S43 menghitung  volume  bak  mandi,  dan  menguranginya  dengan  volume akuarium,  sedangkan  di  soal  yang  ditanya  adalah  volume  untuk  mengisi
akuarium. Permodelan yang tidak tepat dalam menyelesaikan soal cerita. Jawaban siswa tersebut malah menghitung volume  air  yang tersisa di  akuarium. Mungkin
siswa  kesulitan  dalam  menentukan  volume  air  yang  dibutuhkan  karena  ada  dua ukuran,  volume  bak  mandi,  dan  volume  akuarium,  meskipun  di  soal  sudah  jelas
yang ditanyakan adalah volume akuarium. Kesulitan  siswa  dalam  mengerjakan soal  nomor  5a  berdasarkan  jenis
kesalahan yang dilakukan siswa diantaranya: 1. Kesulitan  dalam  operasi  perhitungan,  meliputi  kesulitan  dalam  operasi
perkalian. 2. Kesulitan dalam menentukan rumus  yang dipakai, siswa menggunakan
rumus yang salah dalam mengerjakan soal. 3. Kesulitan dalam membuat model matematika dari soal, sehingga siswa
salah dalam membuat model penyelesaian dari soal tersebut.
6. Analisis Kesulitan Siswa pada soal nomor 5b
Dari 50 siswa, tidak ada siswa 0 yang menjawab soal nomor 5b dengan benar,  32 siswa 64 melakukan  kesalahan  sehingga  jawaban  siswa  tersebut
salah, dan 18 siswa 36 tidak mengerjakan. Kesalahan 32 siswa tersebut yaitu 3 siswa 6 mengalami kesalahan  definisi  atau  teorema,  dan  29  siswa 58
mengalami kesalahan dalam menginterpretasikan bahasa. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
Kesalahan  menggunakan  definisi  atau  teorema  dapat  dilihat  seperti pada pekerjaan siswa berikut ini;
a. Kesalahan S8 soal nomor 5b
Gambar 4.26 Kesalahan S8 soal nomor 5b
S8  menggunakan  rumus =
untuk  mencari  tinggi  permukaan  air, seharusnya  memakai  rumus
= ,  dengan
adalah  volume  bak  mandi dikurangi  volume  akuarium,  karena  pada  soal  ditanya  tinggi  permukaan  air
setelah air dikurangi. S8 Kesulitan dalam menentukan rumus yang dipakai untuk menyelesaiakan  soal  tersebut.  S8  Mungkin  tidak  memahami  bahwa  air  yang
tersisa  di  bak  mandi  juga  berbentuk  balok,  karena  sifat  air  yang  bentuknya  akan menyesuaikan tempatnya.
Kesalahan  Menginterpretasikan  bahasa  paling  banyak  dilakukan  siswa pada soal nomor 5b, berikut kesalahan-kesalahan siswa:
b. Kesalahan S20 soal nomor 5b
Gambar 4.27 Kesalahan S20 soal nomor 5b
Untuk  menjawab soal  no.  5b,  S3  mengurangi  ukuran  bak  mandi  dengan  ukuran akuarium,  kemudian  menghitung  volume  nya.. Dari  jawaban  S3  ini, S3
melakukan perhitungan  yang tidak menjawab pertanyaan di soal. Kesulitan  yang dialami  S3  ini  mungkin  karena  S3  tidak  memahami  soal,  dan  kesulitan  dalam
membuat model penyelesaian matematika nya, karena yang ditanya tinggi, tapi S3 menghitung volume.
c. Kesalahan S43 soal nomor 5b
Gambar 4.28 Kesalahan S43 soal nomor 5b
S43 mengurangi  tinggi  permukaan  bak  mandi  dengan  tinggi  akuarium  untuk menjawab tinggi permukaan setelah air dikurangi. Kesalahan ini memperlihatkan
bahwa  siswa  tidak  tahu  cara untuk  mencari  tinggi  permukaan  air  setelah  air dikurangi  untuk  mengisi  akuarium.  Siswa  kesulitan  dalam  membuat  model
penyelesaian  masalah  tersebut,  dan  membuat  perhitungan  yang  tidak  menjawab soal.
d. Kesalahan S32 soal nomor 5b
Gambar 4.29 Kesalahan S32 soal nomor 5b
S32  menghitung  hasil  pembagian =
. .
= 45,  kemudian  S32 mengurangi  tinggi  bak  mandi dengan  hasil  pembagian  tersebut,  sama  seperti
kesalahan-kesalahan  sebelumnya,  siswa  melakukan kesalahan  dalam  merubah soal  cerita  menjadi  kalimat  matematika.  Kesalahan  ini  mungkin  disebabkan
karena  siswa  kesulitan  dalam  membuat  model  penyelesaian  masalah dalam  soal cerita.
e. Kesalahan S34 soal nomor 5b
Gambar 4.30 Kesalahan S34 soal nomor 5b
S34 menggunakan  rumus  luas  permukaan  untuk  mencari  tinggi  permukaan  air. Untuk  menghitung  tinggi  permukaan  air,  harus  menghitung  sisa  air,  tetapi  S34
tidak  melakukan  perhitungan  tersebut. Kesulitan  yang  dialami  S34  mungkin karena S34 tidak tahu bahwa untuk mencari tinggi permukaan air, harus memakai
volume, karena tentu saja air berupa volume, bukan dari luas permukaan Kesulitan  siswa  dalam  mengerjakan  soal  nomor  5b  berdasarkan  jenis
kesalahan yang dilakukan siswa diantaranya: 1. Kesulitan dalam menentukan rumus  yang dipakai, siswa menggunakan
rumus yang salah dalam mengerjakan soal. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
2. Kesulitan dalam membuat model matematika dari soal, sehingga siswa salah dalam membuat model penyelesaian dari soal tersebut.
7. Analisis Kesulitan Siswa pada soal nomor 6