Jenis Data dan Sumber Data

52 c. Letak geografis Mengingat keadaan geografis lokasi penelitian, maka pengkategorian untuk aspek lokasi asal daerah akan berdasarkan cluster yaitu desa kelurahan dan kecamatan, Setelah proses klasifikasi selesai, kemudian data diolah menggunakan program komputer berupa Microsoft Excel versi 2010. 2. Penyajian Data Penyajian data merupakan hasil dari pengklasifikasian data, yang disajikan dalam bentuk laporan secara sistematik dalam bentuk sedemikian rupa sehingga memudahkan dalam membaca dan memahaminya baik secara keseluruhan maupun bagian-bagiannya dalam konteks sebagai pernyataan. Penyajian data dalam penelitian ini berbentuk tabel distribusi frekuensi, matriks, dan diagram batang. Dalam melihat arus siswa masuk SMP berdasarkan NUN, latar belakang ekonomi, dan letak geografis yaitu menggunakan analisis statistik deskriptif berupa tabel distribusi frekuensi dengan perhitungan secara matematik. Tabel digunakan untuk menampilkan distribusi frekuensi suatu daftar yang menunjukkan jumlah atau frekuensi setiap kategori data. Jumlah dalam setiap kategori tidak hanya berupa angka murni tetapi juga dalam angka relatif persentase. Selain itu, untuk mengetahui perbandingan arus siswa masuk dilihat dari ketiga aspek di atas selama tiga tahun terakhir untuk masing-masing sekolah digambarkan dengan matrik. Dari tabel distribusi frekuensi dan matrik kemudian diungkapkan dalam diagram batang. Hasil analisis dari tabel distribusi frekuensi, matrik, dan diagram batang akan dideskripsikan untuk memaknainya. 53

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Paparan Data

1. Profil Kecamatan Purwantoro

Kecamatan Purwantoro merupakan bagian dari Kabupaten Wonogiri yang berada di ujung timur Propinsi Jawa Tengah dengan batas wilayah yaitu: 1 sebelah utara: kecamatan Bulukerto dan Puhpelem, 2 sebelah timur: kabupaten Ponorogo Prop. Jawa Timur, 3 sebelah selatan: kecamatan Kismantoro, dan 4 sebelah barat: kecamatan Slogohimo. Di kecamatan Purwantoro terdapat lima SMP Negeri dan satu MTs Negeri, namun dalam penelitian ini hanya meneliti empat sekolah saja dikarenakan satu sekolah di antaranya tidak dapat memberikan data karena kesibukan sekolah. Sekolah menengah yang termasuk dalam penelitian ini adalah: a. SMPN 1 Purwantoro yang terletak di pusat kecamatan, tepatnya di Desa Bangsri. Sekolah yang terakreditasi A ini memiliki enam sampai delapan rombel per tingkatan kelasnya. Secara fisik, sekolah ini terlihat megah dibanding dengan sekolah menengah lainnya yang ada di Kecamatan Purwantoro. b. SMPN 2 Purwantoro yang terletak di Desa Kenteng. Sekolah ini terakreditasi A dan memiliki tujuh rombel per tingkatan kelas. c. SMPN 4 Purwantoro yang terletak di Desa Joho, terakreditasi A dan memiliki lima rombel per tingkatan kelasnya.