Tujuan umum Sistem informasi manajemen

1.5.2.2 Tujuan umum Sistem informasi manajemen

1. Menyediakan informasi yang dipergunakan di dalam perhitungan harga pokok jasa, produk, dan tujuan lain yang diinginkan manajemen. 2. Menyediakan informasi yang dipergunakan dalam perencanaan, pengendalian, pengevaluasian, dan perbaikan berkelanjutan. 3. Menyediakan informasi untuk pengambilan keputusan. Ketiga tujuan tersebut menunjukkan bahwa manajer dan pengguna lainnya perlu memiliki akses ke informasi manajemen dan mengetahui bagaimana cara menggunakannya. Informasi manajemen dapat membantu mereka mengidentifikasi suatu masalah, menyelesaikan masalah, dan mengevaluasi kinerja informasi dibutuhkan dam dipergunakan dalam semua tahap manajemen, termasuk perencanaan, pengendalian dan pengambilan keputusan. Proses manajemen didefinisikan sebagai aktivitas-aktivitas: 1. Perencanaan, formulasi terinci untuk mencapai suatu tujuan akhir tertentu adalah aktivitas manajemen yang disebut perencanaan. Oleh karenanya, perencanaan mensyaratkan penetapan tujuan dan identifikasi metode untuk mencapai tujuan tersebut. 2. Pengendalian, perencanaan hanyalah setengah dari pertempuran. Setelah suatu rencana dibuat, rencana tersebut harus diimplementasikan, dan manajer serta pekerja harus memonitor pelaksanaannya untuk memastikan rencana tersebut berjalan sebagaimana mestinya. Aktivitas manajerial untuk memonitor pelaksanaan rencana dan melakukan tindakan korektif sesuai kebutuhan, disebut kebutuhan. Universitas Sumatera Utara 3. Pengambilan Keputusan, proses pemilihan di antara berbagai alternative disebut dengan proses pengambilan keputusan. Fungsi manajerial ini merupakan jalinan antara perencanaan dan pengendalian. Manajer harus memilih di antara beberapa tujuan dan metode untuk melaksanakan tujuan yang dipilih. Hanya satu dari beberapa rencana yang dapat dipilih. Komentar serupa dapat dibuat berkenaan dengan fungsi pengendalian. Sistem informasi untuk fungsi manajerial a. Menyediakan informasi dalam bentuk laporan dan tampilan yang telah ditentukan untuk mendukung pengambilan keputusan bisni s O’Brien, 2004 b. Menyediakan informasi rutin untuk aktivitas perencanaan, pengorganisasian, dan pengendalian pengambilan keputusan dalam area fungsional. Turban, 2004 c. Mendukung level manajemenContoh: laporan analisis penjualan harian, laporan produksi d. Decision Support Systems DSS e. Menyediakan sistem interaktif yang bersifat sementara untuk mendukung pengambilan keputusan f. Mengkombinasikan model analitis dan database untuk menyelesaikan permasalahan g. Membantu pengambil keputusan atau manajer Contoh: Prediksi hasil untuk menentukan pengalokasian anggaran iklan h. Executive Information Systems EIS Universitas Sumatera Utara i. Menyediakan informasi penting bagi eksekutif dan manajer Contoh: akses informasi mengenai tindakan competitor Perkembangan perpustakaan berbasis teknologi informasi bagi pengelola perpustakaan dapat membantu pekerjaan di perpustakaan melalui fungsi otomasi perpustakaan, sehingga proses pengelolaan perpustakaan lebih efektif dan efisien. Fungsi otomasi perpustakaan menitikberatkan pada bagaimana mengontrol sistem administrasi layanan secara otomatisl terkomputerisasi. Diperlukan beberapa perangkat untuk pengelolaan perpustakaan berbasis Teknologi Informasi. 1. Komputer Komputer diperlukan untuk menerima dan mengolah data menjadi informasi secara cepat dan tepat. Perangkat komputer ini akan digunakan untuk menyimpan data koleksi buku data anggota perpustakaan, dan OPAC Online Publik Accses Catalogue. Dengan OPAC, para pelanggan perpustakaan bisa mencari informasi koleksi buku yang mereka butuhkan tanpa harus mencari secara langsung. Komputer itu juga bisa dikoneksikan ke internet. Kemudian setelah mempunyai koleksi digital, maka kita memerlukan pula komputer yang mempunyai performa yang cukup tinggi sebagai sarana untuk menyimpan serta melayani pengguna dalam mengakses koleksi. Sebuah komputer dengan processor pentium 4 dengan hard disk sebesar 40 giga, memory 256 Mega bytes adalah spesifikasi komputer minimal. 2. Internet Di antara manfaat internet untuk pengelolaan perpustakaan adalah sebagai peranti untuk mengakses informasi multimedia dari internet, serta sebagai sarana Universitas Sumatera Utara telekomunikasi dan distribusi informasi. Koneksi internet juga bisa dimanfaatkan untuk membuat homepage perpustakaan, yang bisa digunakan untuk menyebarluaskan katalog dan informasi. Kecepatan jaringan yang diperlukan jaringan intranet layanan lokal maupun internet layanan global adalah Jaringan 100 Mbps mutlak diperlukan untuk jaringan intranet, dan koneksi internet minimal 128 Kbps untuk layanan internet. 3. Software Untuk mempermudah penyajian informasi, diperlukan software khusus untuk mendukung pelayanan perpustakaan. Ada beberapa jenis software yang umum digunakan di perpustakaan berbasis IT baik yang berbasis offline maupun online open source, di antaranya Athenaeum Light, Freelib dan Senayan Open Source Library Manajer System. SIM merupakan kumpulan dari sistem informasi: 1. Sistem informasi akuntansi accounting information systems, menyediakan informasi dan transaksi keuangan. 2. Sistem informasi akademik academic information systems, menyediakan informasi tentang proses pendidikan yang sedang berjalan di suatu akademisekolahperguruan. 3. Sistem informasi pemasaran marketing information systems, menyediakan informasi untuk penjualan, promosi penjualan, kegiatan-kegiatan pemasaran, kegiatan-kegiatan penelitian pasar dan lain sebagainya yang berhubungan dengan pemasaran. Universitas Sumatera Utara 4. Sistem informasi manajemen persediaan inventory management information systems. 5. Sistem informasi personalia personal information systems. 6. Sistem informasi distribusi distribution information systems. 7. Sistem informasi pembelian purchasing information systems. 8. Sistem informasi kekayaan treasury information systems. 9. Sistem informasi analisis kredit credit analysis information systems. 10. Sistem informasi penelitian dan pengembangan research and development information systems. 11. Sistem informasi analisis software 12. Sistem informasi teknik engineering information systems. 13. Sistem informasi Rumah Sakit 14. Hospital information systems.

1.5.2.3 Penggunaan Sofware Administrasi Perpustakaan