Produk Penelitian Perancangan Produk

juga merevisi isi buku seperti yang disarankan oleh para validator. Isi buku yang direvisi yaitu kalimat-kalimat dan paragraf pada kata pengantar, teori pada pedoman rencana pembelajaran matematika, penjelasan pada petunjuk kegiatan pembelajaran matematika menggunakan berita online, pertanyaan-pertanyaan, konsep matematika, dan alternatif penyelesaian. Peneliti juga menambah halaman yang berisi keterangan konsep matematika yang digunakan untuk menyelesaikan permasalahan pada berita online tertentu. Setelah selesai merevisi buku guru guru, peneliti menulis buku siswa yang hanya berisi berita online dan beberapa permasalahan yang dibuat berdasarkan berita online tertentu. i. Laporan Penelitian dan Pengembangan Setelah selesai melaksanakan penelitian dan pengembangan serta menyusun buku “Mematematikakan Berita Online untuk Mendukung Pembelajaran Matematika SMP ”, peneliti menulis laporan penelitian dan pengembangan berdasarkan data yang diperoleh.

2. Produk Penelitian

Telah dikatakan sebelumnya bahwa produk yang dihasilkan pada penelitian ini adalah buku guru dan buku siswa yang berjudul “Mematematikakan Berita Online”. Sampel buku guru dan buku siswa terlampir pada Lampiran H. a. Buku Guru Buku guru terdiri dari sampul buku, kata pengantar, daftar isi, pedoman rencana pembelajaran matematika, petunjuk kegiatan pembelajaran matematika, kumpulan berita online, dan daftar pustaka. 1 Sampul Buku Sampul buku memuat judul dan subjudul buku yaitu “Mematematikakan Berita Online untuk Mendukung Pembelajaran Matematika SMP dengan Pendekatan Saintifik ” dan nama penulis. 2 Kata Pengantar Dalam kata pengantar penulis menjelaskan tentang isi buku “Mematematikakan Berita Online”, tujuan pembelajaran matematika menggunakan berita online, manfaat buku, dan tujuan buku disusun. 3 Daftar Isi Daftar isi menyajikan bagian buku beserta nomor halamannya agar pembaca dapat mengetahui garis besar isi buku dan dapat mencari bagian buku yang ingin dibaca secara cepat dengan melihat nomor halaman yang tercantum. 4 Pedoman Rencana Pembelajaran Matematika Di dalam buku terdapat halaman yang berisi pedoman rencana pembelajaran matematika. Halaman tersebut berisi teori-teori tentang pendekatan saintifik dan pembelajaran berbasis masalah. Teori tersebut menjelaskan pengertian beserta langkah-langkah pendekatan saintifik dan pembelajaran berbasis masalah yang dapat digunakan sebagai pedoman dalam membuat rencana pelaksanaan pembelajaran matematika dengan menggunakan berita online. 5 Petunjuk Kegiatan Pembelajaran Matematika Menggunakan Berita Online Di dalam buku juga terdapat halaman yang berisi petunjuk kegiatan pembelajaran matematika menggunakan berita online. Pada halaman ini dijelaskan langkah-langkah kegiatan pembelajaran matematika yang terdiri dari kegiatan pendahuluan, kegiatan inti dan penutup beserta alokasi waktu. Di halaman ini guru dapat mengetahui kegiatan-kegiatan yang dilakukan dalam pembelajaran matematika menggunakan berita online beserta alokasi waktunya sehingga dapat menerapkannya di kelas. Selain itu guru juga dapat mengetahui perkiraan waktu pembelajaran. 6 Berita Online dan Konsep Matematika Halaman ini menyajikan daftar judul berita online dan konsep matematika yang digunakan untuk menyelesaikan permasalahan- permasalahan yang dibuat berdasarkan berita online tertentu. Pada halaman ini, pembaca dapat mengetahui konsep matematika yang digunakan dalam berita online tertentu sehingga pembaca dapat mencari berita yang sesuai dengan konsep matematika yang diinginkan. 7 Kumpulan Berita Online Kumpulan berita online pada buku ini berisi berita-berita yang diambil dari media online, beberapa permasalahan matematika yang dibuat berdasarkan berita online, konsep matematika dan alternatif penyelesaiannya. Tidak semua konsep matematika SMP digunakan untuk menyelesaikan permasalahan dari berita online pada buku ini. Masih ada konsep matematika yang belum digunakan karena tidak mudah memperoleh berita online yang dapat dikembangakan menjadi permasalahan matematika yang penyelesaiannya menggunakan konsep matematika yang belum digunakan. Berikut ini adalah tabel yang menyajikan konsep matematika yang sudah dan belum digunakan sebagai alternatif penyelesaian masalah dalam buku guru “Mematematikakan Berita Online”. Tabel 4.2 Konsep Matematika yang Ada dan Tidak Ada di Buku Guru dan Buku Siswa “Mematematikakan Berita Online” No Konsep Matematika Ada Tidak Ada Kelas 1 Kecepatan  VII 2 Persentase  3 Perbandingan  4 Himpunan  5 Garis dan Sudut  6 Segiempat dan Segitiga  7 Persamaan dan Pertidaksamaan Linear Satu Variabel  8 Aritmetika Sosial  9 Transformasi  10 Statistika  11 Sistem Koordinasi  VIII 12 Operasi Aljabar  13 Fungsi  14 Persamaan Garis Lurus  15 Teorema Phytagoras  16 Persamaan Linear Dua Variabel  17 Persamaan Kuadrat  18 Lingkaran  19 Bangun Ruang Sisi Datar  20 Peluang  21 Pemangkatan dan Bentuk Akar  IX 22 Kekongruenan dan Kesebangunan  23 Bangun Ruang Sisi Lengkung  24 Bidang Kartesius  25 Sisterm Persamaan Linear Dua Variabel  26 Fungsi Kuadrat  27 Barisan dan Deret  8 Daftar Pustaka Daftar pustaka terletak di halaman terakhir buku. Daftar pustaka berisi sumber-sumber berita online dan konsep matematika. Sumber berasal dari buku dan media online. b. Buku Siswa Buku siswa memiliki judul yang sama dengan buku guru yaitu “Mematematikakan Berita Online untuk Mendukung Pembelajaran Matematika SMP dengan Pendekatan Saintifik ”. Namun, buku siswa hanya berisi, sampul buku, kata pengantar, daftar isi, berita online berserta permasalahnannya, dan daftar pustaka. Tidak ada pedoman rencana pembelajaran matematika, petunjuk kegiatan pembelajaran matematika menggunakan berita online, daftar berita online dan konsep matematika, konsep matematika, dan alternatif penyelesaiannya karena buku siswa hanya digunakan sebagai pegangan bagi siswa saat menyelesaikan permasalahan dari berita online.

