Keunggulan Buku Pengayaan Menulis Pantun Berbasis Nilai-nilai

225 karakter bagi siswa kelas 4, latar didominasi oleh latar rumah dan sekolah. Adapun alur yang digunakan tidak terlalu ditonjolkan karena cerita anak lebih berfokus pada nilai dan moralitas. Dengan pertimbangan tersebut, alur cerita di dalam buku pengayaan menulis pantun berbasis nilai-nilai karakter bagi siswa kelas 4lebih mengutamakan penyampaian nilai moral daripada kekuatan konflik. Hal ini menjadi bahan pemikiran bagi penulisan cerita anak agar bisa menyajikan cerita dengan konflik yang kuat sekaligus penyampaian nilai moral yang mengena.

4.2.4 Keunggulan Buku Pengayaan Menulis Pantun Berbasis Nilai-nilai

Karakter bagi Siswa Kelas 4 Buku pengayaan menulis pantun berbasis nilai-nilai karakter bagi siswa kelas 4 memiliki beberapa keunggulan, baik keunggulan yang dilihat dari segi bentuk fisik maupun isi buku. Berdasarkan bentuk fisik, buku tersebut dikemas dengan ukuran yang standar dan mudah dibawa.Selain itu, buku tersebut tampak menarik dengan tata letak dan gambar ilustrasi yang bervariasi dan berwarna- warni. Ilustrasi dan pemilihan warna yang dipilih juga disesuaikan dengan keinginan siswa. Buku tersebut lebih menarik dibandingkan dengan pengayaan tentang pantun lain karena didesain dengan perpaduan ilustrasi gambar, warna, dan tulisan yang dapat menarik minat pembaca. Berdasarkan isi,buku pengayaan menulis pantun berbasis nilai-nilai karakter bagi siswa kelas 4 memiliki keunggulan, yaitu berisi kumpulan cerita dan pantun yang memuat nilai-nilai keteladanan sehingga diharapkan mampu menginspirasi pembaca. Eksistensi nilai-nilai keteladanan tersebut diperkuat 226 melalui ulasan nilai-nilai karakter, contoh pantun, halaman latihan, dan halaman pengayaan. Dengan demikian, cerita, contoh pantun, halaman latihan, dan halaman pengayaan di dalam buku pengayaan menulis pantun berbasis nilai-nilai karakter bagi siswa kelas 4tidak sekadar berfungsi sebagai sarana penunjang aktivitas menulis pantun. Materi pengantar yang mengawali buku ini bermanfaat bagi siswa untuk memahami konsep tentang pantun dan langkah-langkah menulis pantun. Konsep tersebut tidak disajikan secara instan tetapi siswa dituntun untuk ikut serta menemukan konsep. Hal tersebut diharapkan dapat memantapkan pemahaman konsep siswa. Hal ini bermanfaat untuk menunjang keterampilan siswa dalam menulis pantun. Keterampilan siswa dalam menulis pantun semakin terasah dengan adanya lembar latihan dan pengayaan yang variatif. Kelebihan lain buku bacaan ini, selain dapat digunakan oleh siswa SD, dapat juga digunakan sebagai referensi guru untuk mengajar dalam pembelajaran membaca, khususnya materi yang berkaitan dengan membaca cerita ataupun dimanfaatkan sebagai buku cerita. Tidak tertutup kemungkinan buku tersebutdigunakan pada pembelajaran PKn atau agama karena cerita-cerita di dalam buku pengayaan menulis pantun berbasis nilai-nilai karakter bagi siswa kelas 4memuat beragam keteladanan. Dengan mempelajari buku tersebut, diharapkan siswa menjadi terampil menulis pantun sekaligus menjadi insan yang berkarakter. 227

4.2.5 Kelemahan BukuPengayaan Menulis Pantun Berbasis Nilai-nilai