Kesimpulan Saran Pemanfaatan media komputer berbasis Powerpoint dalam proses pembelajaran remedial topik kubus dan balok di kelas VIII A SMP Xaverius Gisting Tanggamus Lampung tahun ajaran 2012 2013

118 LAMPIRAN RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN Nama Satuan Pendidikan : SMP Xaverius Gisting Lampung Mata Pelajaran : Matematika KelasSemester : VIIIA2 Alokasi Waktu : 2 JP

A. Standar Kompetensi

Memahami sifat-sifat kubus dan balok dan bagian-bagiannya, serta menentukan ukurannya.

B. Kompetensi Dasar

Menghitung luas permukaan dan volum kubus dan balok.

C. Indikator

1. Menentukan luas permukaan kubus dan balok 2. Menentukan volum kubus dan balok 3. Menggunakan konsep luas permukaan dan volum kubus dan balok dalam pemecahan masalah

D. Tujuan Pembelajaran

1. Siswa dapat menentukan ukuran luas permukaan dari kubus dan balok. 2. Siswa dapat menentukan ukuran volum dari kubus dan balok. 3. Siswa dapat memecahkan masalah yang berkaitan dengan konsep luas permukaan dan volum kubus dan balok.

E. Materi Pokok

Luas permukaan dan volum kubus dan balok

F. Uraian Materi Pokok

1. Pengertian luas permukaan balok dan kubus dan cara mencari ukurannya 2. Pengertian volum kubus dan balok dan cara mencari ukurannya 3. Masalah-masalah yang berkaitan dengan konsep luas permukaan dan volum kubus dan balok.

G. Sumber Bahan

1. Budhi, Wono Setya. 2007. Matematika Jilid 2B untuk SMP Kelas VIII Semester 2 . Jakarta: Erlangga. 2. Rahaju, Endah Budi dkk. 2008. Contextual Teaching and Learning Matematika Sekolah Menengah PertamaMadrasah Tsanawiyah Kelas VIII. Jakarta: Pusat Perbukuan, Departemen Pendidikan Nasional. 3. Tampomas, Husein. 2007. Matematika Plus SMP 2B Kelas VIII Semester 2 . Jakarta: Yudhistira.

H. Metode dan Strategi Pembelajaran

Metode : Diskusi kelas, tanya jawab Strategi Pembelajaran : Pembelajaran dengan memanfaatkan media komputer berbasis Microsoft Powerpoint

I. Langkah-Langkah Pembelajaran

No. Kegiatan Pembelajaran Alokasi Waktu 1. Pembukaan Apersepsi dan Motivasi: a. Peneliti mengucapkan salam pembuka. b. Peneliti menyampaikan informasi tentang penggunaan media komputer berbasis powerpoint dalam pembelajaran hari ini, materi yang akan dibahas, dan tujuan pembelajaran. c. Peneliti memberikan apersepsi dengan bertanya pada siswa mengenai apa saja yang telah siswa pelajari pada pembelajaran materi luas permukaan dan volum kubus dan balok sebelumnya. 10 menit 2. Kegiatan Inti Eksplorasi Learning a. Peneliti mengajak siswa dalam diskusi kelas untuk memahami konsep luas permukaan kubus dan balok hingga menemukan rumusnya dengan bantuan media komputer berbasis powerpoint. b. Peneliti memberikan contoh-contoh soal yang berkaitan dengan konsep luas permukaan kubus dan balok, meminta siswa untuk mencoba mengerjakannya, kemudian membahasnya bersama siswa. c. Peneliti mengajak siswa dalam diskusi kelas untuk memahami konsep volum kubus dan balok hingga menemukan rumusnya dengan bantuan media komputer berbasis powerpoint. d. Peneliti memberikan contoh-contoh soal yang berkaitan dengan konsep volum kubus dan balok, meminta siswa untuk mencoba mengerjakannya, kemudian membahasnya bersama siswa. Elaborasi a. Siswa diminta untuk mengerjakan soal-soal latihan dari powerpoint yang berkaitan dengan konsep luas permukaan dan volum kubus dan balok di buku latihan. Siswa dapat berdiskusi dengan teman di sekitarnya. b. Peneliti berkeliling untuk membantu siswa yang mengalami kesulitan dalam mengerjakan soal latihan. c. Siswa mengerjakan soal-soal tersebut di papan tulis kemudian menjelaskan jawaban tersebut kepada siswa yang lain. Konfirmasi a. Peneliti meneguhkan jawaban-jawaban siswa. b. Peneliti melakukan tanya jawab untuk memastikan pemahaman siswa dan memberikan peneguhan mengenai konsep luas permukaan dan volum balok dan kubus. c. Peneliti memberi kesempatan pada siswa untuk bertanya. 40 menit 25 menit 10 menit 3. Kegiatan Penutup a. Peneliti meminta siswa untuk menyimpulkan apa yang telah dipelajari. b. Peneliti menutup pelajaran dengan mengucapkan salam. 5 menit

J. Alat

laptop - whiteboard viewer - spidol Menyetujui, Guru Mata Pelajaran, Siti Nuryani Gisting, 23 Mei 2013 Peneliti, Emmaculata M. Eva D. NIM. 091414002 RANCANGAN MEDIA PEMBELAJARAN Standar Kompetensi : 5. Memahami sifat-sifat kubus dan balok dan bagian- bagiannya, serta menentukan ukurannya. Kompetensi Dasar : 5.3 Menghitung luas permukaan dan volum kubus dan balok.

