Perilaku Wirausaha HASIL DAN PEMBAHASAN

35 Tabel 12. Sebaran Responden dan Rataan Skor Perilaku Berdasarkan .Keikutsertaan dalam Komunitas Wirausaha No Keikutsertaan dalam komunitas wirausaha Jumlah Pengetahuan Sikap Tindakan Perilaku 1 Ikut 139 82,63 82,46 81,94 247,03 2 Tidak ikut 87 82,61 80,67 81,36 244,64 Total 226 82,62 81,73 81,70 246,05 Sumber : Data Primer 2012 Dari Tabel 12 terlihat bahwa mahasiswa pengusaha Institut Pertanian Bogor yang ikut serta dalam komunitas bisnis berjumlah 139 orang mahasiswa atau sebesar 61,5 persen. Jumlah ini menunjukkan bahwa jumlah responden yang ikut serta dalam komunitas bisnis lebih banyak daripada responden yang tidak ikut serta dalam komunitas bisnis manapun. Seharusnya, semua mahasiswa pengusaha ikut serta aktif dalam komunitas bisnis karena begitu banyak manfaat yang diperoleh dengan bergabung dalam komunitas bisnis. Mahasiswa pengusaha yang tidak mengikuti komunitas bisnis adalah sebagian dari mahasiswa wirausaha yang mengikuti Program Mahasiswa Wirausaha PMW. Responden yang ikut serta dalam komunitas bisnis, mempunyai perilaku wirausaha yang lebih tinggi daripada responden yang tidak bergabung dalam komunitas bisnis manapun. Hal ini jelas karena manfaat komunitas yang sangat besar untuk pengembangan diri pengusaha dan kemajuan bisnis pengusaha.

