Identifikasi Masalah Batasan Masalah Tujuan Penelitian

B. Identifikasi Masalah

Dari latar belakang yang dikemukakan di atas, peneliti mengidentifikasi permasalahan yang diduga mempengaruhi kemampuan guru dalam mengimplementasikan Permendikbud diantaranya: Perubahan Kurikulum 2013 ke Kurikulum 2013 edisi revisi perlu disosialisasikan. Kurangnya sosialisasi kurikulum mengakibatkan guru kurang mampu dalam mengimplementasikan Permendikbud yang baru. Selain itu, guru kurang memiliki keterampilan, pengetahuan, serta kemampuan guru dalam memahami tugas-tugas yang di emban dan dilaksanakan. Faktor lain yang diduga menyebabkan guru kurang mampu dalam mengimplementasikan Permendikbud yang baru di antaranya: 1 perbedaan pengalaman mengajar, 2 tingkat pendidikan guru, 3 pangkat dan golongan yang dimiliki oleh guru, 4 lamanya pendidikan dan latihan diklat yang guru ikuti, 5 kesibukan yang diemban oleh guru di dalam kegiatan sekolah, 6 ketersediaan sumber belajar di sekolah 7 kemampuan guru dalam bidang teknologi informasi serta 8 seringnya guru mengakses internet untuk memperoleh informasi. Hal tersebut diduga menyebabkan guru kurang mampu dalam meningkatkan kemampuan untuk mengimplementasikan Permendikbud yang baru.

C. Batasan Masalah

Mengingat begitu luasnya ruang lingkup pada penelitian ini berdasarkan waktu, biaya, dan tempat peneliti membatasi permasalahan sebagai berikut : Kemampuan guru mengimplementasikan Permendikbud Nomor 22 Tahun 2016 tentang Standar Proses berdasarkan Kurikulum 2013 edisi revisi ditinjau dari pengalaman mengajar, ketersediaan sumber belajar, dan frekuensi mengakses internet. Responden penelitian terbatas pada guru-guru PNS SMK Negeri di Kota Yogyakarta.

D. Rumusan Masalah 1. Masalah Umum

Apakah latar belakang guru mempengaruhi kemampuan mengimplementasikan proses pembelajaran berdasarkan Permendikbud Nomor 22 tahun 2016?

2. Masalah Khusus

a. Apakah pengalaman mengajar guru terdapat pengaruh positif terhadap kemampuan mengimplementasikan standar proses pembelajaran berdasarkan Permendikbud Nomor 22 Tahun 2016? b. Apakah ketersediaan sumber belajar terdapat pengaruh positif terhadap kemampuan mengimplementasikan standar proses pembelajaran berdasarkan Permendikbud Nomor 22 Tahun 2016 ? c. Apakah frekuensi guru mengakses internet terdapat pengaruh positif terhadap kemampuan mengimplementasikan standar proses pembelajaran berdasarkan Permendikbud Nomor 22 Tahun 2016? PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

E. Tujuan Penelitian

1. Tujuan Umum Berdasarkan masalah yang telah dirumuskan diatas, maka penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah: Latar belakang guru mempengaruhi kemampuan mengimplementasikan standar proses pembelajaran berdasarkan Permendikbud Nomor 22 Tahun 2016. 2. Tujuan Khusus Untuk mengetahui apakah: a. Pengalaman mengajar guru mempengaruhi kemampuan mengimplementasikan standar proses pembelajaran berdasarkan Permendikbud Nomor 22 Tahun 2016. b. Ketersediaan sumber belajar mempengaruhi kemampuan mengimplementasikan standar proses pembelajaran berdasarkan Permendikbud Nomor 22 Tahun 2016. c. Frekuensi guru mengakses internet mempengaruhi kemampuan mengimplementasikan standar proses pembelajaran berdasarkan Permendikbud Nomor 22 Tahun 2016.

F. Manfaat Penelitian

Dokumen yang terkait

Pengaruh kesibukan guru di dalam kegiatan sekolah, frekuensi mengakses internet, dan pangkat golongan guru terhadap kemampuan mengimplementasikan Permendikbud Nomor 22 tahun 2016 tentang Standar P

0 0 234

Pengaruh pengalaman mengajar guru, ketersediaan sumber belajar dan frekuensi mengakses internet terhadap kemampuan mengimplementasikan Permendikbud nomor 22 tahun 2016 tentang standar proses pada

0 3 213

Permendikbud Nomor 22 Tahun 2016 tentang Standar Proses Pendidikan Dasar dan Menengah

0 0 3

Lampiran Permendikbud Nomor 22 tahun 2016 Tentang Standar Proses Pendidikan Dasar dan Menengah

0 1 15

Pengaruh kemampuan teknologi informasi, pengalaman pendidikan dan pelatihan, dan frekuensi mengakses internet guru terhadap kemampuan guru mengimplementasikan PerMendikbud Nomor 23 tahun 2016 tent

0 0 277

Pengaruh pengalaman mengajar, tingkat pendidikan guru, dan kesibukan guru di dalam kegiatan sekolah terhadap kemampuan implementasi PerMendikbud nomor 23 tahun 2016 tentang Standar Penilaian pada

0 4 268

Pengaruh kemampuan teknologi informasi, pengalaman diklat, dan frekuensi Mengakses internet terhadap kemampuan mengimplementasikan Permendikbud Nomor 22 Tahun 2016 tentang Standar Proses Pembelajaran Dalam Kurikulum 2013

1 1 238

Pengaruh kesibukan guru di sekolah, frekuensi mengakses internet, pangkat golongan terhadap kemampuan mengimplementasikan Permendikbud Nomor 22 Tahun 2016

0 0 218

Pengaruh pengalaman mengajar guru, ketersediaan sumber belajar, dan frekuensi mengakses internet terhadap kemampuan mengimplementasikan PerMendikbud Nomor 23 tahun 2016

0 0 246

KOMPETENSI PEDAGOGIK GURU MATEMATIKA SMK NEGERI SE-KOTA PALOPO BERDASARKAN PENGALAMAN MENGAJAR

0 2 12