A. Tujuan Pembelajaran

Siswa mampu: 1. Menentukan luas permukaan balok dan kubus. 2. Menentukan volum balok dan kubus. 3. Menggunakan konsep luas permukaan dan volum balok dan kubus dalam penyelesaian masalah.

B. Materi Ajar

Luas permukaan dan volum kubus dan balok.

C. Tahapan Pembelajaran Penggunaan Media

Media ini berisi materi yang memandu siswa untuk lebih memahami konsep luas permukaan dan volum kubus dan balok, serta memuat permasalahan yang berkaitan dengan luas permukaan dan volum kubus dan balok beserta langkah-langkah penyelesaiannya. Dalam pemanfaatannya, media ini membutuhkan fasilitator guru atau peneliti sebagai penyampai materi dikarenakan keterbatasan teknis pada saat media ini disusun. Di bawah ini adalah tahap-tahap penggunaan media: Tahapan pertama Peneliti menjelaskan gambaran umum tentang pembelajaran yaitu SK, KD, dan tujuan pembelajaran yang akan dicapai, sedangkan siswa memperhatikan dan mendengarkan. Tahapan kedua Peneliti mengingatkan siswa mengenai materi jaring-jaring balok, kemudian memandu siswa untuk memahami konsep luas permukaan balok dengan mencacah banyaknya persegi satuan yang tepat menutupi jaring- jaring balok. Setelah itu peneliti memandu siswa untuk menemukan rumus luas permukaan balok, begitu pula dalam menemukan luas permukaan kubus. Peneliti memberikan penjelasan contoh soal pada siswa serta memberikan pertanyaan-pertanyaan pada siswa agar siswa terlibat aktif dalam menyelesaikan contoh soal. Tahapan ketiga Peneliti memandu siswa untuk memahami konsep volum balok dengan mencacah banyaknya kubus satuan yang tepat mengisi balok. Setelah itu peneliti memandu siswa untuk menemukan rumus volum balok, begitu pula dalam menemukan volum kubus. Peneliti memberikan penjelasan contoh soal pada siswa serta memberikan pertanyaan-pertanyaan pada siswa agar siswa terlibat aktif dalam menyelesaikan contoh soal. Tahapan keempat Peneliti memberikan latihan soal pada siswa dan membantu siswa yang kesulitan dalam mengerjakan latihan soal.

D. Rancangan Media

1. Pesan : media ini menjelaskan cara-cara memahami konsep luas permukaan dan volum kubus dan balok, serta memuat masalah yang berkaitan dengan luas permukaan dan volum kubus dan balok beserta cara menyelesaikannya. 2. Alat : komputerlaptop, viewer , speaker . 3. Bahan dan Spesifikasi : animasi, gambar jpeg, powerpoint 4. Lingkungan : di dalam kelas, untuk siswa kelas VIII

Dokumen yang terkait

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TWO STAY TWO STRAY PADA MATERI KUBUS DAN BALOK DI KELAS VIII SMP NEGERI 1 SEI BINGAI TAHUN AJARAN 2012/2013.

0 1 19

PENDAHULUAN Peningkatan Kemampuan Spasial Melalui Model Pembelajaran Gerlach Dan Ely Pada Pokok Bahasan Kubus Dan Balok ( PTK Pembelajaran Matematika Kelas VIII A di SMP N 2 Colomadu Tahun Ajaran 2012/2013 ).

0 5 8

UPAYA MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP KUBUS DAN BALOK DENGAN MENERAPKAN PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL PADA SISWA KELAS VIII MTS NEGERI BINJAI TAHUN AJARAN 2012/2013.

0 1 21

Efektivitas Model Pembelajaran Berbasis Masalah pada Pokok Bahasan Kubus dan Balok di Kelas VIII SMP Yos Sudarso Sokaraja Tahun Ajaran 2014/2015.

0 2 189

Pemanfaatan media komputer berbasis Powerpoint dalam proses pembelajaran remedial topik kubus dan balok di kelas VIII A SMP Xaverius Gisting Tanggamus Lampung tahun ajaran 2012/2013.

0 0 215

Pemanfaatan media komputer berbasis geogebra yang dilengkapi dengan LKS dalam pembelajaran remedial pada topik segiempat dan sifat-sifatnya di kelas VII C semester II SMP Pangudi Luhur Sedayu tahun ajaran 2012/2013.

0 0 269

KP TANGGAMUS ITERA indonesia yang mendunia

0 4 14

PEMANFAATAN MEDIA KOMPUTER BERBASIS GEOGEBRA YANG DILENGKAPI DENGAN LKS DALAM PEMBELAJARAN REMEDIAL PADA TOPIK SEGIEMPAT DAN SIFAT-SIFATNYA DI KELAS VII C SEMESTER II SMP PANGUDI LUHUR SEDAYU TAHUN AJARAN 20122013

0 0 267

PENERAPAN PENDEKATAN ILMIAH DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA PADA SUB POKOK BAHASAN LUAS PERMUKAAN KUBUS DAN BALOK DI KELAS VIII-D SMP XAVERIUS PRINGSEWU LAMPUNG TAHUN AJARAN 20132014 SKRIPSI Diajukan untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Memperoleh Gelar Sarjana

0 5 154

Pemanfaatan media komputer berbasis macromedia flash player dalam proses pembelajaran topik kubus dan balok di kelas VIII A SMP Xaverius Gisting Tanggamus Lampung tahun ajaran 2013/2014 - USD Repository

0 4 141