6.2. Perilaku Wirausaha

Perilaku wirusaha adalah segala aktifitas yang terdapat pada sesorang berupa pengetahuan, sikap, dan tindakannya. Berdasarkan Tabel 13 dan Tabel 14 diketahui bahwa rataan hitung dari skor perilaku wirausaha responden adalah 246,05 yang berarti berada dalam kategori sangat tinggi. Sebesar 55,57 persen responden mempunyai perilaku wirausaha dalam kategori sangat tinggi, sebesar 43,37 persen masuk ke dalam kategori perilaku wirausaha tinggi, dan hanya sebesar 0,88 persen yang masuk kategori perilaku wirausaha sedang. Tidak seorang pun responden yang masuk dalam kategori perilaku wirausaha sangat rendah, dan rendah. Hal ini menunjukkan bahwa perilaku wirausaha responden sangat baik. 36 Tabel 13. Rataan Hitung Skor Perilaku Responden No Keterangan Rataan Hitung Kategori 1 Pengetahuan Wirausaha 82,62 Sangat tinggi 2 Sikap Wirausaha 81,73 Tinggi 3 Tindakan Wirausaha 81,70 Sangat tinggi 4 Perilaku Wirausaha 246,05 Sangat tinggi Sumber: Kuesioner Penelitian diolah 2012 Responden yang merupakan mahasiswa pengusaha Institut Pertanian Bogor mempunyai perilaku wirausaha yang baik karena mereka sudah benar- benar melakukan kegiatan usaha, mempunyai produk atau jasa komersil yang ditawarkan kepada konsumen, bukan hanya sekedar proposal bisnis atau perencanaan bisnis. Kondisi ini berarti bahwa keberlangsungan usaha mereka sangat bergantung terhadap baik buruknya perilaku mereka dalam menjalankan usahanya. Tabel 14 . Sebaran Responden Berdasarkan Unsur-unsur Perilaku Wirausaha Kategori Unsur- unsur Perilaku Wirausaha Perilaku wirausaha Pengetahuan Sikap Tindakan N N N N Sangat rendah 0,00 0,00 0,00 0,00 Rendah 0,00 0,00 1 0,44 0,00 Sedang 4 1,80 4 1,80 9 3,98 2 0,88 Tinggi 111 49,10 142 62,80 109 48,23 98 43,37 Sangat tinggi 111 49,10 80 35,40 107 47,35 126 55,75 Jumlah 226 100,00 226 100 226 100,00 226 100.00 Sumber : Kuesioner Penelitian diolah 2012 Pengetahuan merupakan salah satu syarat penting bagi seseorang untuk meraih sukses dalam suatu bidang. Begitu juga di bidang kewirausahaan, seorang wirausaha sukses mempunyai pengetahuan wirausaha yang baik mempunyai peluang sukses lebih besar daripada seorang wirausaha dengan pengetahuan wirausaha yang buruk. Di zaman teknologi informasi saat ini yang sudah sangat canggih, proses memperoleh pengetahuan sangat terbuka lebar bagi siapa saja yang mau mencarinya. Pengetahuan tidak hanya didapat melalui proses 37 pembelajaran formal di kelas- kelas ataupun seminar-seminar kewirausahaan, namun juga bisa diperoleh secara mandiri melalui studi literatur yang bisa didapat melalui browsing internet berupa jurnal-jurnal kewirausahaan, e-book kewirausahaan, dan sumber lain yang sangat banyak dan bisa diakses secara gratis maupun berbayar. Tabel 13 menunjukkan bahwa responden mempunyai rata-rata nilai hitung yang sangat tinggi untuk pengetahuan wirausaha yaitu sebesar 82,61. Sebanyak 49,1 persen responden mempunyai pengetahuan wirausaha dalam kategori tinggi dan sangat tinggi. Hanya sebesar 1,8 persen responden yang mempunyai pengetahuan wirausaha dalam kategori sedang, sedangkan tidak satupun responden yang mempunyai pengetahuan wirausaha dalam kategori rendah dan sangat rendah. Responden yang merupakan mahasiswa pengusaha IPB mempunyai pengetahuan wirausaha yang tinggi karena mereka mendapat mata kuliah wajib kewirausahaan saat semester awal di IPB. Selain itu, dukungan dari pihak kampus terhadap kewirausahaan dengan menyelenggarakan kegiatan dan program-program kewirausahaan turut serta menambah pengetahuan wirausaha mahasiswa. Sikap wirausaha adalah komponen afektif seseorang wirausaha yang merupakan kecenderungan bertindak, berpersepsi, berpikir, dan merasa dalam menghadapi objek, ide, situasi, atau nilai. Sikap merupakan rekaman pengetahuan masa lalu sehingga akan menentukan apakah orang harus pro atau kontra terhadap sesuatu, menentukan apa yang disukai, diharapkan, dan diinginkan untuk keberlangsungan dan kesuksesan usahanya. Tabel 13 menunjukkan bahwa rataan hitung skor sikap wirausaha responden adalah 81,73 dan termasuk dalam kategori tinggi. Sebesar 35,4 persen responden yang memiliki sikap wirausaha dalam kategori sangat tinggi, 62,8 persen dalam kategori tinggi, dan 1,8 persen dalam kategori sedang. Tidak ada satu orang pun dari responden yang mempunyai sikap wirausaha dalam kategori rendah dan sangat rendah, hal ini karena sikap wirausaha seseorang dipengaruhi juga oleh pengetahuan wirausaha. Tindakan wirausaha merupakan perilaku wirausaha yang paling nyata dan mudah diamati. Tindakan dapat menjadi cerminan dari pengetahuan dan sikap 38 seorang wirausaha. Tindakan inilah yang paling besar pengaruhnya terhadap keberhasilan dalam berwirausaha. Tabel 13 menunjukkan bahwa tindakan wirausaha responden memiliki rataan hitung sebesar 81,7 yang termasuk dalam kategori sangat tinggi. Tabel 14 menunjukkan bahwa sebesar 47,35 persen responden mempunyai tindakan wirausaha dalam kategori sangat tinggi, sebesar 48,23 persen dalam kategori tinggi, sebesar 3,98 persen dalam kategori sedang, dan 0,44 persen dalam kategori rendah. Tidak ada satu pun responden yang mempunyai tindakan wirausaha dalam kategori sangat rendah. Hasil ini sangat wajar mengingat semua responden adalah seorang pengusaha yang mempunyai kegiatan bisnis nyata bukan hanya sekedar mengajukan proposal bisnis. Keberhasilan usaha yang mereka lakukan sangat bergantung dengan perilaku wirausahanya, sehingga mau tidak mau, perilaku wirausaha yang baik menjadi hal yang wajib dimiliki oleh pengusaha sebagai syarat agar bisnisnya tetap berjalan dan berkembang. Selain itu, sebagian besar responden adalah peserta Wirausaha Muda Mandiri dan Program Mahasiswa Wirausaha dimana peserta diharuskan melaporkan perkembangan usahanya yang telah berjalan, hal ini turut serta berpengaruh terhadap tingginya tindakan wirausaha.

6.3. Hubungan antara Karakteristik Responden dengan Perilaku