Penelitian yang Relevan KAJIAN TEORI

46 sekolah berdasarkan lokasi asal daerah siswa, penghasilan orang tua siswa, dan Nilai Ujian Nasional siswa yang masuk. Peneliti ingin menggambarkan bagaimana keadaan pemerataan pendidikan SMP di Kecamatan Purwantoro, apakah siswa masuk atau memilih sekolah tertentu karena lokasi rumah dekat dengan sekolah, apakah anak yang orang tuanya dengan tingkat penghasilannya mendominasi di sekolah tertentu, serta apakah siswa-siswa yang prestasi belajarnya bagus berdasarkan NUN mendominasi sekolah tertentu. Untuk memperjelas susunan kerangka pikir di atas, maka disajikan dalam bagan kerangka pikir sebagai berikut. Gambar 1. Bagan Kerangka Pikir Data Arus Murid Masuk Rata-rata Nilai Ujian Nasional NUN masuk Penghasilan Orang Tua Lokasi Asal Daerah School Mapping 47

BAB III METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Penelitian ini merupakan penelitian analisis data sekunder, yaitu melakukan penelitian dengan menghimpun data yang sudah ada berupa arsip atau dokumen dan siap untuk dianalisis. Menurut Glass dalam Emma Smtih 2008: 4 menyebutkan “Secondary analysis is the re-analysis of data for the purpose or answering the original research question with better statistical techniques, or answering new research questions with old data”. Analisis sekunder merupakan proses menganalisis kembali suatu data untuk tujuan tertentu atau menjawab pertanyaan sebuah penelitian dengan teknik statistik atau menjawab pertanyaan penelitian baru dengan data yang sudah ada. Menurut Boslough, S 2007, penelitian analisis data sekunder dapat dilakukan dengan dua kemungkinan pendekatan model. Pertama, dimulai dengan merumuskan pertanyaan permasalahan penelitian yang kemudian dilanjutkan dengan mengumpulkan data sekunder yang relevan. Pendekatan kedua, lebih mirip dengan paradigm penelitian kualitatif, dimulai dengan menghimpun data sebanyak-banyaknya, kemudian mencermati berbagai variabel aspek yang ada dalam terkait dengan data tersebut. Data yang sudah dipilih kemudian dikembangkan terus-menerus sesuai dengan perkembangan pertanyaan permasalahan penelitian. Selama proses analisis, jika data yang mendukung kurang maka dapat secara berkelanjutan mencari lagi data danatau mereduksinya ketika data tidak sesuai. 48 Penelitian ini menggunakan pendekatan model kedua, yaitu mencari data sebanyak-banyaknya dan melihat keterkaitan antarvariabel kemudian mereduksi data yang sudah dikumpulkan sesuai dengan kebutuhan penelitian. Peneliti menambah himpunan data sesuai dengan pengembangan pertanyaan penelitian. Pada penelitian ini, awal mulanya hanya dengan bagaimana pola sebaran siswa, yang kemudian dikembangkan sedemikian rupa sehingga menghasilkan gambaran arus siswa masuk dilihat dari NUN, latar belakang ekonomi, dan letak geografis.

B. Jenis Data dan Sumber Data

Penelitian ini menggunakan data sekunder sebagai sumber data. Menurut Jonathan Suwarno 2006: 123 data sekunder merupakan data yang sudah tersedia sehingga kita tinggal mencari dan mengumpulkan. Menurut Tatang M. Amirin dalam Kamelia Resti Ariyanti 2014: 34 menyebutkan bahwa data sekunder dapat dibedakan menjadi dua macam: 1. Data penelitian ilmiah merupakan data yang berwujud hasil pengumpulan data yang telah dilakukan peneliti lain sebelumnya. 2. Data administratif merupakan data yang dihimpun oleh lembaga-lembaga tertentu sebagai bahan dari tugas administratifnya yang dapat berupa: a. Data statistik dan data numerik lainnya, misalnya data statistik pendaftaran dan NUN, data kependudukan, data bangunan dan lain-lain. b. Data bukan statistik dan numerik, misalnya data lengkap pendaftar siswa yang diterima, data kelulusan beserta nilai ujian nasional dan juga latar 49 belakang siswa baru, data pasien rawat inap RS, surat keputusan, dokumen-dokumen peraturan, dan lain-lain. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data administratif yang diperoleh dari pihak sekolah langsung, yang berupa data penerimaan peserta didik baru PPDB tahun pelajaran 20122013 sampai dengan 20142015, formulir peserta didik, dan data pokok pendidikan dapodik sekolah SMPN 1 Purwantoro, SMPN 2 Purwantoro, SMPN 4 Purwantoro, dan MTsN Purwantoro tahun pelajaran 20122013 sampai dengan 20142015. Berdasarkan etika dalam penelitian, penggunaan data sekolah dalam penelitian ini telah mendapatkan persetujuan dari pihak sekolah yang bersangkutan.

C. Validasi Data

Data yang digunakan dalam penelitian ini merupakan data terpercaya yang didapatkan peneliti secara langsung dari sekolah. Data yang digunakan telah dipublikasikan pihak sekolah sebagai salah satu pertanggungjawaban dari tugas yang diemban di sekolah yang bersangkutan. Daftar Penerimaan Peserta Didik Baru PPDB dipublikasikan sekolah sebagai pengumuman calon siswa baru, sedangkan formulir peserta didik merupakan sumber pembuatan data pokok pendidikan. Formulir peserta didik telah dimasukkan ke dalam data pokok pendidikan dapodik sehingga data telah dilaporkan kepada dinas pendidikan setempat bahkan pemerintah pusat. Menurut Biro Perencanaan Setjen Depdiknas 2008, data pokok pendidikan dapodik adalah suatu sistem pendataan dan pengelolaan data-data pendidikan yang bersifat mikro secara daring online dan