B. Alternatif Penyelesaian yang Digunakan oleh Siswa untuk Menyelesaikan

Dokumen yang terkait

Efektifitas pembelajaran dengan praktikum di laboratorium alam berwawasan salingtemas terhadap hasil belajar biologi(Di SMP Negeri 2 Jember kelas I semester 2 sub konsep pencemaran lingkungan tahun ajaran 2004/2005)

0 3 131

Pengaruh pembelajaran kontekstual dengan strategi react terhadap kemampuan pemecahan masalah matematika (studi eksprimen di MTSN Tangerang II Pamulang)

2 42 251

Afiksasi pembentuk verba dalam teks berita siswa kelas VIII di SMP Darul Muttaqien Jakarta tahun pelajaran 2013/2014

3 16 92

Implementasi pendekatan kontekstual pada model pembelajaran scaffolding

1 0 10

Identifikasi miskonsepsi dalam pembelajaran IPA ruang lingkup materi dan sifatnya di SMP Joannes Bosco Yogyakarta kelas VIII tahun ajaran 2014-2015

1 5 9

Perbandingan hasil belajar dengan model pembelajaran kooperatif tipe make a match dan model pembelajaran kooperatif pada materi gaya kelas VIII semester I di MTs Negeri 1 Model Palangka Raya tahun ajaran 2014/2015 (studi eksperimen) - Digital Library IAIN

0 0 22

Penerapan model pembelajaran berbasis masalah dan model pembelajaran inkuiri terbimbing pada materi pokok tekanan kelas VIII semester II MTsN 2 Palangka Raya tahun ajaran 2014/2015 - Digital Library IAIN Palangka Raya

0 0 12

Penerapan model pembelajaran berbasis masalah dan model pembelajaran inkuiri terbimbing pada materi pokok tekanan kelas VIII semester II MTsN 2 Palangka Raya tahun ajaran 2014/2015 - Digital Library IAIN Palangka Raya

0 0 29

Penerapan model pembelajaran berbasis masalah dan model pembelajaran inkuiri terbimbing pada materi pokok tekanan kelas VIII semester II MTsN 2 Palangka Raya tahun ajaran 2014/2015 - Digital Library IAIN Palangka Raya

1 1 21

Penerapan model pembelajaran berbasis masalah dan model pembelajaran inkuiri terbimbing pada materi pokok tekanan kelas VIII semester II MTsN 2 Palangka Raya tahun ajaran 2014/2015 - Digital Library IAIN Palangka Raya

0 1 48