Batasan Masalah Tujuan Penulisan Metode Penelitian Sistematika Penulisan

Mulia Wanti : Standar Operasional Prosedur Penanganan Penumpang Yang Memerlukan Pelayanan Khusus Di PT. Indonesia Air Asia Medan, 2009. USU Repository © 2009 PT. Indonesia Air Asia Medan merupakan salah satu perusahaan penerbangan yang menyediakan jasa pengangkutan dengan biaya rendah low cost carrier. Untuk mendukung peranannya, maka harus memberikan atau menyediakan kebutuhan para penumpang yaitu jasa pelayanan seperti pemesanan tiket, check – in, boarding, pada saat terbang hingga tiba di tempat tujuan. Untuk mencapai tujuan perusahaan dalam meningkatkan kepuasan dan keselamatan penumpang maka perlu didukung oleh pelayanan yang layak dan baik, serta tenaga profesional yang handal sehingga penumpang merasa aman dan nyaman. Penumpang yang menggunakan jasa transportasi udara berasal dari berbagai kalangan dan dalam keadaan tertentu. Indonesia Air Asia ingin semua masyarakat Indonesia, khususnya, baik tua–muda, balita-lansia, sehat maupun cacat merasakan terbang dengan aman dan nyaman menggunakan Boeing 737 – 300 Indonesia Air Asia dan Air Bus A320. Oleh karena itu, ada kategori penumpang yang harus mendapat pelayanan khusus sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan oleh perusahaan penerbangan. Berdasarkan uraian di atas, maka penulis tertarik untuk membahas kertas karya yang berjudul : “Standar Operasional Prosedur Penanganan Penumpang yang Memerlukan Pelayanan Khusus di PT. Indonesia Air Asia Medan”.

1.2 Batasan Masalah

Dari berbagai macam permasalahan mengenai perusahaan penerbangan yang dapat dijadikan bahan penulisan kertas karya ini, maka penulis membatasi Mulia Wanti : Standar Operasional Prosedur Penanganan Penumpang Yang Memerlukan Pelayanan Khusus Di PT. Indonesia Air Asia Medan, 2009. USU Repository © 2009 masalah mengenai Standar Operasional Prosedur Penanganan Penumpang yang Memerlukan Pelayanan Khusus di PT. Indonesia Air Asia Medan.

1.3 Tujuan Penulisan

Adapun tujuan penulisan kertas karya ini adalah: 1. Mengetahui bagaimana standar operasional prosedur penanganan penumpang yang memerlukan pelayanan khusus di PT. Indonesia Air Asia Medan. 2. Sebagai salah satu syarat kelengkapan akademik untuk meraih gelar Ahli Madya Pariwisata Fakultas Sastra Universitas Sumatera Utara Medan. 3. Mengetahui mutu pelayanan yang diberikan PT. Indonesia Air Asia dalam menangani penumpang. 4. Mengetahui perkembangan PT. Indonesia Air Asia sebagai salah satu perusahaan penerbangan di Indonesia.

1.4 Metode Penelitian

Dalam penyusunan kertas karya ini, penulis memperoleh data dan informasi melalui dua metode, yaitu: 1. Penelitian Pustaka Library Research Metode ini dilakukan untuk memperoleh data dan informasi dari buku- buku yang berkaitan dengan kepariwisataan dan perusahaan penerbangan, website perusahaan, dan buku-buku yang dikeluarkan diterbitkan oleh perusahaan penerbangan itu sendiri yang berkaitan dengan operasional perusahaannya. Mulia Wanti : Standar Operasional Prosedur Penanganan Penumpang Yang Memerlukan Pelayanan Khusus Di PT. Indonesia Air Asia Medan, 2009. USU Repository © 2009 2. Penelitian Lapangan Field Research Penelitian lapangan dilakukan dengan mencari informasi langsung kepada narasumber di perusahaan penerbangan yaitu PT. Indonesia Air Asia Medan agar data dan informasi yang diperoleh lebih aktual dan pasti.

1.5 Sistematika Penulisan

Adapun sistematika penulisan kertas karya ini adalah sebagai berikut: Bab I Pendahuluan Dalam bab ini penulis menguraikan alasan pemilihan judul , batasan masalah, tujuan penulisan, metode penelitian, dan sistematika penulisan. Bab II Uraian Teoritis Dalam bab ini penulis menguraikan teori tentang pariwisata, industri pariwisata, standar operasional prosedur, dan penumpang. Bab III Gambaran Umum PT. Indonesia Air Asia Dalam bab ini penulis menguraikan tentang sejarah berdirinya, struktur organisasi, fasilitas dan pelayanan yang diberikan, rute-rute penerbangan, dan syarat dan ketentuan umum PT. Indonesia Air Asia. Bab IV Standar Operasional Prosedr Penanganan Penumpang yang Memerlukan Pelayanan Khusus di PT. Indonesia Air Asia Medan Dalam bab ini penulis membahas tentang penanganan penumpang yang meliputi Penumpang Sangat Penting Very Important Person, bayi infant, ibu hamil expectant mother, penumpang kursi roda wheel Mulia Wanti : Standar Operasional Prosedur Penanganan Penumpang Yang Memerlukan Pelayanan Khusus Di PT. Indonesia Air Asia Medan, 2009. USU Repository © 2009 chair passenger, tahanan prisoner, penumpang yang sakit sick guest, tunanetra blind visually impaired guest, tunarungu deaf hearing impaired guest, lansia elderly guest, anak-anak yang melakukan perjalanan sendiri young passenger travelling alone, penumpang keterbelakangan mental disturbed mentally person, penumpang yang dicekal inadmissible guest not to land dan deportasi deportee, hak penolakan pengangkutan penumpang dan prosedur penanangan penolakan pengangkutan penumpang. DAFTAR PUSTAKA DAFTAR ISTILAH LAMPIRAN 6

BAB II URAIAN TEORITIS