Fekunditas Diameter dan Pola Sebaran Telur

IV. HASIL DAN PEMBAHASAN 4.1. Hasil 4.1.1. Sebaran Frekuensi Panjang Ikan Tuna Mata Besar Thunnus obesus Posisi geografis pengambilan sampel ikan tuna mata besar Thunnus obesus yang juga merupakan daerah penangkapan ikan tuna mata besar dengan menggunakan tuna longline secara tepat disajikan pada Gambar 10. Dari gambar tersebut terlihat bahwa lokasi pengambilan sampel setiap bulannya berbeda kecuali pada bulan Mei dan Oktober. Pengambilan sampel yang dilakukan dari bulan Maret hingga bulan Oktober 2008 menghasilkan 42 ekor ikan tuna mata besar Thunnus obesus . Pada penelitian ini tidak ditemukan adanya ikan jantan. Lokasi 3 Lokasi 2 Lokasi 1 Lokasi 4 Gambar 10. Posisi geografis kelompok sampel ikan tuna mata besar T. obesus di Samudera Hindia Maret-Oktober 2008 Untuk melihat sebaran ukuran pada setiap lokasi dan berdasarkan waktu dapat dilihat pada Tabel 3 dan Gambar 11. Pada Tabel 3 dan Gambar 11 terlihat bahwa berdasarkan waktu pada setiap lokasi pengambilan sampel ukuran ikan tuna mata besar Thunnus obesus memiliki ukuran yang relatif seragam yaitu pada lokasi 1 pada bulan Maret ikan tuna mata besar memiliki ukuran relatif menyebar merata pada selang ukuran 108-147 cm dengan panjang cagak rata-rata 129 cm dan berat rata-rata 44 kg 8 ekor, lokasi 2 yaitu pada bulan April memiliki panjang cagak rata-rata 133,5 cm dan berat rata-rata 48,6 kg 10 ekor. Pada bulan April terlihat bahwa selang ukuran panjang 132-139 cm mendominasi 5 ekor. Kemudian pada lokasi 3 yaitu bulan Mei memiliki panjang cagak rata-rata 128,8 cm dengan berat rata-rata 41,7 kg 22 ekor dan yang paling banyak tertangkap pada selang ukuran panjang 124-131 cm 6 ekor walaupun tidak begitu menonjol. Sementara itu pada lokasi 4 yaitu bulan Oktober ikan yang tertangkap hanya pada selang ukuran panjang 132-139 cm dan 140-147 cm masing-masing hanya 1 ekor dengan panjang cagak rata-rata 138,5 cm dan berat rata-rata 50,5 kg. Tabel 3. Posisi pengambilan sampel dan ukuran panjang kelompok sampel ikan tuna mata besar T. obesus Maret-Oktober 2008 Lokasi Bulan Posisi geografis Ukuran ikan cm Panjang rata- rata cm Berat rata- rata kg 1 Maret 108 41-111 28 BT 12 15-17 01 LS 112-145 129 44 2 April 108 57-109 52 BT 19 39-20 42 LS 114-153 133.5 48.6 3 Mei 112 52-118 57 BT 09 23-13 25 LS 109-145 128.8 41.7 4 Oktober 114 06-114 43 BT 13 13-14 16 LS 136-141 138.5 50.5