Terbitan Sendiri Inventarisasi Pengadaan Bahan Pustaka

49

3.9.4 Terbitan Sendiri

Pada Perpustakaan Universitas Muhammadiayah Sumatera Utara, untuk menambah jumlah koleksi buku dengan mengeluarkan terbitan sendiri. Adapun terbitan yang diterbitkan oleh UMSU adalah berupa: a. Karya-karya ilmiah yang dihasilkan oleh staf pengajar atau dosen yaitu laporan penelitian dan skripsi, dan tesis. b. Buku pedoman penyelenggara bagi mahasiswa UMSU.

3.9.5 Inventarisasi

Inventarisasi adalah pekerjaan dimana tiap bahan pustaka yang baru diterima diberi cap atau stempel tanda milik perpustakaan pada halaman tertentu dan setelah itu dibukukan ke dalam buku induk yang biasanya disebut buku inventaris. Kegiatan inventaris ini dilakukan sebelum bahan pustaka yang diterima perpustakaan diolah lebih lanjut. Proses inventarisasi pada Perpustakaan UMSU dilakukan secara manual. Prosedur inventarisasi bahan pustaka yang dilakukan Perpustakaan UMSU adalah sebagai berikut: 1. Memberi stempel pada bahan pustaka yang diterima Setiap bahan pustaka yang diterima oleh perpustakaan baik melalui pembelian maupun hadiahsumbangan, setelah diperiksa bentuk fisiknya kemudian diberi cap atau stempel sebagai tanda milik perpustakaan. Stempel perpustakaan dibubuhkan pada halaman judul dan halaman tengah buku. Pada halaman tengah buku. Tidak ditentukan halaman berapa, hanya tergantung pada tebal tipisnya buku, sedangkan pada halaman judul ada dua stempel, yaitu stempel perpustakaan dan stempel inventarisasi. Stempel inventarisasi berbentuk persegi panjang, memuat keterangan yaitu: nomor inventarisasi, tangal penerimaan buku, asal buku, tanggal pengelolahan buku. Universitas Sumatera Utara 50 Gambar 1: Contoh stempel inventarisasi Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara Sumber: Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara 2. Bahan pustaka yang telah diberi stempel, kemudian dicatat kedalam buku induk buku besar Tabel 5 : Contoh format buku induk No. Judul Buku Pengarang Eks No. klas 1. Kimia Dasar Sastrohamidjojo, Hardjono 3 540 Sas k 2. Managemen dalam penerapan Donosepoetro, Marsetio 3 658 Don m Sumber : Perpustakaan UMSU

3.9.10 Stock Opname dan Weeding