Validasi Instrumen Pemanfaatan media komputer berbasis Powerpoint dalam proses pembelajaran remedial topik kubus dan balok di kelas VIII A SMP Xaverius Gisting Tanggamus Lampung tahun ajaran 2012 2013

1. Analisis Jawaban Tes Diagnostik Hasil tes diagnostik dianalisis untuk mengetahui letak kesulitan siswa dalam memahami konsep luas permukaan dan volum balok dan kubus. Analisis hasil tes diagnostik dilakukan dengan melihat kembali jawaban siswa di mana kesalahan-kesalahan yang dilakukan siswa saat mengerjakan tes diagnostik merupakan kesulitan yang dialami siswa dalam memahami materi. Apabila terdapat keragu-raguan maka peneliti melakukan wawancara tidak terstruktur kepada siswa yang bersangkutan untuk mendapatkan informasi yang lebih jelas mengenai maksud dari jawaban siswa tersebut. Selanjutnya jawaban tes diagnostik siswa yang benar dinilai secara kuantitatif. Hasil perolehan nilai digunakan untuk menentukan siswa yang harus mengikuti pembelajaran remedial karena belum mencapai batas ketuntasan yaitu … . Nilai tes diagnostik diperoleh dengan perhitungan: Selain itu, dilakukan juga analisis ketercapaian dari setiap item soal maupun setiap indikator materi dengan perhitungan sebagai berikut: 2. Analisis Hasil Wawancara Analisis hasil wawancara dilakukan dengan memutar kembali rekaman wawancara dan menuliskan jawaban-jawaban guru dan siswa atas pertanyaan yang diajukan saat wawancara. Analisis hasil wawancara ini digunakan peneliti untuk memantapkan media awal yang telah disusun atas informasi yang telah diperoleh sebelumnya dari guru matematika di SMP Xaverius Gisting, Tanggamus, Lampung . 3. Analisis Jawaban Tes Evaluasi Remedial Analisis tes evaluasi remedial dilakukan dengan melihat jawaban siswa dalam mengerjakan tes evaluasi remedial. Dari jawaban tersebut dianalisis pemahaman dan kesalahan-kesalahan yang dilakukan siswa. Kemudian hasil tes evaluasi remedial dianalisis secara kuantitatif untuk mengetahui nilai akhir siswa dan ketercapaian dari setiap item soal maupun indikator dengan cara perhitungan yang sama pada tes diagnostik. Selanjutnya hasil analisis tes diagnostik dan tes evaluasi remedial dibandingkan baik secara kuantitatif maupun kualitatif. Secara kuantitatif yaitu dengan membandingkan nilai setiap siswa dan ketercapaian nilai setiap item soal dan indikator, sedangkan secara kualitatif yaitu dengan membandingkan hasil jawaban dan data kesalahan siswa. Hasil dari perbandingan ini digunakan untuk mengetahui sejauh mana pemahaman siswa terhadap konsep luas permukaan dan volum balok dan kubus setelah siswa memperoleh pembelajaran dengan menggunakan media komputer berbasis powerpoint , apakah media ini dapat membantu siswa dalam mengatasi kesulitan dalam memahami materi tersebut. Pembelajaran remedial menggunakan media komputer berbasis powerpoint dikatakan dapat membantu mengatasi kesulitan dalam pemahaman konsep luas permukaan dan volum balok dan kubus jika terdapat lebih dari 75 siswa mengalami peningkatan nilai dari nilai tes diagnostik, besar ketercapaian setiap indikator lebih dari 75 danatau sebagian besar siswa tidak mengulang kesalahan yang sama di tes diagnostik pada pengerjaan tes evaluasi remedial.

I. Perencanaan Penelitian

Langkah-langkah yang akan dilakukan pada saat penelitian di SMP Xaverius Gisting, Tanggamus, Lampung terbagi menjadi tiga tahap, yaitu tahap persiapan, tahap pengumpulan data pelaksanaan penelitian serta tahap analisis data dan penarikan kesimpulan.

