Jenis Penelitian Lokasi dan Waktu Penelitian .1 Lokasi penelitian Metode Pengumpulan Data Defenisi Operasional

27

BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang digunakan adalah bersifat deskriptif dengan desain case saries. 3.2 Lokasi dan Waktu Penelitian 3.2.1 Lokasi penelitian Penelitian dilakukan di RS Santa Elisabet Medan dengan alasan tersedianya data penderita Sirosis hati yang dirawat inap di RS Santa Elisabet Medan tahun 2012-2014 dan belum pernah dilakukan penelitian tentang karakteristik penderita Sirosis hati di RS tersebut.

3.2.2 Waktu Penelitian

Penelitian ini dilakukan mulai bulan Februari – Agustus 2015. 3.3 Populasi dan Sampel

3.3.1 Populasi

Populasi dalam penelitian ini adalah data semua penderita Sirosis hati rawat inap di RS Santa Elisabet Medan tahun 2012-2014 yaitu sebesar 158 orang.

3.3.2 Sampel

a. Besar Sampel Sampel adalah data penderita Sirosis hati yang dirawat inap di RS Santa Elisabet Medan tahun 2012-2014. Besar sampel diambil dengan menggunakan rumus Notoatmodjo,2005 yaitu : Keterangan : N = ukuran populasi n = ukuran sample minimal d = presisi yang ditetapkan = 0,05 b. Cara Pengambilan Sampel Pengambilan sampel dilakukan secara simple random sampling dengan tabel angka acak menggunakan komputer.

3.4 Metode Pengumpulan Data

Jenis data yang dikumpulkan adalah data sekunder yang diperoleh dari kartu status penderita Sirosis hati rawat inap di bagian rekam medik RS Santa Elisabet Medan tahun 2012-2014. Semua kartu status dikumpulkan kemudian dilakukan pencatatan sesuai dengan variabel yang akan diteliti.

3.5 Defenisi Operasional

1. Penderita Sirosis hati adalah seseorang yang dinyatakan menderita Sirosis hati berdasarkan diagnosa dokter sesuai dengan yang tertulis di kartu status. 2. Umur adalah lama hidup penderita Sirosis hati yang dihitung berdasarkan tahun sejak dilahirkan hingga saat penderita menjadi pasien di RS Santa Elisabet. Menurut National Center for Health Statistics tahun 2014, umur pasien Sirosis hati dimulai dari 30-60 tahun. Umur pasien tertulis pada kartu status dan dikategorikan: 1. 20-29 tahun 2. 30-39 tahun 3. 40-49 tahun 4. 50-59 tahun 5. 60-69 tahun 6. 70-79 tahun Untuk tabulasi silang, dikelompokkan menjadi : 1. 40 tahun 2. ≥40 tahun 3. Jenis Kelamin adalah ciri khas organ reproduksi yang dimiliki oleh penderita sesuai dengan yang tertulis pada kartu status dan dikategorikan: 1. Laki-laki 2. Perempuan 4. Suku adalah etnik yang melekat pada diri penderita Sirosis hati sesuai dengan yang tertulis pada kartu status dan dikategorikan: 1. Melayu 2. Batak 3. Jawa 4. Aceh 5. Lainnya 5. Agama adalah kepercayaan yang dianut oleh penderita Sirosis hati sesuai dengan yang tertulis pada kartu status dan dikategorikan: 1. Islam 2. Kristen Protestan 3. Kristen Katolik 4. Hindu 5. Budha 6. Pekerjaan adalah kegiatan utama yang dilakukan penderita Sirosis hati sehari- harinya untuk memenuhi kebutuhan hidup sesuai dengan yang tertulis di kartu status dan dikategorikan: 1. Pegawai NegeriPensiunan PNS 2. Pegawai swasta 3. Wiraswasta 4. Petani 5. Ibu Rumah Tangga 6. Lainnya 7. Daerah asal adalah tempat dimana penderita Sirosis hati tinggal dan menetap sesuai dengan yang tertulis di kartu status dan dikategorikan: 1. Kota Medan 2. Luar kota Medan 8. Keluhan utama adalah jenis keluhan yang dirasakan oleh penderita Sirosis hati sebagai alasan untuk datang berobat dan memeriksakan diri sesuai dengan yang tertulis di kartu status dan dikategorikan: 1. Perut membesar 2. Ikterus mata dan kulit kuning 3. Nyeri perut kanan atas 4. Badan lemas 5. Perubahan mental Sering lupa,sukar konsentrasi,bingung 9. Riwayat penyakit terdahulu adalah penyakit yang pernah diderita oleh penderita Sirosis hati yang beresiko menimbulkan Sirosis hati sesuai dengan yang tertulis di di kartu status dan dikategorikan: 1. Hepatitis B 2. Hepatitis C 3. Penyakit lainnya 4. Tidak Tercatat 10. Status komplikasi adalah ada atau tidaknya penyakit lain yang timbul akibat penyakit Sirosis hati sesuai dengan yang tertulis di kartu status dan dikategorikan: 1. Ada 2. Tidak 11. Jenis komplikasi adalah penyakit lain yang timbul akibat dari penyakit Sirosis hati yang diderita sesuai dengan yang tertulis di kartu status dan dikategorikan: 1. Varises Esophagus 2. Hepatoma 3. Ensefalopati Hepatikum 4. Asites 12. Sumber biaya adalah pihak yang akan menanggung biaya perawatan penderita selama dirawat inap sesuai dengan yang tertulis di kartu status dan dikategorikan: 1. Biaya asuransi swasta 2. Perusahaan 3. Biaya sendiri 13. Lama rawatan rata-rata adalah rata-rata lamanya penderita Sirosis hati menjalani rawat inap yang dihitung sejak tanggal masuk sampai tanggal keluar dari RS Santa Elisabet Medan sesuai dengan yang tertulis di kartu status. 14. Keadaan sewaktu pulang adalah kadaan penderita Sirosis hati sewaktu keluar dari RS Santa Elisabet Medan sesuai dengan yang tertulis di kartu status dan dikategorikan: 1. Pulang berobat jalan PBJ 2. Pulang atas permintaan sendiri 3. Meninggal

3.6 Teknik Analisa Data