak terstruktur. 28 b. Observasi Observasi berasal dari kata latin, yaitu “melihat dan memperhatikan”. Istilah observasi ini diarahkan pada kegiatan memperhatikan secara akurat, mencatat fenomena yang muncul , dan mempertimbangkan hubungan antara aspek dan fenomena tersebut. Observasi berarti pengamatan bertujuan untuk mendapatkan data tentang suatu masalah, sehingga diperoleh suatu pemahaman atau sebagai alat chek atau pembuktian trhadap informasiketerangan yang diperoleh sebelumnya. 29 Adapun objek yang penulis observasi dalam penelitian ini adalah pengamatan langsung menganai Dampak Penyuluhan Agama Islam Dengan Pendekatan Berbasis kelompok Terhadap residen Dalam Pemulihan Ketergantungan Narkoba di Balai Besar Rehabilitasi BNN. c. Dokumentasi Dokumentasi adalah cara mengumpulkan data yang melalui peninggalan tertulis, teritama berupa arsip-arsip dan termasuk juga buku-buku yang berkaitan dengan masalah penyelidikan atau 28 Rahayu Tri Iin, S.Psi dan Ardani Ardi Tristiandi, Observasi dan Wawancara, Malang: PT: Bayu Media, 2004. h.10 29 Rahayu Tri Iin, S.Psi dan Ardani Ardi Tristiandi, Observasi dan Wawancara. h.10.