Minyak dan Gas Bumi Batubara

31 OUTLOOK ENERGI INDONESIA

3.3 Kondisi Energi Indonesia

3.3.1 Sumber Daya dan Cadangan

3.3.1.1 Minyak dan Gas Bumi

Cadangan minyak bumi nasional baik berupa cadangan terbukti maupun cadangan potensial mengalami peningkatan pada periode 2012-2013. Cadangan potensial minyak pada tahun 2013 sebesar 3,85 miliar barel sedangkan cadangan terbukti sebesar 3,69 miliar barel. Sebaran cadangan minyak bumi tersebut sebagian besar terdapat di wilayah Sumatera yang mencapai 62,1 dari total cadangan minyak bumi nasional atau sebesar 5,02 miliar barel. Sedangkan Jawa dan Kalimantan masing-masing memiliki cadangan minyak bumi sebesar 1,81 miliar barel dan 0,57 miliar barel. Sisanya sebesar 0,14 miliar barel terdapat di daerah Papua, Maluku dan Sulawesi. Pangsa cadangan minyak bumi Indonesia hanya berkisar 0,5 dari total cadangan minyak bumi dunia. Di lain sisi, laju konsumsi BBM sebagai produk hasil olahan terus mengalami peningkatan sedangkan laju produksi dalam 18 tahun terakhir terus mengalami penurunan. Hal ini mengindikasikan bahwa Indonesia rentan terhadap perubahan kondisi global yang dapat berpengaruh pada ketahanan energi nasional sebagai akibat dari tingginya ketergantungan pasokan dari luar. 01-07 Outlook Final.indd 31 122214 5:57:14 PM DEWAN ENERGI NASIONAL 32 Sumber : Kementerian ESDM, diolah oleh DEN, 2013 Gambar 3.2. Sumber Daya Minyak dan Gas Bumi Cadangan gas bumi nasional tersebar di seluruh wilayah Indonesia. Total cadangan gas bumi pada tahun 2012 sebesar 150,39 TSCF, dimana cadangan terbukti berkisar 101,54 TSCF sedangkan cadangan potensial berkisar 48,85 TSCF. Dibandingkan dengan tahun sebelumnya, cadangan gas bumi nasional mengalami penurunan berkisar 0,2 akibat dari laju produksi pertahun tidak dapat diimbangi oleh penemuan cadangan baru. Total cadangan gas bumi pada tahun 2012 berkisar 150,7 TSCF yang artinya terjadi penurunan sekitar 0,2 atau sebesar 0,31 TSCF pada tahun 2013.

3.3.1.2 Batubara

Cadangan batubara Indonesia sampai dengan 2013 mencapai sebesar 28,97 Miliar Ton, sedangkan sumber daya batubara mencapai 119,82 miliar Ton dengan rincian sumberdaya terukur sebesar 39,45 miliar Ton, terindikasi sebesar 29,44 miliar Ton, tereka sebesar 32,08 miliar Ton dan hipotetik sebesar 19,56 miliar Ton. Jika melihat 01-07 Outlook Final.indd 32 122214 5:57:18 PM 33 OUTLOOK ENERGI INDONESIA tingkat produksi batubara yang mencapai 431 juta Ton, dan apabila diasumsikan bahwa tidak ada peningkatan cadangan terbukti, maka produksi batubara diperkirakan dapat bertahan dalam jangka waktu 50 tahun mendatang. Sumber : Kementerian ESDM, diolah oleh DEN, 2013 Gambar 3.3. Sumber Daya Batubara Pemerintah perlu mendorong peningkatan eksplorasi dan teknologi untuk meningkatkan status sumber daya menjadi cadangan melalui pemberian insentif serta menciptakan regulasi yang dapat mengatasi hambatan dalam investasi di bidang eksplorasi batubara. Dikhawatirkan jika permasalahan ini tidak diselesaikan maka Indonesia akan berbalik menjadi importir batubara mengingat kebutuhan dalam negeri yang semakin meningkat. Secara global, cadangan batubara Indonesia hanya sebesar 0,8 BP Statistical Review dari total cadangan batubara dunia. Namun Indonesia merupakan pengekspor batubara terbesar dimana hampir 79,5 produksi batubara untuk keperluan ekspor. 01-07 Outlook Final.indd 33 122214 5:57:23 PM DEWAN ENERGI NASIONAL 34

3.3.1.3 Energi Baru Terbarukan