Pengertian Pemasaran Pelaku Lembaga Pemasaran

2.2 Pemasaran 2.2.1 Pasar dan Struktur Pasar Pasar adalah kumpulan pembeli aktual dan potensial dari suatu produk. Para pembeli ini memiliki kesamaan kebutuhan atau keinginan tertentu yang didapat melalui hubungan pertukaran Kotler Armstrong 2008. Boyd et al. 2000 mengatakan bahwa pasar terdiri dari individu dan organisasi yang tertarik dan bersedia membeli produk tertentu untuk mendapatkan manfaat yang akan memuaskan kebutuhan atau keinginan tertentu, dan yang memiliki sumber daya waktu, uang untuk terlibat dalam transaksi. Struktur pasar adalah suatu dimensi yang menjelaskan pengambilan keputusan oleh perusahaan, jumlah perusahaan dalam suatu pasar, konsentrasi perusahaan, jenis-jenis dan diferensiasi produk serta syarat masuk pasar. Menurut Hammond dan Dahl 1997 dalam Setyawan 2002 menyatakan ada empat karakteristik untuk membedakan dalam struktur pasar yaitu: jumlah dan ukuran perusahaan; pandangan pembeli terhadap sifat produk; kondisi keluar masuk pasar; dan tingkat pengetahuan biaya, harga, dan kondisi pasar diantara partisipan. Karakteristik struktur pasar dibagi kedalam beberapa kategori yang dapat dilihat pada Tabel 1 dibawah ini. Tabel 1 Karakteristik struktur pasar Karakteristik Struktur Pasar Jumlah PembeliPenjual Sifat Produk Sudut Pandang Pembeli Sudut Pandang Penjual Banyak Homogen Pasar Persaingan Murni Pasar Persaingan Murni Banyak Terdiferensiasi Pasar Persaingan Monopolistik Pasar Persaingan Monopolistik Sedikit Homogen Oligopoli Murni Oligopsoni Murni Sedikit Terdiferensiasi Oligopoli Terdiferensiasi Oligopsoni Terdiferensiasi Satu Unik Monopoli Monopsoni Sumber : Hammond dan Dahl 1997 dalam Setyawan 2002

2.2.2 Pengertian Pemasaran

Kotler 1993 mendefinisikan pemasaran adalah suatu proses sosial dan manajerial. Individu-individu dan kelompok-kelompok akan mendapatkan sesuatu yang mereka butuhkan dan inginkan melalui penciptaan, penawaran, dan pertukaran produk-produk yang bernilai. Dalam konteks bisnis yang lebih sempit, pemasaran mencakup menciptakan hubungan pertukaran muatan nilai dengan pelanggan yang menguntungkan. Sedangkan pengertian pemasaran menurut Boyd et al. 2000 adalah suatu proses sosial yang melibatkan kegiatan-kegiatan penting yang memungkinkan individu dan perusahaan mendapatkan apa yang mereka butuhkan dan inginkan melalui pertukaran dengan pihak lain dan untuk mengembangkan hubungan pertukaran. Terdapat tiga dasar yang harus melandasi konsep pemasaran, sebagai berikut: 1. Adanya orientasi kepada pelanggan 2. Adanya usaha yang terintegrasi dalam perusahaan 3. Adanya sasaran kegiatan yang berupa pencapaian laba Dalam situasi yang umum, pemasaran melibatkan pelayanan pasar konsumen akhir di hadapan para pesaing. Perusahaan dan para pesaingnya memberikan penawaran dan pesan kepada konsumen, baik secara langsung atau melalui perantara pemasaran. Semua pelaku dalam sistem ini dipengaruhi oleh kekuatan lingkungan utama demografi, ekonomi, fisik, teknologi, politikhukum, dan sosialbudaya. Elemen-elemen utama dalam sistem pemasaran modern adalah sebagai berikut: Gambar 1 Elemen-elemen sistem pemasaran. Masing-masing pihak dalam sistem dapat menambah nilai untuk tingkat berikutnya. Seluruh anak panah melambangkan hubungan yang harus dikembangkan dan ditata, maka keberhasilan pemasaran tidak hanya tergantung Pemasok Perusahaan pemasar Pesaing Perantara Pemasaran Pengguna Akhir pada tindakan sendiri tetapi juga pada keseluruhan sistem itu dapat melayani kebutuhan konsumen akhir Kotler Amstrong 2008.

2.2.3 Pelaku Lembaga Pemasaran

Pelaku dalam usaha hutan rakyat dibedakan menjadi dua, yaitu: petani dan bukan petani hutan rakyat. Petani hutan rakyat merupakan pelaku utama penghasil kayu rakyat dari lahan miliknya, sedangkan bukan petani hutan rakyat adalah pihak-pihak lain yang yang terkait dalam usaha hutan rakyat, yaitu: buruh tani, penyedia jasa tebang, jasa angkutan, pihak yang bergerak dalam pemasaran, dan industri pengolah hasil hutan rakyat Fakultas Kehutanan IPB 2000. Menurut Kotler 1993 lingkungan pemasaran terdiri dari pelaku-pelaku dan kekuatan-kekuatan yang mempengaruhi kemampuan-kemampuan perusahaan untuk mengembangkan dan mempertahankan transaksi dan hubungan yang menguntungkan dengan pelanggan sasarannya. Lingkungan mikro terdiri dari pelaku-pelaku dalam lingkungan perusahaan yang dekat dan mempengaruhi kemampuannya untuk melayani pasar. Lingkungan pemasaran ini, yaitu: perusahaan, pemasok, perantara pasar, pelanggan, pesaing, dan publik.

2.2.4 Riset Pemasaran