1. Tahap Persiapan

Sebelum melaksanakan penelitian, peneliti melakukan berbagai persiapan antara lain: a. Menghubungi pihak sekolah khususnya kepala sekolah untuk meminta ijin mengadakan penelitian di sekolah tersebut, dalam hal ini sekolah yang dimaksud adalah SMP Xaverius Gisting, Tanggamus, Lampung . b. Melakukan diskusi dengan guru matematika mengenai permasalahan- permasalahan yang ada di SMP tersebut, khususnya dalam pembelajaran matematika di kelas yang diampu oleh guru tersebut, kemudian menyampaikan ide penelitian. c. Menetapkan kelas yang akan dijadikan subyek penelitian. d. Menyusun proposal, instrumen-instrumen penelitian, dan media awal. e. Meminta surat pengantar dari universitas untuk dapat melaksanakan penelitian di SMP Xaverius Gisting, Tanggamus, Lampung kemudian menyerahkannya kepada kepala sekolah yang bersangkutan.

2. Tahap Pengumpulan Data dan Pelaksanaan Penelitian

a. Tahap Pengumpulan Data

1 Melakukan wawancara dengan guru mengenai kesulitan-kesulitan, baik yang dialami siswa maupun guru, ketika proses pembelajaran matematika pokok bahasan menghitung luas permukaan dan volum kubus dan balok serta faktor-faktor penyebabnya. 2 Pelaksanaan tes diagnostik untuk mengetahui kesulitan-kesulitan yang dialami siswa dalam memahami matematika pokok bahasan menghitung luas permukaan dan volum kubus dan balok serta untuk mengetahui siswa-siswi yang harus menempuh pembelajaran remedial. 3 Melakukan wawancara dengan siswa-siswi untuk mengkonfirmasi kesulitan yang dialami. 4 Melakukan analisis kesulitan yang dialami oleh siswa dari hasil tes diagnostik. 5 Menyesuaikan rancangan media awal dengan kesulitan yang dialami siswa dan menyusun RPP Rencana Pelaksanaan Pembelajaran remedial.

Dokumen yang terkait

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TWO STAY TWO STRAY PADA MATERI KUBUS DAN BALOK DI KELAS VIII SMP NEGERI 1 SEI BINGAI TAHUN AJARAN 2012/2013.

0 1 19

PENDAHULUAN Peningkatan Kemampuan Spasial Melalui Model Pembelajaran Gerlach Dan Ely Pada Pokok Bahasan Kubus Dan Balok ( PTK Pembelajaran Matematika Kelas VIII A di SMP N 2 Colomadu Tahun Ajaran 2012/2013 ).

0 5 8

UPAYA MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP KUBUS DAN BALOK DENGAN MENERAPKAN PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL PADA SISWA KELAS VIII MTS NEGERI BINJAI TAHUN AJARAN 2012/2013.

0 1 21

Efektivitas Model Pembelajaran Berbasis Masalah pada Pokok Bahasan Kubus dan Balok di Kelas VIII SMP Yos Sudarso Sokaraja Tahun Ajaran 2014/2015.

0 2 189

Pemanfaatan media komputer berbasis Powerpoint dalam proses pembelajaran remedial topik kubus dan balok di kelas VIII A SMP Xaverius Gisting Tanggamus Lampung tahun ajaran 2012/2013.

0 0 215

Pemanfaatan media komputer berbasis geogebra yang dilengkapi dengan LKS dalam pembelajaran remedial pada topik segiempat dan sifat-sifatnya di kelas VII C semester II SMP Pangudi Luhur Sedayu tahun ajaran 2012/2013.

0 0 269

KP TANGGAMUS ITERA indonesia yang mendunia

0 4 14

PEMANFAATAN MEDIA KOMPUTER BERBASIS GEOGEBRA YANG DILENGKAPI DENGAN LKS DALAM PEMBELAJARAN REMEDIAL PADA TOPIK SEGIEMPAT DAN SIFAT-SIFATNYA DI KELAS VII C SEMESTER II SMP PANGUDI LUHUR SEDAYU TAHUN AJARAN 20122013

0 0 267

PENERAPAN PENDEKATAN ILMIAH DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA PADA SUB POKOK BAHASAN LUAS PERMUKAAN KUBUS DAN BALOK DI KELAS VIII-D SMP XAVERIUS PRINGSEWU LAMPUNG TAHUN AJARAN 20132014 SKRIPSI Diajukan untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Memperoleh Gelar Sarjana

0 5 154

Pemanfaatan media komputer berbasis macromedia flash player dalam proses pembelajaran topik kubus dan balok di kelas VIII A SMP Xaverius Gisting Tanggamus Lampung tahun ajaran 2013/2014 - USD Repository

0 4 141