Luas Daun cm Hasil

Dari gambar tersebut terlihat bahwa pola hubungan antara dosis pupuk terhadap bobot kering tanaman berbentuk linier positif, namun terdapat perbedaan respon pemupukan pada media yang berbeda.. Peningkatan dosis pupuk NPK menyebabkan peningkatan bobot kering tanaman cabai merah, namun peningkatan tersebut lebih tinggi pada media pasir kali M 1 , disusul media campuran M 3 dan terendah pada media serbuk sabut kelapa M 2 .

4.1.2 Luas Daun cm

2 Sidik ragam perlakuan media tanam, dosis pupuk dan konsentrasi gibberellin pada peubah luas daun total umur 20, 40, dan 60 HST hari setelah tanam dapat dilihat pada Lampiran 7 . Perlakuan Media dan Dosis pemupukan NPK berpengaruh sangat nyata pada peubah luas daun total untuk semua umur pengamatan. Pemberian konsentrasi gibberellin yang berbeda tidak menunjukkan pengaruh yang nyata untuk peubah luas daun total tanaman pada semua umur pengamatan Uji beda rata-rata untuk peubah luas daun total tanaman pada perlakuan media tanam, dosis pemupukan dan konsentrasi Gibberellin dapat dilihat pada Tabel 3 berikut ini. Secara umum rata-rata luas daun total tanaman pada setiap amatan untuk perlakuan media tanam mengalami kenaikan yang cukup nyata, meskipun pada pengamatan pertama 20 HST perlakuan M 2 dan M 3 tidak berbeda nyata pada taraf 1. Hasil tertinggi diperoleh pada perlakuan Media Pasir Kali M 1 , disusul oleh perlakuan Media Campuran Pasir Kali dan Serbuk Sabut Kelapa M 3 dan terendah pada perlakuan Media Serbuk Sabut Kelapa M 2 . Universitas Sumatera Utara Tabel 3. Rata-rata Luas daun total g Tanaman pada Perlakuan Media Tanam, Pemupukan, dan Gibberellin. Luas Daun Total cm 2 Perlakuan 20 HST 40 HST 60 HST Media Tanam Media Pasir Kali M1 396.17 a A 522.72 a A 1108.70 a A Media Serbuk Sabut Kelapa M2 359.51 c B 450.21 c C 914.64 c C Media Campuran M3 380.35 b B 495.99 b B 975.45 b B Pemupukan 0.2 g P1 358.76 c 443.22 c C 865.76 c C 0.4 g P2 382.57 b 499.13 b B 1022.89 b B 0.6 g P3 394.69 a 526.57 a A 1110.14 a A Gibberellin Tanpa Gibberellin G0 379.01 495.97 987.77 GA3 50 ppm G1 384.28 488.02 988.85 GA3 100 ppm G2 371.63 476.10 1013.24 GA3 150 ppm G3 379.79 498.47 1008.52 Keterangan : Angka-angka yang diikuti oleh huruf yang tidak sama menunjukkan berbeda nyata pada taraf 5 hurup kecil dan 1 huruf Besar Pada perlakuan dosis pemupukan NPK, rata-rata luas daun total tertinggi terdapat pada perlakuan P 3 0,6 g untuk setiap jenis amatan umur 20,40 dan 60 HST disusul dengan perlakuan P 2 0,4 g dan P 1 0,2g, namun pada pengamatan pertama 20 HST perlakuan P 1 dan P 2 tidak berbeda nyata pada taraf 1. . Pengaruh konsentrasi gibberellin baik secara tunggal maupun interaksinya dengan kedua faktor lainnya secara umum tidak menunjukkan pengaruh yang nyata. Uji beda rata-rata untuk peubah luas daun total tanaman pada perlakuan interaksi antara media tanam dan dosis pemupukan MP dapat dilihat pada Table 4. Universitas Sumatera Utara Tabel 4. Rata-rata Luas daun total cm2 Tanaman Cabai pada Perlakuan Interaksi Faktor Media Tanam dan Dosis Pemupukan Luas Daun Total cm 2 Perlakuan 20 HST 40 HST 60 HST Interaksi M1P1 373.47 488.67 de DE 898.94 de DE M1P2 405.69 507.52 b B 1181.52 b B M1P3 409.36 571.97 b B 1245.64 a A M2P1 329.21 419.93 f F 834.88 f F M2P2 367.48 476.23 e E 914.76 e E M2P3 381.84 454.47 d CD 994.28 d D M3P1 373.61 421.05 f F 863.45 f F M3P2 374.56 513.63 c C 972.40 c C M3P3 392.88 553.28 a A 1090.50 b B Keterangan : Angka-angka yang diikuti oleh huruf yang tidak sama menunjukkan berbeda nyata pada taraf 5 hurup kecil dan 1 huruf Besar Perlakuan interaksi anatara Media tanam dan Dosis pemupukan tidak berpengaruh nyata terhadap Luas Daun Total pada umur 20 HST namun berpengaruh sangat nyata pada umur 40 dan 60 HST dimana hasil tertinggi diperoleh pada perlakuan M 1 P 3 , disusul oleh M 3 P 3 dan terendah pada perlakuan M 2 P 1 Hubungan antara dosisi pupuk NPK pada berbagai media tanam untuk peubah luas daun total tanaman umur 60 HST dapat dilihat pada Gambar 2. Universitas Sumatera Utara Gambar 2. Pengaruh Dosis Pemupukan Terhadap Luas daun total Tanaman cm 2 Tanaman Cabai Pada Berbagai Media Tanam umur 60 HST Dari gambar tersebut terlihat bahwa pola hubungan antara dosis pupuk terhadap luas daun total tanaman berbentuk linier positif, namun terdapat perbedaan respon pemupukan pada media yang berbeda dimana media pasir kali memiliki respon yang lebih baik dibandingkan dengan kedua media lainnya.

4.1.3 Laju Pertumbuhan Relatif