Perspektif Pelanggan Perspektif Keuangan Perspektif Proses Bisnis Internal

4.4.1. Perspektif Pelanggan

Pelanggan merupakan faktor penting dalam kegiatan usaha Kelompok Tani Cibereum Jempol. Kegiatan pemasaran beras organik Kelompok Tani Cibereum Jempol mengutamakan kepentingan pelanggan karena dalam memasarkan produknya Kelompok Tani Cibereum Jempol memberikan produk yang berkualitas, sehat, aman dan sesuai standar. Perspektif pelanggan pada Kelompok Tani Cibereum Jempol adalah meningkatkan kepuasan pelanggan dengan memenuhi jumlah permintaan sesuai permintaan pelanggan. Untuk memperluas pangsa pasar Kelompok Tani Cibereum Jempol selalu mengikuti pameran-pameran yang dilaksanakan oleh pemerintah Pemda dan Deptan serta pihak swasta.

4.4.2. Perspektif Keuangan

Pada pengukuran perspektif keuangan, tahapan dari siklus kehidupan bisnis sangat dipertimbangkan. Kegiatan pemasaran beras organik yang dilakukan oleh Kelompok Tani Cibereum Jempol berada pada tahap pertumbuhan. Di mana pada tahap pertumbuhan, kelompok tani memerlukan bantuan modal untuk usahanya. Adanya permasalahan tersebut kelompok tani memiliki sasaran strategik yaitu peningkatan profitabilitas dan pengurangan biaya.

4.4.3. Perspektif Proses Bisnis Internal

Proses Bisnis Internal adalah serangkaian aktivitas yang ada dalam bisnis secara internal yang sering disebut dengan rantai nilai value chain. Dalam perusahaan yang menghasilkan barang maupun jasa, pada umumnya rantai nilai terdiri dari pengembangan produk baru, produksi, penjualan dan marketing, distribusi product delivery, layanan purna jual after sales service, serta keamanan dan kesehatan lingkungan environment safety and healty. Dalam menjalankan usahanya Kelompok Tani Cibereum Jempol selalu memberikan produk yang berkualitas kepada pelanggan dengan selalu memperhatikan keamanan dan keselamatan produk. Sasaran strategik dalam perspektif proses bisnis internal adalah peningkatan layanan kepada konsumen. Pelayanan yang dilakukan oleh Kelompok Tani Cibereum Jempol yaitu dengan pengiriman barang secara kontinyu, dan mendistribusikan sesuai permintaan pelanggan dan menjalin kerja sama dengan pihak lain untuk meningkatkan kepuasan pelanggan.

4.4.4. Perspektif Pertumbuhan dan Pembelajaran

Dokumen yang terkait

Konversi Lahan Pertanian dan Perubahan Struktur Agraria: Kasus di Kelurahan Mulyaharja, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor, Jawa Barat

0 24 181

Analisis Strategi Pengembangan Usahatani Beras Organik Kelompok Tani Cibeureum Jempol

3 28 182

Strategi Pengembangan Usaha Sayuran Organik (Studi Kasus : Kelompok Tani Putera Alam Desa Sukagalih, Kecamatan Megamendung, Kabupaten Bogor)

10 58 119

Analisis pendapatan usahatani dan pemasaran talas di kelurahan Situgede, kecamatan Bogor Barat, kota Bogor

20 109 103

Serasah agroedutourism sebagai sarana pelatihan dan pendampingan manajemen bidang pertanian di pondok pesantren mina 90 kelurahan mulyaharja, kecamatan bogor selatan, bogor

0 2 10

Analisis Ekonomi Pemanfaatan dan Pengembangan Sumberdaya Air (Studi Kasus: Kampung Cibereum Sunting, Kelurahan Mulyaharja, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor)

0 6 95

Efektivitas Kinerja dan Strategi Pengembangan Kelompok Tani Darma Bakti dalam Pengusahaan Beras Hitam di Kecamatan Cigudeg Kabupaten Bogor

1 17 113

Strategi Pemasaran Tepung Umbi Talas (Studi Kasus: Kelompok Wanita Tani Melati, Kelurahan Pamoyanan, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor, Jawa Barat)

1 14 93

Hubungan Tingkat Penggunaan Smartphone Pada Remaja Dengan Interaksi Dalam Keluarga (Kasus Remaja Di Kelurahan Mulyaharja, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor)

2 19 75

Analisis Perbandingan Usahatani Dan Pemasaran Antara Padi Organik Dan Padi Anorganik (Kasus : Kelurahan Mulyaharja, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor, Propinsi Jawa Barat)

0 3 190